Kontes Hobi Belanja Edisi ke 17 ( Belanja di Ulee Kareng )

in STEEM FOR INDONESIAyesterday (edited)

ASSALAMUALAIKUM


Hai sahabat steemian hebat dimana pun anda berada ☺️. Sehat dan bahagia selalu untuk kita semua 🤲💪.

Pukul dua dini hari aku sudah terbangun. Aku sedikit kurang nyaman tidur di malam hari ini. Mungkin karena bukan di rumah ku sendiri. Pagi hari ini aku masih di Banda Aceh di rumah kakakku. Aku melihat jam di handphone ku sudah pukul tiga. Aku masih susah memejamkan mata. Ku buka WhatsApp dan ku liat liat sebentar. Pukul setengah empat baru aku bisa terlelap.

Pukul enam pagi aku di bangunkan oleh si bungsu. Aku pun menemani nya ke kamar mandi untuk berwudhu. Sesudah dia shalat kami turun ke bawah. Di Sana sudah ada keponakan ku yang sedang memasak. Aku membantu keponakan ku menyiapkan sarapan di pagi hari ini. Pukul setengah delapan aku naik ke atas lagi untuk mandi dan memandikan si bungsu.

Kemudian aku mengajak nya untuk sarapan. Usai sarapan aku menemani kakakku di meja kasir. Ketika pembeli sepi kami berbincang -bincang seru. Dari cerita masa lalu sampai lainya 😇. Pukul sebelas aku mengajak si bungsu dan dua keponakan ku ke kolam renang di daerah Lhok Sijuek yang terletak tidak jauh dari kediaman kakakku.

Sehabis membayar dengan karcis Rp. 15000 ( 4,6 steem) untuk tiga orang dengan Harga per orang Rp. 5000 ( 1,5 steem) , aku langsung meninggalkan tempat tersebut. Si bungsu dan dua sepupu nya berenang di tempat tersebut. Aku menuju ke jalan Darussalam. Aku menuju ke toko serba Rp. 35000 ( 10,9 steem) . Aku membeli celana dalam ke tiga buah hatiku Rp. 110000 ( 34 steem). Setelah itu aku membeli celana si bungsu Rp. 110000 (34 steem).

IMG20240701112418.jpg

IMG_20240701_112259.jpg

Aku dan penjual di toko serba tiga puluh lima ribu

Sehabis membayar aku menuju ke toko jilbab yang berada di samping toko serba tiga puluh lima ribu. Aku membeli jilbab lengkap dengan cadar nya seharga Rp. 85000 ( 26, 5 steem). Begitu selesai keluar dari toko jilbab aku melihat mobil penjual semangka 🍉 sudah berdiri sambil menawarkan semangka yang dijual nya kepadaku. Aku membeli semangka yang ukuran tiga setengah kilogram dengan harga Rp. 20000 ( 6,2 steem ).

IMG20240701112936.jpg

IMG20240701112930.jpg

Di penjual semangka

Malam hari sehabis isya aku di jemput oleh mobil angkutan umum. Aku pulang ke kampung malam ini. Di daerah Meureudu aku membeli kue Adee Kak Nah dua porsi kecil seharga Rp. 50000 ( 15 steem).

IMG_20240702_022157.jpg

IMG20240702022040.jpg

Kue Adee kak nah yang ku beli di perjalanan hari ini

Sumber harga steem

Demikian partisipasi ku di kontes hobi belanja edisi 17 . Ayuk sayang ku dek @wirdahanum, @khairiani and Tante @idaali kita ramaikan kontes ini ☺️. Terimakasih banyak aku ucapkan Kepada semua teman-teman yang selalu mendukung dan singgah di tempat kami. Terimakasih 🙏❤️.


Salam,

@safridafatih

About me


Sort:  

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

 22 hours ago 

Enak sekali adee kak nah,masih ada kak🤭

Udah habis say. Tadi ada KK bawa ke sekolah sikit ☺️

 15 hours ago 

Hehe ga rezeki

 16 hours ago 

Liburan yang sangat singkat KK ku.akhirnya kembali ke laptop😊

😂😂😇😇😇

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.13
JST 0.030
BTC 61250.32
ETH 3377.05
USDT 1.00
SBD 2.48