Achievement 5 Task 1 by @midun : Review Steemworld.org

in Newcomers' Community3 years ago

ACC 5.png

Sumber, Edit Used Coreldraw

Selamat siang sahabat steemians..

Pada postingan kali ini saya akan membahas tentang penggunaan salah satu peralatan yang tersedia pada ekosistem steem sebagai salah satu Achievement lanjutan saya, peralatan yang pertama pada task 1 yang akan saya bahas adalah penggunaan tool SteemWorld sebuah tool yang dirancang oleh @steemchiller dia merupakan seorang saksi di platform steem. Bagi saya tool ini sangat sering saya gunakan baik dulu maupun sekarang, namun tidak banyak yang berubah dari tool ini baik dari tampilan maupun fiturnya. Baiklah saya akan menjelaskan semampu saya atas beberapa pertanyaan dari Pemandu Pendatang Baru.

1. Tolong jelaskan bagaimana cara memeriksa Ringkasan Hadiah (reward) untuk Sepanjang waktu, 30 hari terakhir dan 7 hari terakhir untuk akun kamu?

Untuk memeriksa ringkasan hadiah pada tool ini sangat mudah, saat login tool steemworld ini klik pada menu Dashboard paling atas sebelah kiri maka kita akan dialihkan ke jendela akun kita. Kita bisa langsung melihat ringkasan hadiah di menu Rewards Summary disini kita akan melihat ringkasan hadiah kita sepanjang waktu, 30 hari terakhir dan 7 hari terakhir.

8.png

Gambar 1 : Ringkasan Hadiah sepanjang waktu, 30 hari terakhir dan 7 hari terakhir

Kita juga dapat melihat ringkasan hadiah kita selama 7 hari terakhir, untuk melihatnya kita hanya perlu meng-klik tab disebelahnya yaitu Recent Rewards maka akan tampil seperi gambar di bawah :

9.png

Gambar 2 : Ringkasan Hadiah 7 hari terakhir

2. Tolong jelaskan Apa yang di maksud dengan Delegasi, jenis Delegasi dan bagaimana cara Mendelegasikan SP? Bagaimana cara memeriksa Suara(vote) Masuk dan Keluar, jelaskan hal ini dengan tangkapan layar dari kedua suara untuk akun kamu?


Pada tahapan ini saya akan menjelaskan tentang Delegasi, Jenis dan cara delegasi dengan memanfaatkan tool steemworld, berikut tahapan-tahapannya :

2.1 Apa yang di maksud dengan Delegasi, jenis Delegasi dan bagaimana cara Mendelegasikan SP


Delegasi adalah meminjamkan atau menyewakan Steem Power kepada akun tertentu dengan batas waktu yang tidak terbatas ataupun terbatas apabila sistem delegasi penyewaan. Adapun yang mendelegasi disebut Delegator dan yang menerima delegasi disebut Delegate. Delegasi juga merupakan hak pakai dan bukan untuk memiliki seutuhnya dan dapat di tarik kembali di waktu-waktu tertentu.

Cara Delegasi Steem Power

Klik pada menu Delegation

2.png

Gambar 3 : Delegation

Kemudian klik Delegate SP

3.png

Gambar 4 : Delegate SP

Maka akan keluar jendela pengisian delagasi, kita hanya tinggal mengisi To Account dan Amount SP dengan catatan kita sudah login terlebih dahulu pada tool steemworld ini. Anda juga dapat melihat Steem Power yang Anda miliki yang tertera pada menu Available SP kemudian isi tujuan steem power yang akan Anda delegasi pada menu To Account dan jumlah yang akan Anda delegasi pada menu Amount SP kemudian klik Ok.

4.png

Gambar 5 : Pengisian Delegation

Langkah selanjutnya mengkonfirmasi delegasi yang akan kita delegasi pada jendelan Confirm Delegation jika sudah benar maka klik yes.

5.png

Gambar 6 : Confirm Delegation

Kemudian akan keluar jendela Authentication Required disini kita akan memasukkan Aktive Key steemit kita maka dibutuhkan Authentication dari kita untuk melanjutkan proses delegasi. Jika sudah kita masukkan Aktive Key maka klik Ok dan proses delegasi akan selesai.

6.png

Gambar 7 : Authentication Required

2.2 Cara memeriksa Suara (vote) Masuk dan Keluar


vote masuk.png

Gambar 8 : Show Incoming Votes

Suara Masuk dan Keluar dapat kita lihat saat masuk ke halaman Dasboard tool ini yang dapat Anda lihat di menu Account Operations namun tidak secara menyeluruh, karena di Account Operations akan terlihat banyak traksaksi. Untuk secara khususnya kita dapat melihatnya di tab "inc.votes" Gambar 8, maka akan terlihat deretan akun yang melakukan kurasi ke akun kita serta jumlah vote per akun kita selama 7 hari terakhir .

incming vote.png

Gambar 9 : Incoming Votes

Untuk melihat vote keluar kita bisa melihatnya di tab Out Votes pada Gambar 8, semua transaksi vote keluar kita akan terlihat selam 7 hari terakhir dan ke akun mana kita melakukan vote.

out vote.png

Gambar 10 : Outgoing Votes

3. Aktivitas akun selama 7 hari terakhir dan apa saja detail yang dapat diperiksa?


Untuk melihat aktivitas akun kita selama 7 hari terakhir kita dapat melihatnya pada tab Account Operations, nah pada tab ini aktivitas dan detail traksaksi kita terlihat jelas, baik berupa komentar, upvote/unvote, downvote, klaim reward, follow/unfollow, market order, transfer, hadiah kurasi, pengeditan komentar ataupun postingan, create post dan lain sebagainya. Kita juga dapat melihat dengan transparan informasi transaksi kita selama 7 hari terkahir. Tampilannya dapat Anda lihat pada Gambar 11 di bawah.

