#Kems : Apakah Akun Steemit Bisa di Hack? [Refreshment About Steemit For Us in Bahasa Part 2]

in #steemit6 years ago

Hello everyone,
Semoga masih dalam keadaan sehat selalu dan diberikan rezeki yang berlimpah. Aamiin.

Pada artikel sebelumnya saya sudah menuliskan beberapa hal singkat yang saya tahu dan berbagi kepada teman-teman semua. Yaitu tentang "#Kems : Refreshment About Steemit For Us in Bahasa".

t8706rwxgh.png
Steemit

Kali ini merupakan ada juga sedikit paparan mengenai akun Steemit yang konon katanya juga bisa di hack. Mengapa demikian? Apakah blockchain ini tidak aman? Berikut sedikit paparan yang pernah saya temukan dan memang mungkin perlu dikaji agar nantinya tiap pengguna tidak mudah untuk diretas. Walaupun hal itu mungkin terjadi.

Dengan banyaknya pengguna baru yang hadir diplatform yang berbasi blockchain ini dan maraknya upaya phishing dan serangan DDos yang terjadi pada server. Itu menyatakan bahwa Steemit sudah sangat banyak dikenal dan sudah terlalu "Mainstream" di dunia maya. Hal ini disebabkan oleh beberapa pengguna yang memang mempunyai keahlian "Menipu" dan "Mengelabui" akun-akun yang baru bergabung dan tidak tahu menahu tentang platform yang berbasis blockchain ini.

Tak ayal setiap pengguna baru pada media sosial lainnya, semua didasari atas kesempatan si pelaku untuk dapat menggunakan hak user lain dengan penuh kepadanya dan banyak masalah potensial yang terjadi sekarang dan menjadi kenyataan buruk bagi setiap user. Meskipun penipuan seperti phishing dapat dihentikan dengan cepat, masih banyak juga akun-akun yang kehilangan hak akses penuh terhadap akun mereka. Seperti kehilangan password.

Untuk penulisan ini, saya menargetkan kepada pengguna baru yang baru bergabung untuk lebih berhati-hati dalam mengelola akun dan jangan terlalu cepat terpercaya dengan iming-iming yang memberikan sesuatu yang "wah" padahal isinya zonk.

Untuk itu berikut sedikit pemaparan yang dapat saya rangkum dan saya pelajari sedikit banyaknya untuk dapat saling kita berbagi pengalaman. Cheers! :)

9nalrkv9ej.png
Source

Penyimpanan Akun

Setiap akun Steemit yang kita punya akan tersimpan di blockchain. Dengan begitu akun kita merupakan sebuah transaksi yang disimpan di blockchain bersamaan dengan konten, kurasi, komentar dan token yang dimiliki. Semuanya berpusat dalam satu database dengan kata lain tidak terpisah.

Akses Akun Terhadap Publik

Semua user dapat melihat apa yang dilakukan oleh akun tersebut, seperti transaksi transfer pada wallet, pembuatan konten, pemberian kurasi dan pemberian komentar pada setiap konten yang ada. Akan tetapi, akun tersebut tidak dapat digunakan oleh orang lain. Hanya orang yang memiliki username dan password tersebut yang dapat menggunakannya, walaupun pada permission wallet kita dapat melihat angka dan huruf yang tertera disana. Tapi itu semua tidak bisa kita gunakan selain yang dimiliki oleh si pemilik akun.

Beberapa Key atau Kunci di Steemit

Untuk hal ini pernah dulu saya posting, namun penggunaan key-key ini memang sangatlah penting untuk kita ketahui bersama. Pada blockchain Steem, setiap akun memiliki kekuatan dan kemampuan. Beberapa kemampuan tersebut terletak dari beberapa key yang ada. Misal, beberapa kemampuan key tersebut dapat mentransfer dana dari akun yang pertama ke akun yang lainnya dan key-key yang lain juga memiliki kemampuan yang berbeda pula.

