SEC 16 W4 : " BUKU HARIAN SEORANG PRIA "

in Steem For Ladies4 months ago (edited)

IMG_20240309_120318.jpg

MAKAN BERSAMA PARA GURU

Halloo sobat steemians

Apa kabar para steemians, semoga dalam kondisi baik-baik saja menjalani aktivitas harian anda. Hari ini saya akan mengikuti tantangan keterlibatan steemit SEC16 W4 dengan judul BUKU HARIAN SEORANG PRIA yang diselenggarakan oleh komunitas steem for ladies.

Bagi saya tantangan ini sangat menarik karena peserta diharapkan menampilkan keaslian foto aktivitas selama satu hari dan pastinya antara foto dan tanggal kegiatan harus sama karena itu merupakan salah satu parameter keaslian buku harian kita.

Untuk itu saya akan membagikan dokumen kegiatan makan bersama para guru yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 9 Maret 2024. Foto ini merupakan koleksi pribadi yang saya ambil menggunakan kamera HP Readme Note 9.

Malam sabtu ada pengumuman di grup whatsapp sekolah bahwa besok hari sabtu, 9 maret akan diadakan acara makan bersama serta saling memaafkan dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan . Untuk kegiatan belajar diisi dengan gotong royong membersihkan lingkungan sekolah selanjutnya para siswa diizinkan belajar dirumah.

Bagi kami masyarakat muslim di Indonesia khususnya di provinsi Aceh, ada suatu tradisi menyambut bulan suci ramadhan dengan melaksanakan kegiatan makan bersama, dengan tujuan untuk menghilangkan segala ketersinggungan yang selama ini mungkin saja terjadi diantara kami. Melalui makan bersama diharapkan suasana menjadi lebih kekeluargaan dan diakhiri dengan bersalaman saling memaafkan. Sehingga pada waktu memasuki bulan suci ramadhan sudah dengan hati yang tenang.

PERSIAPAN TEMPAT

Seusai dengan kesepakatan, para guru membawa menu dari rumah masing-masing untuk kemudian digabungkan dan diatur pembagiannya secara bersama-sama. Menu yang dibawa tidak ditentukan jenisnya, semuanya terserah pada yang membuatnya karena sifatnya sumbangan suka rela.

Seperti terlihat pada foto diatas, kegiatan makan bersama diadakan dengan duduk bersama diatas tikar. Tempat makan yang biasanya menggunakan piring diganti dengan daun pisang. Menu makanan yang berkuah saja yang diletakkan di piring sedangkan menu yang lain seperti ayam, telur asin, ikan goreng semua di atur dengan rapi diatas daun pisang.

Para ibu-ibu guru sangat antusias, mereka terlihat sangat bahagia, walaupun sudah sangat lelah memasak dirumah, namun itu semua berganti dengan senyuman ketika mengatur semua menu hasil sumbang bersama.

SAAT MAKAN BERSAMA

Setelah semua menu tersusun rapi diatas daun pisang maka sekitar pukul 12 siang, acara makan bersama dimulai. Para steemians yang saya hormati, momen ini merupakan budaya yang memiliki filosofi sangat dalam. Anda bayangkan yang duduk bersama itu ada kepala sekolah, wakil kepala, ketua program keahlian tapi saat makan bersama maka semua pangkat dan jabatan hilang sejenak digantikan dengan suasana penuh kekeluargaan, semua menjadi pribadi yang sederhana dalam balutan kasih sayang.

Selama proses makan bersama, semua makanan terasa sangat nikmat. Ada aura yang luar biasa ketika kebersamaan itu menghasilkan kenikmatan yang tidak bisa dibayar dengan apapun. Sehingga jika ada kesalahan selama interaksi sesama teman sejawat, akan hilang dan menguap seiring dengan semangat kekeluargaan.

IMG_20240309_125611.jpg

IMG_20240309_125844.jpg

SALING MEMAAFKAN

Setelah acara makan bersama dan merapikan kembali semuanya, maka kegiatan hari itu ditutup dengan berjabat tangan, berpelukan dan saling memaafkan atas semua perbuatan selama ini, baik sengaja ataupun tidak disengaja yang menimbulkan ketersinggungan diantara kami

Dengan demikian maka semua perasaan bersalah menjadi hilang dan siap menyambut bulan suci ramadhan yang sudah dirindukan. Selanjutnya saya pun pamit pulang ke rumah untuk beristirahat karena malam nanti saya masih ada undangan untuk menghadiri acara kenduri menyambut bulan suci ramadhan dengan membaca tahlil, samadiah dan doa bersama.