11.png

Gambar 11 : Informasi aktivitas akun selama 7 hari terakhir

4. Harap jelaskan Hadiah (reward) : Penulis, Kurasi, dan Penerima, Sebutkan juga hadiah penulis dan kurasi untuk akun Anda selama 7 hari terakhir.


Kurasi merupakan vote yang kita berikan kepada postingan ataupun komentar pengguna lain berdasarkan besaran voting power yang kita miliki, semakin besar steem power yang kita miliki maka akan semakin besar kurasi yang didapatkan. Apabila steem power kita kecil atau jumlah payout yang kita lakukan tidak mencapai 0.02 maka itu akan menjadi dust dan hilang.

12.png

Gambar 12 : Aktifitas kurasi yang saya lakukan kepada salah satu akun steemian

Pada Gambar 12, terlihat semua informasi atas kurasi yang saya lakukan terhadap salah satu pengguna lain, besaran vote yang kita berikan kepada penulis dan besaran kurasi yang sedang menunggu yang akan kita terima terlihat dengan jelas.

Untuk hadiah penulis atau reward yang kita dapat untuk postingan kita, itu dapat kita lihat pada tab Coming Rewards hadiah yang pending untuk penulis dapat kita lihat pada menu "Payout In" disitu kita bisa mengetahui berapa jam/hari hadiah tersebut bisa kita klaim dan juga kita dapat mengetahui besaran Steem Power, Steem Dollars dan STU yang akan kita terima.

13.png

Gambar 13 : Hadiah penulis

Kemudian hadiah kurasi yang akan kita terima selama 7 hari terakhir juga dapat kita lihat pada tab Curation Rewards disitu dapat kita lihat ke pada postingan siapa kita mendapatkan hadiah kurasi tanggal masuk dan besaran kurasi yang kita terima.

14.png

Gambar 14 : Hadiah kurasi dari postingan lain

5. Bagaimana cara memeriksa nilai upvote Anda dan bobot voting yang berbeda menggunakan alat ini?


Untuk menu nilai upvote dan bobot voting terdapat pada menu utama dashboard sebelah kiri, kita dapat mengatur volume upvote dan mengetahui besaran voting yang akan kita berikan kepada pengguna lain.

15.png

Gambar 15 : Bobot voting

Pada Gambar 15, Anda dapat melihat jika saya memiliki 900 Steem power dan melakukan voting 100% maka akan keluar besaran reward senilai $ 0.02 dan tentunya tidak akan menjadi dush atau debu, namun jika saya perkecil menjadi 50% bobot voting maka akan keluar $ 0.00 dan akan hilang menjadi debu apabila tidak dibantu oleh pengguna lain.

16.png

Gambar 16 : Besaran voting 100% yang saya miliki

Kita juga dapat melakukan simulasi pada tool ini, jika kita memiliki 100,000.00 Steem Power maka reward yang akan dihasilkan senilai $ 2.87 dengan persentasi bobot voting 100% dan voting power 100%.

17.png

Gambar 17 : Simulasi Steem Power

Pada gambar 17 merupakan tindakan melakukan simulasi steem power, Anda dapat melakukan hal tersebut dengan cara meng-klik tab simulasi steem power dapat Anda lihat pada Gambar 16 paling atas sisi kanan. Anda juga dapat melakukan transaksi-transaksi lainnya pada tool ini, banyak fitur yang terdapat pada tool ini. Dapat Anda lihat pada Gambar 18 di bawah.

18.png

Gambar 18 : Tool steemworld

line middun.png

Demikian yang dapat saya sampaikan pada Achievement 5 ini, semoga dapat menjadi pelajaran bagi saya dan Anda semuanya. Semoga apa yang saja jelaskan dapat Anda pahami, mohon maaf apabila masih banyak terdapat kekurangan pada penulisan Achievement 5 Task 1 ini, kritik dan saran yang membangun sangat saya terima. Terimakasih saya ucapkan kepada kawan-kawan CR dan Pemandu Pendatang Baru.

Referensi :


Rangkuman Tugas Achievement :


Achievement 1 : My Introduction on Steemit
Achievement 2 : Basic Security on Steem
Achievement 3 : Kode Etik Konten
Achievement 4 : Applying Markdowns


Salam Hangat Untuk semua steemian..
Midun - (Mirza Zulfan)

Note : Semua tangkapan layar gambar di atas saya ambil dari website SteemWorld

Sort:  
 3 years ago 
Selamat... Anda telah diverifikasi untuk tugas Achievement 5 Taks 1 ini dan Anda dapat melanjutkan ke tugas berikutnya pada Achievement 5 Task 2 tentang steemscan.com.

Khusus untuk Newcomers Indonesia gunakan tagar kusus seperti pada link berikut ---> Penggunaan Tagar (tag) Khusus Untuk Newcomers Indonesia pada postingan berikutnya.

Sebelumnya Silakan membaca panduan tugas tersebut dengan mengunjungi tautan berikut Achievement 5 Task 2: steemscan.com

Best Regard,
@irawandedy

 3 years ago 

Terimakasih bg. 🙏🙏🙏

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.15
JST 0.028
BTC 59888.38
ETH 2373.74
USDT 1.00
SBD 2.48