Lokasi Dan Daftar Harga Makanan Di Gubug Makan Mang Engking

in #wisata6 years ago

Kabupaten Depok berada di Jawa Barat merupakan kota sebagai salah satu penyangga ekonomi pusat Pemerintahan Indonesia. Hal seperti itulah pada akhir nya membuat Depok mengalami perkembangan cepat, hal tersebut tersebut terlihat pembangunan perusahaan maupun sarana-prasarana umum. Namun itu pula menjadi bumerang bagi penduduk setempat mengalami kesulitan dalam menemukan suasana nyaman khas pedesaan. Oleh sebab itu saat ini telah bermunculan sejumlah rumah makan yang mengusung konsep alam khas pedesaan seperti warung makan Mang Engking. Nah sebaiknya sebelum sobat menikmati hidangan makanan-minuman serta suasana pedesaan asri, maka ada baiknya ketahui terlebih dulu ya daftar harga makanan di Gubug Makan Mang Engking.

Mang-Engking-Depok.jpg

Siapa pun pengunjung kesana bakal dibuat benar-benar merasakan keindahan pedesaan, desain rumah ala gubug-gubug klasik yang langsung berpapasan dengan kolam ikan cukup besar terisi oleh berbagai ikan-ikan hias. Meskipun bangunan nampak gubug-gubug, menu makanan disajikan pun didominasi oleh olahan seafood. Ketenaran nya telah dikenal oleh seluruh kota depok, bahkan hingga ke luar kota. Disarankan bagi teman-teman ingin mengunjungi wisata kuliner Depok ini, maka ada baiknya melakukan reservasi tempat terlebih dulu. Pasalnya ketika akhir pekan apalagi memasuki musim liburan, suasana disana sangat ramai dan kerap kali pengunjung kehabisan tempat makan.

Pengelola membebaskan pengunjung untuk memilih sendiri tempat makan nya yakni lesehan atau berupa satu set meja makan berada di dalam gubug. Lantaran melihat tinggi nya antusias pengunjung yang datang maka lokasi duduk lesehan dibuat lebih luas bila dibandingkan dengan gubug terdapat satu set meja makan yang hanya mampu menampung 5 hingga 6 orang saja.

Bagaimana apakah kawan sudah ada rencana berkunjung kesana? maka sebaiknya ketahui terlebih dulu sob alamat gubug makan Mang Engking Depok di area kampus terpadu Universitas Indonesia, Jl. Danau Salam, Srengseng Sawah, RW 3, Kabupaten Kota Depok, Jawa Barat kode pos 16424. Sebagai informasi tambahan saja nih sob, kalau warung makan di Depok ini memiliki cabang yang dapat ditemui di BSD, Kota Bekasi Utara, Cimanggis dan kawasan Kopo.

Umumnya pengunjung memesan menu udang madu yang harga satu porsi udang madu sekitar Rp. 95.000, dalam satu porsi udang madu terdapat tiga tusuk udang. Bahkan kelezatan nya terasa manis dan tak terasa amis, begitu pula dengan menu-menu kuliner lainnya seperti gurami goreng atau dimasak crispy.

Daftar-Menu-Gubug-Mang-Engking-764x1024.jpg

Selain udang madu ada pula menu kepiting dan cumi saus padang, kepiting saus tiram, udang saus tiram, tumis kangkung, sambal terasi, ikan gabus, karedok, toge cah ikan gabus, cumi goreng tepung dan masih banyak lainnya. Selain itu pula ada soft drink seperti es teh, es campur dan es kelapa muda. Harga menu berkisar mulai dari Rp. 8.000 hingga Rp. 120.000. Tiap-tiap pengunjung pun dibatasi waktu yakni sekitar 1,5 jam hingga 2 jam, pengelola pun kadang memberikan toleransi waktu 30 menit.

sumber : http://www.datawisata.com/gubug-makan-mang-engking-depok

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 80610.66
ETH 3119.79
USDT 1.00
SBD 2.71