SEC S15W1: : "Big desires and toughest challenges in 2024"

in STEEM INDONESIA10 months ago
SEC S15-W1"Steem Indonesia" Big desires and toughest challenges in 2024
Editing and credit image by canva apps

Hai semuanya, bertepatan dengan dimulainya tantangan lanjutan SEC season 15 minggu 1, ini adalah artikel pertama saya setelah sempat terhenti dalam waktu hampir satu minggu lamanya. Malam ini saya akan memulainya dengan ikut berpartisipasi dalam tantangan yang diterbitkan oleh salah satu komunitas tempat saya dibesarkan dan tau segalanya tentang Steem Blockchain. Selamat atas terpilihnya dua komunitas dari Indonesia

Selamat buat komunitas Steem Indonesia dan Entrepreneur Community semoga dapat menjalankan semua tugasnya dari minggu pertama hingga selesai. Baiklah, sebelum saya memulainya saya ingin memanggil beberapa senior serta teman yang lama tak berjumpa @heriadi @chefdanie @emsonic @crismenia dan sir @muzack1. Mari mulai

✔ Sebutkan 2 keinginan besar yang ingin Anda capai atau tingkatkan di tahun 2024 dan sebutkan alasannya masing-masing

Semua orang, siapapun dan dari golongan serta suku manapun tentu punya keinginan yang sama, yaitu punya tujuan, Cita-cita, harapan ataupun planning yang masing-masing yang ingin diwujudkan dalam hidupnya, terutama dalam menghadapi tahun 2024 yang konon akan lebih sulit dan penuh tantangan, apalagi di era modernisasi

Seperti yang lainnya, sebagai seorang pemimpin dalam rumah tangga dan keluarga, saya punya beberapa keinginan besar yang ingin saya wujudkan, terutama dalam hal meningkatkan ekonomi keluarga

Keinginginan pertama adalah menjadi seorang petani yang sukses, terutama dalam upaya memperluas jaringan komunitas petani yang sedang saya jalankan. Saat ini, hingga memasuki minggu kedua di bulan Januari saya belum juga menemukan solusi yang tepat terkait beberapa kesulitan yang kami alami, terutama dalam hal pemasaran

Saya punya alasan yang cukup riil pastinya, disamping jenjang pendidikan yang saya kuasai sangat singkat, saya juga merasa bahwa menjadi seorang petani juga tak ada salahnya. Selain pekerjaan yang diwariskan orang tua, saya juga menilai bahwa dari hasil bertani, saya dapat meningkatkan ekonomi keluarga serta memberikan manfaat buat masyarakat sekitar (sebagai tenaga kerja)

Keinginan kedua adalah berhasil meraih kesuksesan di platform steenit. Keinginan kedua ini bahkan sudah lama ingin saya wujudkan. Saya beralasan, bahwa di steem blockchain saya telah belajar dan mendapatkan banyak hal, terutama untuk beberapa bidang tertentu yang saya anggap paling relevan. Alasan lainnya, saya ingin mencicipi indahnya kebahagiaan bersama orang-orang yang saya cintai. Berat memang, namun kepercayaan diri saya belumlah hilang untuk menjemput impian

Editing and credit image by canva apps
✔ Sebutkan juga tantangan atau kesulitan Anda dalam mencapai kedua hal tersebut, dan cara mengatasinya

Bagi saya, kedua hal diatas adalah keinginan terbessr dalam hidup sejauh ini. Dan saya juga memaham bahwa dalam setiap keinginan yang besar terdapat kesulitan yang besar pula. Makin besar keinginan yang ingin kita wujudkan, maka akan semakin besar pula resiko yang kita alami, itu pasti

Secara terpisah, dalam hal mengelola hasil tani (kebun) saat ini kami masih kesulitan dalam memasarkan serta mengantisipasi jika harga anjlok, sejauh ini beberapa pihak terkait, terkesan hanya lepas tangan

