THE DIARY GAME : 15 JUNI 2024 // MENJADI SANG JUARA DI HARI MEUGANG KECIL

in Hot News Community6 days ago

Dark Orange House For Sale Facebook Ad.png

MY DIARY

Sabtu, 15 Juni 2024
ASSALAMUALAIKUM

Pagi yang indah ini, saya bersiap-siap untuk melakukan perjalanan kesekolah. Hari ini adalah hari terakhir saya masuk kerja, karena hari ini hari pengambilan rapor.

20240615_090131.jpg
Suasana Pagi Di Sekolah

Saya sampai di sekokah sekitar pukul 08 pagi, dimana semua siswa memulai aktifitas untuk membersihkan pekarangan sekolah untuk terakhir kali. Siswa yang baru datang juga ikut membantu membersihkan semua sampah yang berserakan serta membersihkan ruang kelas masing-masing. Mereka membuang semua sampah pada tempatnya, mengatur dan menata kembali kursi dan meja di ruang kelas dengan rapi.


20240615_091723.jpg

20240615_093330.jpg
Mendengar Pengarahan Dari Kepala Sekolah

Pembersihan sekolah selesai, semua siswa kembali saya kumpulkan di depan Kantor Guru. Serta saya bersama dengan dewan guru untuk mengeluarkan piala penghargaan untuk siswa juara kelas, beserta dengan juaran Umum. Kepala sekolah menyampaikan permintaan maaf dan juga mengucapkan Selamat Hari Raya Idhul Adhar, disini kepala sekolah juga tidak lupa menyampaikan batas hari libur dan siswa di haruskan masuk kembali saat tahun ajaran sudah dimulai lagi.


20240615_093821.jpg

20240615_091635.jpg
Penyerahan Juara Umum

Acara pembagian rapor pun di mulai di halaman depan kantor dewan guru, pembagian rapor ini, sekalian dengan penyerahan hadiah juara kelas. Guru yang mewakili untuk membaca juara kelas pun mengambil alih, serta memulai membaca nama siswa yang mendapatkan nilai terbanyak di setiap kelas, mulai dari peringkat 3, peringkat 2 dan peringkat 1. Rapot ini di bagikan bagi mereka yang termasuk kedalam 3 besar, untuk siswa yang lain akan di lakukan dalam ruang kelas masing-masing.

Setiap siswa yang di panggil namanya untuk maju ke depan dan akan menerima hadiah dan rapor dari wali kelas masing-masing. Penyerahan ini di lakukan secara berurut untuk setiap kelas menurut tingkatnya. Saat-saat yang paling berdebarkan yaitu, saat akan dibacakan dan pemanggilan nama untuk siswa yang menerima juara umum dengan nilai terbanyak diantara semua siswa. Penyerahan juara umum ini di lakukan langsung oleh kepala sekola kepada siswa yang menerimanya.


20240615_120032.jpg

20240615_120729.jpg
Perjalanan Pulang dan Berbelanja

Hari sudah siang jam pun sudah menunjukkan pukul 12 siang, saya menyimpan kembali semua peralatan kerja dan memasukkan kembali laptop ke dalam tas. Saya menuju ke parkiran dan menghidupkan mesin mobil untuk melakukan perhalan pulang. Sepanjang jalan yang saya lewati banyak pedagang daging yang berjualan di sepanjang jalan, namun saya tidak membeli sekarang. Saya fokus ke arah jalan, namun saat saya sampai di Kota Alue Ie Puteh berhenti sebentar untuk berbelanja di Toko dan Bengkel Cek Don. Seya membeli beberapa ban dalam bermacam jenis untuk sepeda motor. Selanjutnya saya melakukan lagi perjalanan pulang hingga sampai ke rumah.