Public Key

Key ini digunakan untuk membuat sebuah postingan dan disimpan secara bersamaan dengan postingan yang anda buat bersamaan dengan seluruh transaksi yang ada lakukan.

Private Key

Ketika anda akan membuat sebuah konten dan mempostingnya, maka konten anda akan ditandai dengan public key yang anda miliki. tapi untuk dapat memastikan bahwa anda yang memang melakukan postingan tersebut, anda harus melakukan "signing post" dengan akun yang anda miliki. Key ini merupakan key yang memang benar-benar harus dijaga dan jangan pernah memberikannya kepada siapapun.

Steemit Password

Adalah sebuah string yang terenkripsi dan diturunkan dari setiap key yang anda miliki serta memberi akses penuh terhadap akun anda saat menggunakan platform Steemit.com. Apabila anda kehilangan password tersebut, anda tidak bisa melakukan interaksi langsung dengan blockchain. So, dijaga hati-hati ya guys.

Share Password

Jangan berikan password yang anda miliki kepada siapapun kecuali memang ada orang yang anda sangat percayai. Walaupun begitu, alangkah baiknya yang anda berikan itu hanya sebatas Post Key saja. Agar akses yang bisa dilakukannya terbatas alias tidak bisa mengakses kesemua panel yang ada di akun anda. Termasuk juga transfer dana dari akun ke akun lainnya. Apabila itu terjadi, semuanya menjadi tanggungan pribadi masing-masing.

Pemulihan Akun

Ada sebuah cara yang bisa kita gunakan saat kita kehilangan password akun Steemit. Cara tersebut bisa kita lakukan dengan pemulihan akun dengan mengingat email yang anda daftarkan saat melakukan registrasi pertama kali di Steemit. Dengan cara itu, anda bisa berinteraksi langsung dengan Steemit untuk melakukan pemulihan akun kembali dan mendapatkan password yang baru yang akan dikirimkan oleh pihak Steemit Inc. Namun, alangkah baiknya jangan menggunakan fitur ini karena mungkin bisa berdampak buruk bagi akun yang kita miliki. Ya, siapa tahu akun kita akan di reset kembali seperti awal mula mendaftar. Tetap jaga akun tersebut aman dari orang-orang jahil.

60pcv2bj5v.png
Source

Dengan sedikit ulasan diatas ini bisa diambil kesimpulan bahwa, akun Steemit tidak bisa diretas atau di manipulasi. Semua kembali kepada sang pemilik akun dan jangan tergoda dengan iming-iming yang membuat kita penasaran. Contohnya dalam beberapa waktu dekat kemarin, saat aksi phishing sedang marak-maraknya terjadi. Tidak sedikit akun Steemit yang menjadi korban, itu semua terjadi karena ada niat si pelaku yang mengirimkan link-link yang tidak penting pada kolom komentar sehingga membuat para pengguna khususnya yang baru bergabung jadi tergoda untuk merespon link tersebut.

Tetap jagalah akun yang anda punya. Tidak khusus akun Steemit, untuk setiap akun yang anda punya dan anda punya hak penuh untuk menahan dan menjaga setiap kerahasiaan pada akun yang anda miliki.

Terima kasih telah membaca

Jangan Lupa Bahagia

Regards,

@kemal13



LOGO KSI BANDA ACEH.png
Join to Discord Komunitas Steemit Indonesia

follow_kemal13.gif


LOGO KSI BANDA ACEH BANNER.png

Sort:  

Terima kasih pak ketua atas informasi yang sangat penting bagi para steemian @kemal13

yang penting tetap cerdas dan hati-hati

Congratulations, your post had been chosen by curators of eSteem Encouragement program. Feel free to join and reach us via Discord channel if you have any questions or would like to contribute.


eSteem Line
Thank you for using eSteem

Terima kasih banyak ketua telah memberikan informasi berharga ini.

dapat pencerahan di malam ini. Tks ya

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 62228.71
ETH 2419.51
USDT 1.00
SBD 2.57