The Diary Game Kamis 28 Juni 2023: Hari Raya Qurban

in STEEM INDONESIAlast year (edited)

Hai Steemian

Kamis pagi yang merupakan Hari Raya Idul Adha semua sudah sibuk sejak pagi-pagi. Istri sudah mulai memasak di dapur sejak sehabis subuh menyiapkan hidangan istimewa untuk keluarga tercinta. Saya membantu berberes rumah dan menyapu di pekarangan depan. Si Abang kebagian tugas menjaga Al-Qarni yang juga sudah bangun sejak tadi.

Lewat pukul 7:00 AM sudah kelar semua kerjaan, segera mandi dan bersiap-siap berangkat ke Mesjid Al-Ikram Cot Murong untuk menunaikan Shalat Idul Adha. Shalat hari ini dimulai tepat pukul 7:30 AM. Tausiah pada Khutbah hari ini gak terlalu lama mengingat pelaksanaan kegiatan qurban yang akan segera dilangsungkan.


IMG20230629090925.jpg
Pelaksanaan Qurban di Meunasah


Tiba kembali di rumah, saya mengajak Al-Qarni untuk melihat pelaksanaan kegiatan qurban di Meunasah. Kami nongkrong dan memantau dari kejauhan untuk menghindari Al-Qarni berlarian di kerumunan. Kegiatan qurban baru selesai setelah shalat Dhuhur.

Menjelang tengah hari saya mengajak Al-Qarni istirahat tidur siang. Sayangnya ia gak mau tidur. Ia baru tertidur saat di mobil ketika kami OTW pulang ke kampung.


IMG20230629143512.jpg
Di rumah Ibunda


Tiba di rumah Ibunda ia terjaga dan mengamuk karena masih kurang cukup tidur. Ia terus rewel hingga akhirnya dibawa si Abang jalan-jalan naik motor. Kami di sini hingga ba'da Ashar.


IMG20230629174347.jpg
OTW pulang


Ba'da Ashar kami kembali lagi ke rumah. Singgah sejenak di Geudong membeli martabak durian untuk si Abang. Saya juga membeli martabak telur untuk mamanya dan Al-Qarni yang sejak tadi gak mau makan.

Perjalanan pulang terasa lebih macet daripada saat berangkat tadi siang. Mungkin karena pemudik sudah mulai sibuk bersilaturahmi setelah pelaksanaan kegiatan qurban di daerahnya masing-masing.

Tiba kembali di rumah sudah menjelang Maghrib. Kami langsung sibuk dengan rutinitas sore masing-masing. Si Abang harus kembali mengawasi Al-Qarni bermain agar kami bisa cepat berberes rumah.

Malam harinya kami gak bisa bersilaturahmi karena sudah kelelahan seharian beraktivitas. Suasana malam ini juga sedang diguyur hujan. Kami mememilih untuk segera beristirahat saat sudah menunaikan kewajiban empat raka'at Isya.


Salam,

@radjasalman

About me


About My Account
Period 6 June - 6 July, 2023

Voting CSI20.0
Transfer to Vesting352.000 Steem
Cash Out345.000 STEEM

Club5050

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

 last year 

Hari raya yang sangat bersejarah bagi ummat islam,semoga kita semua sanggup dan mau ber kurban

 last year 

Aamiin

 last year 

Mudah mudahan qurban nya diterima Allah SWT🤲

 last year 

Aamiin

 last year 

Hi @radjasalman...
Terus berbagi postingan yang berkualitas di halaman komunitas Steem Indonesia dan kami akan memberikan dukungan booming Minggu ini untuk posting Anda terus pertahankan status club✓ dan kami rekomendasikan untuk mendukung #burnsteem25. Terima kasih sudah berbagi payout ke akun komunitas dalam bentuk dukungan untuk pertumbuhan komunitas steem Indonesia...

jpg_20230618_192836_0000.jpg

Postingan ini kami rekomendasikan untuk dukungan booming minggu ini.!

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.14
JST 0.028
BTC 58304.13
ETH 2575.50
USDT 1.00
SBD 2.43