The Diary Game 30-07-2023 "Antara harapan dan kesedihan (abrasi pantai)
The Diary Game 30-juli -2023 |
---|
Editing and creation by Canva |
---|
Seperti hari-hari sebelumnya, aktifitas yang saya lakukan hanya berkutat disawah, kebun atau dilaut. Tiga bidang pekerjaan berbeda ini sekilas memang berat, namun setelah saya jalani beberapa tahun lamanya, saya sudah merasa nyaman bahkan bersahabat dengannya. Saya menyadari, sekecil atau sebesar apapun pekerjaan yang kita tekuni tak terlepas dari segala resiko dan tanggung jawab baik dari sisi negatif maupun positif
Lama tidak turun hujan, saya harus berani mengambil resiko jika musim tanam bawang merah yang sebelumnya saya jadwalkan pada awal Agustus terpaksa harus saya undur lagi. Minimnya curah hujan dalam beberapa bulan terakhir membuat saya sedikit kesulitan dalam tahap pelarutan pupuk. Padahal secara keseluruhan penyiapan lahan sudah sampai pada tahap penanaman, sementara pengairan dari sumur bor tidak mencukupi, apalagi suhu panas yang terus berlanjut sampai kini
Hari ini saya hanya beraktifitas setengah hari karena kondisi badan yang tidak memungkinkan, saya mempercayai seorang pekerja untuk menyelesaikan pemupukan serta pemasangan plastik penutup serta dilanjutkan dengan pembolongan, atau melubangi setiap 20 cm sebagai jarak ideal tanaman bawang merah sesuai pedoman
Seorang pekerja tampak antusias dalam bekerja |
---|
Melubangi (tahapan terakhir) sebelum penanaman |
---|
Menaruh harapan di tengah minimnya curah hujan |
---|
Untuk mengantisipasi kekurangan air, saya telah meminta kesediaan beberapa tetangga terdekat untuk membantu. Dan mareka merespon dengan baik serta mengizinkan saya menggunakan sumurnya bila merasa kekurangan air nantinya. Rencananya dalam beberapa hari kedepan atau awal bulan Agustus sudah siap tanam, walaupun dengan segala resiko yang harus saya hadapi nanti
Saat ini saya hanya mencoba memfokuskan diri di lahan perkebunan, apalagi musim tanam padi disawah masih jauh atau pada akhir bulan Agustus, untuk itu saya punya waktu sebulan untuk menyelesaikan penanaman bibit bawang merah yang sudah lama saya idamkan. Mohon doanya sahabat semua agar upaya saya kali ini dapat membuahkan hasil yang signifikan
Menghabiskan waktu sore di pesisir pantai sambil melihat abrasi pantai |
---|
Salah satu abrasi terparah
Memasuki waktu sore saya melihat abrasi pantai yang terjadi dalam beberapa hari ini. Saat ini sepanjang pesisir pantai mengalami abrasi yang semakin meluas dan mendekati rumah penduduk masyarakat pesisir pantai. Air pasang besar yang terjadi dalam beberapa minggu terakhir membuat warga masyarakat pesisir pantai tidak nyaman. Apalagi beberapa proyek pembibitan udang hancur di hantam ombak saat pasang
Di tempat saya mengambil photo ini terdapat beberapa proyek pembibitan udang vaname yang mengalami kerusakan parah akibat air pasang dalam beberapa hari terakhir
Air yang sedang pasang
Memasuki awal bulan agustus, biasanya air pasang besar terjadi mulai dari pukul 14.00 sore sampai penuh kedaratan pada pukul 19.00 malam hari. Hampir setiap hari terlihat puluhan hingga ratusan warga sekitar memenuhi salah satu pesisir pantai yang mengalami dampak abrasi paling parah. Ada yang sekedar melihat-ada pula yang menggunakan momen ini untuk berswa photo bersama anak atau keluarganya
Memasuki pukul 18.30 sore air pasang mulai memenuhi daratan, beberapa orang warga masyarakat mulai meninggalkan lokasi pesisir pantai, namun ada juga yang masih betah disana menghabiskan waktu menjelang waktu shalat maghrib yang hampir tiba
Gambar Dokumen Gambar Dokumen |
---|
Waktu semakin sore dan mulai sedikit gelap seiring terbenamnya matahari secara perlahan. Dari jauh beberapa pengeras suara dari mesjid mulai terdengar pengajian kitab suci Al-Quran pertanda waktu maghrib akan segera tiba. Saya pun bergegas meninggalkan kerumunan warga masyarakat yang masih betah di pesisir pantai. Karena kediaman saya tidak terlalu jauh dari pesisir pantai, saya bisa leluasa kembali lagi kesini kapan saja
@tipu curate
Upvoted 👌 (Mana: 3/7) Get profit votes with @tipU :)
Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.
TEAM 1
Congratulations! This post has been upvoted through steemcurator04. We support quality posts , good comments anywhere and any tags.Tari that lahan nyan,setelah di tutupi dengan plastik musa,semoga anda cepat sembuh🤲