20240615_125644.jpg
Hadiah Abang Alif

Saya sampai di rumah sudah di sambutkan oleh senyuman anak saya dan keponakan yang sudah mengetahui saya pulang dengan mendengarkan suara mobil, mereka senyum dengan rasa gembira di deoan pintu. Saya memarkirkan mobil dengan rapi dan menurunkan tas dan masuk ke rumah. Alif pun mengambil rapor dan hadiah yang dia dapatka di sekolahnya, dia menunjukkan kepada aku dengan rasa bahagianya. Abang Alif mendapatkan prestasi kelas juara 3 di kelasnya.

Selanjutnya dia menuntut janji saya untuk jajan eskrim, saya pun mengiyakannya. Saya mengganti pakaian dan makan siang, karena mau berangkat lagi ke Panton Labu untuk membeli daging megang.


20240615_135804.jpg

20240615_135744.jpg
Membeli Daging Meugang

Pukul 2 siang saya sudah berada kembali di Ceumpeudak atau tepatnya di depan pasar hewan Panton Labu, saya ke sini untuk membeli daging Meugang. Saya berangkat bersama keluarga, dengan 1 mobil. Saya membeli daging dengan harga 1 Kg Rp. 170.000, saya membelinya 3 Kg. Saya juga membeli tulang dan juga tetelan dan lainnya. Selesai membayar kami langsung melanjutkan perjalanan untuk pulang. Sampai rumah saya juga membantu untuk membersihkan daging yang kami beli tadi.

Haru ini merupakan hari Meugang kecil atau besok hari Meugang 1 hari sebelum hari Idhul Adha. Hari ini sudah banyak yang menjual daging, namun untuk hari Meugang penjual daging ini akan melakukan penjualan di tempat yang sudah di sediakan. Namun hari ini yang lebih di kenal dengan hari meugang kecil, mereka berjualan di pinggir jalan dan tempat tertentu yang sudah mereka lakukan bertahun-tahun.


20240615_163820.jpg
Ke Tempat Tukang Pangkas

Hari sudah menjelang sore atau jam sudah menunjukkan pukul 04 sore, saya berangkat ke tempat tukang pangkas yang sering saya sebut dengan nama Cek Munkas. Saya pun sampai ke tempat Cek Munkas, disana sudah banyak yang mengantri termasuk orang dewasa dan anak-anak. Saya juga harus sabar mengantri, jadwal saya akan tiba saat semua orang yang di pangkas selesai. Saya menjadi orang yang terakhir yang akan di pangkas. Jam sudah menunjukkan pukul 06 sore, saya oun selesai di pangkas.

Saya pulang kerumah dan langsung membersihkan diri di kamar mandi. Hari pun menjelang Magrib, saya salat Magrib 3 rakaat. Selesai salat, saya makan malam bersama keluarga, dan menonton bareng bersama keluarga.

Demikian uraian diary saya pada hari ini, mohon maaf atas segala kekurangan dalam penyusunan kata, yang kurang berkenan di hati para sahabat.

SUKSES SELALU UNTUK ANDA SEMUANYA

WASSALAM DAN TERIMAKASIH

@bahrol

ABOUT ME

We invite you to support @pennsif.witness for growth across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.
Click Here
Sort:  

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

 6 days ago 

Thank you very much

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 6 days ago 

Thank you very much

Amazing.
Wishing you best of luck.
Stay blessed.

 6 days ago 

Terimakasih atas kunjungannya sahabat.

Its my pleasure.

We support quality posts and good comments Published in any community and any tag.
Curated by : @edgargonzalez

 6 days ago 

Thank you very much

 6 days ago 

Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you :

  1. Join at least #club5050.
  2. Don't plagiarize.
  3. Use original photos or copyright-free images by linking the source.
Description
Action
Verified User✔️
Club Status#club100
steemexclusive✔️
Plagiarism Free✔️
AI Article Free✔️
Bot-Free✔️
Beneficiary Rewards
@𝘯𝘶𝘭𝘭 25%✔️
@𝘩𝘰𝘵.𝘯𝘦𝘸𝘴

Selamat untuk Abang ALif

Verified by : @fantvwiki

Coin Marketplace

STEEM 0.20
TRX 0.12
JST 0.028
BTC 64356.37
ETH 3512.48
USDT 1.00
SBD 2.54