Lifestyle Diary Game, Friday 17th May 2024||"Registering a newcomer account and Happiness with My Beloved"

in Steem Fashion&Style โ€ข 29 days ago (edited)

IMG-20240517-180059.jpg

kebahagiaanku hari ini

๐“—๐“ช๐“ต๐“ธ ๐“ข๐“ธ๐“ซ๐“ช๐“ฝ...

Hari Jum'at yang penuh keberkahan hadir lagi menyapa penduduk bumi, seperti biasa aku kembali menjalani rutinitas pagi hari dengan menunaikan ibadah shalat subuh lalu berbenah di rumah dan bersiap untuk berangkat lagi ke tempat tugas.Meskipun hari ini aku tidak ada jadwal mengajar namun aku bertugas sebagi "guru piket"

IMG_20240517_071506_660.jpg

berangakat ke sekolah

Aku berangkat pagi ini dengan penuh semangat, seperti biasa aku menumpang kendaraan milik sahabatku, Sepanjang perjalanan kami saling bertukar cerita. Akhirnya tak terasa kami sudah tiba di sekolah. Aku langsung bergabung dengan rekan guru yang piket hari ini dan kami kembali melaksanakan tugas piket harian. Berhubung hari Jum'at kegiatan pembacaan surah yasin di mushalla sekolah kembali berlamgsung.

IMG_20240517_075737_815.jpg

mendampingi siswa di mushalla

Selesai kegiatan di mushalla barulah para siswa kembali ke ruangan kelas mereka masing-masing dan mengikuti proses pembelajaran seperti hari biasanya. Sementara itu aku dan sahabatku stand by di pos piket. Pagi ini kami mendapat suguhan cemilan pisang rebus dengan toping kelapa dan gula.

IMG_20240517_083821_472.jpg

cemilan pisang rebus

Sembari menikmati cemilan aku mengajari sahabatku yang sejak minggu lalu ingin bergabung di platform steemit. Aku mendaftarkan akun steemit milik sahabatku hingga berhasil. Akunnya yaitu @syidah01. Setelah itu aku membimbingnya menuliskan achievement 1.

IMG_20240517_083807_065.jpg

membantu mendaftarkan akun newcomer

Namun karena kami sedang bertugas sebagai piket, ia tidak fokus menulis dan berjanji akan menyelesaikan tulisan achievemnet 1 miliknya di rumah nanti. Demikianlah tak terasa waktu berlalu dan tengah hari telah tiba. Bel pulang aku bunyikan sebanyak tiga kali. Para siswa dan guru segera beranjak meninggalkan sekolah.

Siang ini aku sudah kembali berada di rumah lagi, aku berganti pakaian dan kemudian menikmati makan siang bersama keluargaku. Setelah itu aku menunaikan ibadah shalat Jum'at. Hari ini si sulung pulang dari pondok pesantrennya. Kami berencana akan pergi berbelanja bersama.

IMG-20240517-144014.jpgIMG-20240517-144131.jpg
bersama si bungsu di store skincare

Ba'da Jum'at aku bersama kedua putriku sudah siap berdandan kami segera berangkat menuju ke pusat kota. Aku memilih mengunjungi suzuya mall yang ada di kotaku, setiba di sana kami langsung masuk dan berkeliling, kami menuju sebuah store skincare dan kedua putriku membeli produk skincare yang mereka butuhkan di tempat tersebut.

IMG-20240517-150017.jpgIMG-20240517-150526.jpg
mirror selfie bersama kesayanganku

Selanjutnya kami naik ke lantai 3 di sana kami melihat-lihat item fashion yang dipajang, lalu aku bersama kedua putriku melakukan mirror selfie, sambil kembali melakukan aktivutas window shopping. Akhirnya karena tidak ada yang ingin dibeli, kamipun turun ke lantai 2 mall.

IMG-20240517-165020.jpgIMG-20240517-170038.jpg
Berbelanja bersama putriku

Di lantai dua kami segera menuju ke supermarket, dan waktunya kami mulai berbelanja. Si bungsu segera mengambil trolley dan kamipun berkeliking melihat produk serra bahan makanan yang kami butuhkan. Kedua putriku mulai mengisi trolley dengan aneka produk cemilan untuk stock makanan di pesantren nanti.

Sementara itu aku berbelanja produk kebersihan untuk di rumah, aku membeli deterjen, shampoo dan sabun serta berbagai produk kebersihan rumah yang lain. Selesai berbelanja kami segera menuju ke kasir untuk membayar barang belanjaan kami hari ini. Selesai melakukan transaksi pembayaran kami segera turun ke lantai satu

IMG-20240517-WA0046.jpgIMG-20240517-WA0033.jpg
mirror selfue lagi

image kiriman dari putri sulungku

Kami masih belum ingin pulang, apalagi cuaca di luar sedang mendung dan hujan. Akhirnya kami menuju ke sebuah restoran yang masih berlokasi di kawasan suzuya mall tersebut. Di temoat ini kami memesan makanan dan minuman, lalu aku bersama kedua putriku melepas lelah dan quality time bersama-sama.

IMG-20240517-172057.jpg

mencicipi hot plate

Seperti biasa yang tak boleh ketinggalan adalah sesi foto-foto. Di sela-sela kebersamaan kami sore ini kamipun kembali melakukan aksi foto-foto sembari bercanda dan mengobrol tentang berbagai hal. Aku bersyukur sekali memiliki kedua putri yang sekaligus bisa menjadi temanku melakukan hal-hal seru bersama.

IMG-20240517-180059.jpgIMG-20240517-180242.jpg
kebahagiaanku hari ini

Usai makan dan nongkrong, hujanpun telah reda, kami segera beranjak pulang. Apalagi hari sudah senja. Sebentar lagi maghrib akan menjelang. Begitu sampai dirumah kami segera membersihkan diri. Setelah itu kami membereskan barang belanjaan.

Ba'da maghrib kedua putriku berkemas untuk balik ke pondok pesantrennya. Akupun melepas mereka pulang. Setelah itu aku mengisi waktu dengan berselancar di halaman steemit dan melakukan berbagai interaksi. Menejlang tengah malam barulah aku beristirahat menjemput mimpi malam yang terkadang indah , tak jarang juga menyeramkan.

Aku bersyukur dengan keberkahan dan kebahagiaan yang aku rasakan di hari Jum'at ini, bisa menghabiskan waktu bersama kedua putriku dan seluruh aktivitasku berjalan lancar.

Sampai jumpa lagi dipublikasiku yang lainnya. Terimakasih bagi yang sudah mampir dan membaca diaryku

Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available. Vote here


Warm Regards,

@sailawana

About me


Sort: ย 

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

ย 29 days agoย 

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

ย 29 days agoย 

TEAM 3
Congratulations! This post has been upvoted through Curation Team#3. We support quality posts, good comments anywhere and any tags.


E2B8942F-2C4D-4C68-B6DD-56A383CD87E3-1.png

Curated by : @pea07

ย 29 days agoย 

Thank you sc 04 for the best support

Loading...

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.11
JST 0.027
BTC 64720.87
ETH 3409.22
USDT 1.00
SBD 2.32