The Charity Miracle : "Charity Support For Students at School"
edited with canva
Contest -"The Charity Miracle"
Aku @sailawana kembali hadir disini di salah satu komunitas favoritku steem entrepreneurs, hari ini aku sangat bersemangat untuk kembali berpartisipasi dan menyambut seruan kontes dari brother @harferri , yaitu tentang the charity miracle
Akupun kembali mengundang sobat steemiansku untuk turut serta join di kontes yang menarik ini @chefdanie @pandora2010 @marito74 @dederanggayoni, silahkan klik tautan kontesnya
Sebagai makhluk sosial aku sangat menyadari bahwa setiap individu tidak akan mampu hidup sendiri dan selalu membutuhkan keberadaan orang lain. Oleh karena itu kegiatan beramal atau melakukan aktivitas charity sudah seharusnya kita lakukan sebagai wujud kasih sayang terhadap sesama terutama memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan.
Aktivitas charity sebenarnya merupakan aktivitas kemanusiaan yang dilakukan atas panggilan hati nurani, rasa kepedulian sosial dan empati, serta kasih sayang terhadap sesamalah yang menjadi alasan juga mendorongku untuk melakukan kegiatan charity atau "beramal". Bantuan atau sumbangan yang kita berikan bagi orang lain mungkin nilainya kecil menurut kita tapi bagi mereka yang membutuhkan, bantuan yang diterima oleh mereka sangat berharga dan sangat disyukuri oleh mereka.
Aku punya sebuah kisah haru yang sampai sekarang selalu aku ingat dan menjadikan alasanku untuk selalu melakukan kegiatan amal terutama kepada anak yatim. Singkat cerita, dimasa kecilku duku aku sudah ditinggal oleh ayahandaku sejak aku duduk di kelas 2 SD. Aku tumbuh menjadi anak yatim tanpa sosok seorang ayah. Meskipun hidup ku dibiayai oleh ibunda dan kami berkecukupan namun ketika aku mendapatkan perhatian dari orang-orang disekitarku yang memberikan santunan anak yatim bagiku dan kedua adik-adikku , kami merasa amat bahagia dan merasa disayangi oleh mereka. Bentuk perhatian dan kasih sayang tersebut membekas diingatanku hingga kini aku telah dewasa. Kebahagiaan yang kami rasakan tersebut membuatku hingga kini selalu ingat untuk berbagi terutama kepada anak-anak yatim.
Ada banyak aksi charity yang bisa dilakukan dalam kehidupan sehari-hari. Sebagai seorang guru aku dan rekan-rekan guru di sekolah tempat aku mengajar seringkali kami menemui siswa yang keluarganya tidak mampu dari segi financial sehingga ia menjadi minder untuk datang kesekolah atau terpaksa putus sekolah akibat tidak ada biaya untuk transportasi ke sekolah serta untuk membeli perkengkapan sekolah. Para siswa dan siswi tidak mampu inilah yang menjadi target utama kami untuk melakukan aksi charity. Selain itu target lainnya adalah siswa/siswi yang statusnya yatim atau piatu.
Kami para dewan guru kemudian melakukan penggalangan dana untuk membantu para siswa yang benar-benar membutuhkan agar bisa kembali bersekolah. Bahkan diantara kami juga ada yang kemudian menjadi wali asuh siswa yang tidak mampu tersebut dan membiayai mereka hingga ke jenjang pendidikan selanjutnya.
Adapun wujud nyata bantuan dari kegiatan amal yang kami lakukan sesuai dengan kondisi para siswa tersebut Biasanya kami melakukan verifikasi dan mengecek langsung kondisi ekonomi keluarga siswa tersebut. Barulah bantuan kami berikan. Bentuk bantuannya berupa pemberian seragam sekolah, sepatu sekolah serta tas. Bantuan berupa alat tulis juga kami berikan bagi mereka yang benar-benar membutuhkan. Serta bantuan dalam bentuk sejumlah uang tunai.
Saat keluarga atau orang tua siswa ada yang mengalami musibah meninggal dunia kami juga biasanya melakukan kunjungan sosial dan memverikan bantuan berupa uang tunai, sebagai bentuk belasungkawa
Mengenai aksi charity secara pribadi yang aku lakukan adalah memberikan sedekah bagi anak yatim berupa uang tunai semampuku. Aku juga terkadang memberikan mereka perlengkapan sekolah agar mereka bisa belajar dengan semangat dan lebih giat lagi.
Selama ini setelah memberikan bantuan kepada siswa tidak mampu maupun siswa yatim kami bisa melihat langsung perubahan signifikan pada mereka, jika biasanya mereka sering bolos sekolah dan kurang bersemangat belajar, dengan adanya bantuan yang diberikan mereka sudah rajin datang ke sekolah dan terlihat lebih ceria serta semangat dalam belajar. Perubahan sikap tersebut membuat kami merasa bersyukur dan bahagia.
Menurutku ketika kita bisa membuat orang lain tersenyum dan alasan dibalik senyumannya adalah karena apa yang kita berikan untuknya maka itu adalah sebuah kebahagiaan dan kepuasan batin yang tiada duanya. Ketika kita berbagi sesuatu yang kita miliki untuk menyenangkan orang lain, dan kita melakukannya dengan ikhlas maka kebaikan yang kita lakukan tersebut akan kembali pada diri kita nantinya
Demikianlah makna dari kegiatan beramal. Sehinga janganlah sungkan berbagi dan beramal untuk sesama. "Lets spreading kidness every where you are..!!"
Sampai disini saja uraianku sebagai partisipasiku pada kontes hari ini. Semoga publikasiku bermanfaat. Terimakasih sudah membaca publikasiku. Sampai jumpa lagi
Note : Semua gambar adalah milik aku sendiri dan diambil menggunakan kamera smartphone samsung Galaxy A31,
Trimakasih, dan salam hangat untuk team dari komunitas steem entrepreneurs @harferri @f2i5 @afrizalbinalka
Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
please click it!
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)
The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.
Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.
Congratulations!
This post has been supported through the account Steemcurator06 for containing good quality content.
Curated by : @harferri
Thank you sc06 for the support
It was shared on twitter https://twitter.com/saylawana/status/1718963694535880802?t=nOZxTOXymQuob0IYuXXeYg&s=19
Keren ya 👍seorang guru dan muridnya memang harus selalu menjalin hubungan yang baik, layaknya keluarga sendiri. Tidak hanya siswa yang merasa senang atas bantuan dan perhatian dari gurunya, seorang guru juga akan merasa bahagia apabila dapat membantu.
Sukses ya dikontesnya.
Iya kak..makasih udah mampir ya kak..
Dunia ini bukannya tanpa orang-orang baik!
Thats right my friend
I agree with you..
Have a blessed day..
Tidak ada perbuatan yang lebih mulia selain berbagi terhadap sesama dan melakukan amal kebaikan..
Terimakasih atas undangannya, dan Selamat atas keberhasilannya..
Thanks atas feed backnya..
Selamat beraktivitas..
Hello dear lady.
It's good that you have a noble heart and support students who need it.
I congratulate you and don't stop smiling.
Many blessings..🙏🏻
Hello my dear..
Thanks for your feed back to my post
I really appreciate it..
Have a blessed day