Disisi lainnya, saya merasa belum mampu mengatur waktu dengan baik hingga sejauh ini, sehingga konsistensi dan atensi saya di platform steemit sangatlah kurang, bukan berarti saya banyak melewati waktu dengan sia-sia, tapi kesulitan utama saya saat ini berada pada sedikitnya waktu yang tersisa sehingga sedikit kesulitan bagi saya dalam mewujudkan konsistensi secara utuh

✔ Dari 2 keinginan tersebut, mana yang paling sulit kamu wujudkan? Nyatakan alasan Anda.
Editing and credit image by canva apps

Saya menyadari dan bahkan saya mengakui, kalau saat ini saya sangat kesulitan mengikuti langkah-langkah sukses para senior serta beberapa teman baik saya disini (steem blockchain), terutama dalam membentuk dan menumbuh kembangkan komitmen untuk menjalani semua tahapan untuk menuju kebahagiaan serta keberhasilan.

Ditengag keterpurukan dan ketidakberdayaan ini, sungguh saya sangat menyadari bahwa tanpa konsistensi semua terasa sulit. Walaupun terkadang setiap keberhasilan tidak selamanya bergantung padanya, namun setidaknya, konsistensi, usaha serta doa orang terkasih bisa menjadi penunjang dalam mewujudkan kebahagiaan dan keberhasilan

Tahun 2024 adalah harapan terbesar bagi saya untuk merubah segalanya, mulai dari pola pikir, karakteristik, pola hidup, membagi waktu dan sebagainya, semoga selalu ada jalan untuk setiap perubahan. Terimakasih

o1AJ9qDyyJNSpZWhUgGYc3MngFqoAMwLqWQ6NeJbVLn8MhwrN.jpeg

Vote for Witness @pennsif

Tentang Saya

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

 10 months ago 

Thank you for support

TEAM BURN

Your post has been successfully curated by @𝐢𝐫𝐚𝐰𝐚𝐧𝐝𝐞𝐝𝐲 at 40%.

Thanks for setting your post to 25% for @null.
We invite you to continue publishing quality content. In this way you could have the option of being selected in the weekly Top of our curation team.

Team Burn (1).png

Burning STEEM by sending it to the @null account helps reduce the supply of STEEM and so increase its price.

 10 months ago 

Terimakasih atas support dan dukungan Team Burn

thank brother @irawandedy semoga penghargaan ini menjadi pecut bagi saya dalam menjajaki berbagai tahapan keberhasilan kedepannya. Salam hangat penuh cinta and selamat bekerja kembali

Loading...

Semoga di tahun ini kebijakan pemerintah untuk menjamin agar harga gabah tidak anjlok dan mendukung KUR sektor pertanian agar lebih berkembang 🙏

 10 months ago 

Terimakasih sudah hadir di blog saya @fadthalib, memang benar seperti apa yang anda kemukakan, seharusnya pemerintah harus punya langkah konkrit dalam mengatasi persoalan ini, agar disaat seperti ini masyarakat petani punya solusi serta pilihan lain dalam menjaga kelangsungan dan kelestarian serta peningkatan kualitas pertanian, perkebunan dan dan beberapa sektor lainnya. Terimakasih sudah memberikan support serta masukan yang indah

semoga harimu menyenangkan kawan. Salam hangat dan cinta, semoga sukses juga Biat anda

 10 months ago 

Semoga apa yang di rencanakan tercapai di tahun 2024 ini.

@arispranata5 anda seorang petani tangguh yang modern, semoga bisa membawa terobosan baru di bidang pertanian, sukses selalu 🙏

 10 months ago 

Sangat menarik membaca publikasi anda dimana anda ingin meraih kesuksesan di bidang pertanian dan juga ingin sukses di steemit.
Meskipun saya bukan petani, namun saya juga memiliki keinginan yang sama.. Mungkin suatu saat nanti jika saya ingin "banting stir" untuk menjadi petani sukses 😀
Dan pilihan kedua anda persis seperti yang ingin saya capai di tahun ini yaitu sukses bersama Steem.. 👍

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.16
JST 0.029
BTC 76538.15
ETH 2885.03
USDT 1.00
SBD 2.56