IMG_20240309_192755.jpg

KENDURI MENYAMBUT BULAN SUCI RAMADHAN

Malam harinya setelah Isya pukul 8 malam,saya menghadiri kenduri yang dilanjutkan dengan berdoa untuk segala arwah. Rumah untuk kenduri letaknya tidak jauh dari rumah saya.

Sebelum dimulai pembacaan tahlil dan samadiah, kami terlebih dahulu menyantap hidangan yang sudah disiapkan. Saat itu saya mendapatkan whatsapp dari sahabat waktu SMP untuk ngopi bareng. Saya katakan, selesai acara ini kita baru bisa ketemu.

IMG_20240309_212752.jpg

IMG_20240309_210131.jpg

Nopi bareng sabahat

Sebagai penutup dari buku harian seorang pria yaitu ngopi bareng sahabat lama saya. Dia baru sampai dari Kota Medan dengan maksud menjumpai ibundanya. Kami banyak cerita tentang masa SMP yang penuh dengan gelak tawa.

Demikian kisah saya dalam catatan harian seorang pria. Dengan ini saya mengundang @rumaisha dan @faiza, agar mengikuti tantang ini. Semoga para steemian terhibur, Terima kepada para pembaca yang sudah membaca tulisan saya dan memberikan suarannya, Salam sehat dari @fadthalib

Sort:  

Halo, Saya terkesan dengan kegiatan makan bersama yang Anda bagikan. Ini menunjukkan betapa pentingnya menjalin hubungan kekeluargaan dan saling memaafkan di antara rekan kerja. Saya juga menghargai tradisi menyambut bulan suci Ramadan dengan penuh kebersamaan. Terima kasih telah berbagi momen berharga ini dengan kami, semoga bulan Ramadan mendatangkan kedamaian dan berkah bagi Anda dan keluarga.

This comment has been upvoted through Steemcurator09


Newcomer Team Curation Guidelines For March 2024
Curated by - @wilmer1988

Budaya yang membawa perubahan positif perlu kita lestarikan, Terima kasih sudah berkunjung dan memberikan kesan positif

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

This post has been upvoted through Steemcurator09


Newcomer Team Curation Guidelines For March 2024
Curated by - @wilmer1988

  • We invite all newcomers from 0 to 3 months of existence in steemit to use hashtags #newcomer and #country.

 4 months ago 
MOD's Observations/suggestions

Thank you for participating in the Steemit Engagement Challenge Season 16 in the Steem For Ladies Community.

Hi @fadthalib

It seems you have enjoyed the day well with your colleagues. I great to organize an event like this that can increase the bond and togetherness of a team.

Club Status#club100
Steem Exclusive
Plagiarism Free
BOT Free
AI Free
#Burnsteem25
Score (quality/rules)9/10
We invite you to support @pennsif.witness for growth across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available https://steemitwallet.com/~witnesses

Terima kasih atas Penilaiannya

 4 months ago 

Your diary entry provides a fascinating insight into a day filled with meaningful traditions and heartfelt connections, dear friend. The communal meal with teachers to welcome the holy month of Ramadan reflects the spirit of togetherness and forgiveness. The transformation of roles and titles during the meal highlights the importance of equality and camaraderie. Success

Halloo

Terima kasih sudah mampir dan memberikan komentar baik anda, kami sangat menjaga budaya lokal karena kami sadar bahwa bangsa yang besar itu bangsa yang mau merawat budaya leluhur

Greetings friend,

We have to guide ourselves in a new routine during the month of Ramadan. Sounds great to have such an event in your school. I also appreciate the tradition of welcoming the holy month of Ramadan with full gathering. Thank you for sharing this precious moment with us, may the month of Ramadan bring peace and blessings to you and your family.

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 69500.15
ETH 3394.50
USDT 1.00
SBD 2.75