Save The Earth | Membersihkan Lingkungan Sekitar Rumah

in STEEM FOR BETTERLIFElast month

Green and Yellow Simple One Million Trees Day Banner.jpg
Cover Edited Canva


My Contest

Rabu, 01 Mai 2024
ASSALAMUALAIKUM

Hari berganti hari, hingga bulan Mai pun tiba. Hari ini merupakan hari pertama masuk bulan Mai, yang mana pada hari ini tanggal 1 Mai merupakan tanggal merah atau lebih dikenal dengan nama Hari Buruh Internasional. Hari ini juga merupakan hari libur bagi seluruh aktifitas Pemerintahan.

Pagi ini saya mengisi waktu kekosongan untuk melakukan perbuatan yang bermanfaat, sekaligus untuk membuat badan berkeringat sebagai pengganti olahraga.

Penulis Membersihkan Lingkungan Rumah

Di hari libur ini, saya tidak beraktifitas di tempat kerja. Pagi di kala mentari masih bersinar lembut, belum memancarkan sinar yang tidak terlalu panas. Saya mencoba membersihkan lingkungan rumah, mulai dari membersihkan pagar keliling samping rumah. Pembersihan ini saya lakukan dengan memotong dahan pohan pagar yang sudah tinggi, sudah terlihat seperti semak dan tidak sedap di pandang mata.


Alif dan Alika Ikut Membantu

Suasana pagi yang ceria ini, saya hanya melakukan gotong royong secara pribadi di seputuran rumah, sampai ke badan jalan. Kegiatan ini sangat menyenangkan di lakukan di pagi hari untuk membuat badan berkeringat. Kegiatan ini juga di ikuti oleh Alif dan Alika, mereka berdua ikut membantu. Walapun mereka masih berusia dini, namun harus di ajarkan hal-hal seperti ini, untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap lingkungan yang bersih dan nyaman. Saya juga tidak lupa untuk membersihkan mainanan dan Scuter Alif dan Alika.


Penulis Memasang Jaring Plastik

Pada hari ini saya mengambil kesempatan untuk melakukan apa saja yang bisa dilakukan, mumpung hari ini libur. Disini saya melakukan pemasangan jaring plastik, selain untuk mencegah ayam masuk ke beranda rumah, juga untuk mencegah panasnya matahari secara langsung. Hari sudah mau hampir siang, saya tetap melalukan bersih-bersih karena belum selesai, saya juga memindahkan dan merapikan botol kaca, botol plastik dan lainnya untuk di saya tumpukkan di satu tempat. Bila nanti ada pembeli barang rongsokan akan diserahkan kepada mereka dari pada berserakan.


Memisahkan Barang Yang Tidak Terpakai

Barang barang yang tidak terpakai bertumpuk disini, disudut ini ada beberapa jenis barang, seperti : botol minuman mineral, botol minuman kaleng, Kelapa, botol kaca dan juga kayu untuk bakar ikan. Saya pun memisahkan menurut jenis untuk saya pindahkan kebelakang rumah, untuk botol kaca dan kayau saya masukkan kedalam sumur yang terletak disudut pagar ini. Untuk kayu bakar sering saya gunakan di saat akan membakar ikan, beserta dengan tempurung.


Sampah Yang Akan Saya Bakar

Semua sampah yang tidak bisa digunakan saya tumpukkan disatu sisi jalan dengan rumah, semua sampah ini akan saya bakar, agar tidak berserakan lagi. Di tempat saya ini tidak ada tempat penampungan sampah sementara yang di sediakan oleh pemerintah daerah maupun pemerintah desa. Setiap sampah rumah tangga akan di bakar oleh setiap warga yang bersangkutan itu sendiri. Pada kegiatan gotong royong terhadap kebersihan lingkungan hanya di lakukan pada waktu tertentu saja, tidak ada jadwal yang di tetapkan secara khusus.


Alif dan Alika Memilih Es Krim

Pukul 15:22 wib, saya berangkat kewarung untuk menemani Alif dan Alika membeli jajan. Mereka menuju ke tempat eskrim, disini mereka bebas memilih eskrim yang disukainya. Alif mengambil 2 potong eskrim begitu juga dengan Alika. Selanjutnya membeli permen kopi, beserta jajan yang lain juga. Setelah membayar kami pun pulang kerumah.


Pemuda Desa Bermain Vollyball

Dikala hari sudah beranjak sore, saya keluar untuk ke lapangan Two In One yang terdapat di belakang Meunasah desa. Disini sudah banyak pemuda yang berolahraga main vollyball. Mereka bermain sistim gugur, grub yang kalah keluar dari lapangan di gantikan oleh group lain untuk melawan group yang menang. Hari pun semakin sore, yang lain belum mendapatkan giliran main, karena disini ada juga yang tidak hobby main volly, maka mereka main Futsal di lapangan yang sama. Mereka yang sudah main volly berhenti dulu dan memberi mereka kesempatan bagi yang suka Futsal.

Hari sudah menjelang Magrib, alunan Azan bergema dengan syahdunya memecahkan angkasa raya, menghentikan aktifitas insan manusia untuk melaksanakan salat Magrib 3 rakaat. Saya melaksanakan salat Magrib 3 rakaat, sebagai kewajiban seorang muslim. Selanjutnya saya mengaji bersama Alika. Mengaji pun siap, kini tiba saatnya makan malam bersama keluarga tercinta.

Demikian uraian kegiatan saya pada contest ini, semua kegiatan yang saya lakukan ini ikhlas
dan sebelum kontes yang saya lihat, saya sudah membuat dan menyusun postingannya. Mohon maaf bila tidak sesuai dengan keinginan dan harapan pembuat kontes.Sampai Jumpa Di Lain Waktu.

WASSALAM DAN TERIMAKASIH

@bahrol

ABOUT ME


We invite you to support @pennsif.witness for growth across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.
Click Here
Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 last month 

DescriptionInformation
Plagiarism Free
#steemexclusive
Bot Free
Support burnsteem25
Support Community or Charity
Status ClubClub100
Free AI Article
 last month 

Terimakasih Pak atas verifikasinya pada postingan saya yang sederhana ini.

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 68504.89
ETH 3816.55
USDT 1.00
SBD 3.51