Steemit Engagement Challenge S4-W1 | Traditional Retail Shopping : Shopping at Traditional Retail is to support Small Business Actors to Grow and Develop

in Steem Entrepreneurs2 years ago

GridArt_20220829_213856265.jpg

Assalamualaikum sobat steemians dimanapun anda berada.

Sebagaimana latar belakang Kontes Kontes Keterlibatan Steemit Musim4 Minggu-1 Pemulihan ekonomi sektor ritel tradisional, kita tahu bahwa hampir semua negara terimbas oleh pandemi Covid19, tidak hanya pada masalah kesehatan namun telah melumpuhkan sektor perekonomian, pendidikan serta kehidupan sosial masyarakat dunia. Pandemi Covid-19 di Indonesia adalah bencana besar yang telah membatasi geliat dan aktivitas sosial dan ekonomi sejak pertengahan 2020. Dua diantara beberapa dampak dari pandemi Covid-19 terhadap perekonomian Nasional / daerah adalah menurunnya daya beli masyarakat terhadap konsumsi kebutuhan rumah tangga, dan terhambatnya tindakan (angka) investasi untuk berbagai sektor usaha, khususnya usaha kecil dan menegah. Sehingga, hal tersebut berdampak pula bagi sejumlah masyarakat pengusaha kecil atau usaha ritel tradisional disejumlah daerah.

IMG_20220829_165534.jpg

Sejak beberapa bulan terakhir, pandemi Covid-19 sudah pulih, namun menyisakan berbagai pekerjaan rumah bagi negara, pemerintah dan jutaan masyarakat pelaku usaha micro, kecil dan menengah. Kondisi tersebut berbeda jauh dengan krisis moneter yang terjadi di tahun 1998 yang justru usaha kecil dan menengah tampil sebagai pahlawan penyelamat bagi ekonomi nasional. Pemulihan krisis ekonomi akibat pandemi covid-19 membutuhkan waktu yang tidak sedikit dan tidak mudah khususnya bagi pengusaha kecil bermodal pas pasan.

Upaya terhadap pemulihan dan pertumbuhan para pedagang kecil tradisional.

Membangun minat dan kepercayaan masyarakat berbelanja di ritel tradisional adalah salah satu upaya untuk membantu pedagang eceran tumbuh dan berkembang setelah lebih dua tahun dihamtam oleh badai pandemic. Bagi saya pribadi, salah satu aksi nyata untuk peduli tumbuhnya ritel tradisional adalah mengupayakan berbelanja kebutuhan sehari-hari di kedai atau tempat pedagang eceran tradisional.

Tentu ada beberapa alasan kenapa saya menyukai berbelanja kebutuhan sehari-hari di ritel tradiaional, diantaranya adalah:

  • Masih berlakunya prosedur tawar menawar harga barang.
  • Mudah berkomunikasi
  • Kebebasan memilih sejumlah barang kebutuhan. dan,
  • Lokasi terjangkau

Namun, ritel tradisional juga memiliki sejumlah keterbatasan sehingga terciptanya persaingan ketat dengan sejumlah ritel modern yang saat terus tumbuh dan berkembang. Beberapa kekurangan usaha ritel tradisional adalah:

  • Keterbatasan jumlah dan jenis barang yang tersedia.
  • Proses tawar menawar / pembayaran barang dianggap prosedur yang rumit.
  • Ukuran Tempat usaha terbatas dan tidak bersih.

IMG_20220829_192532.jpg
Tawar menawar barang saat pembayaran dianggap tidak efektif

Namun! sebagai informasi tambahan, saya pikir penting untuk diketahui, bahwa perkembangan zaman serba modern seperti saat sekarang telah mendorong dan menggiring sejumlah besar pelaku usaha kecil dan menengah (ritel tradisional) untuk bangkit dengan gaya baru dan ide modern, baik penyesiaan tempat yang menarik dan bersih, pelayanan maksimal serta penataan barang yang rapi.

Salah satu ritel tradisional bergaya modern saya temukan di di Toko Swalayan SABANA, berlokasi di Jalan Listrik Kota Lhokseumawe, alamat lokasi

IMG_20220829_192555.jpg
Toko Sabana swalayan

IMG_20220829_164405.jpg
Kondisi di dalam toko Sabana

IMG_20220829_164346.jpg

IMG_20220829_165256.jpg
Adek Ramadhani saat memilih es krim

Toko Sabana swalayan adalah ritel tradisional dalam kelompok usaha menengah. Saya adalah salah seorang pembeli yang memvaforitkan ritel tradisional ini sebagai tempat memenuhi (membeli) sejumlah kebutuhan sehari-hari. Aktivitas belanja terakhir saya di Toko Sabana swalayan adalah senilai 20.000 IDR untuk membeli 2 bungkus es krim untuk putri saya Ramadhani. Jika dikonversi ke Steem nilainya setara 6.1 Steem atau 0.5 SBD melalui coinmarketcup.

Pesan singkat:
Pandemi covid-19 adalah pukulan berat bagi pelaku usaha kecil dan menengah karena umumnya ritel tradisional di prakarsai oleh masyarakat ekonomi rendah dan menengah. Untuk mendukung tumbuh dan majunya ritel tradisional pasca bencana covid-19 serta dapat bersaing dengan sejumlah model dan prilaku ritel modern adalah dengan cara melibatkan diri setiap masyarakat untuk berbelanja di sejumlah ritel tradisional. Hal tersebut adalah bahagian dari promosi agar pelaku usaha kecil menegah mampu kembali membangun usahanya dengan stabil sebagai upaya meningkatkan perekonomian mereka.

Sekian partisipasi saya dalam Kontes Keterlibatan Steemit Musim4 Minggu #1 | Pemulihan ekonomi sektor ritel tradisional yang di selenggarakan oleh komunitas Steem Entrepreneurs.

Turut mengundang @abialfatih @muzack1 @walictd dan @sailawana

Salam kepada semua Tim Komunitas Steem Entrepreneurs

55.png

Regards @ridwant
About MeHERE

Sort:  
 2 years ago 

Berbelanja di retail tradisional memang lebih mengasyikkan, selain bisa mendorong pertumbuhan ekonomi lokal tak jarang kita sering berjumpa dengan tetangga, sahabat atau teman lama saat berbelanja.. Saya menyukai interaksi yang terjadi disana dan masyarakat sekitar memiliki peranan penting agar #traditonalretail lebih kompetitif.

Terimakasih sudah berbagi pengalaman positif anda di berbelanja di retail traditional - salam dan sukses untuk kanda @ridwant

 2 years ago 

Benar kanda, tapi ada satu lagi kelebihan berbelanja di ritail tradisional, bisa membuat catatan utang sementara waktu. 😀. Terima kasih kembali kanda @harferri atas supportnya

 2 years ago 

Saya menyukai catatannya haha

 2 years ago 

Terima kasih banyak kanda.. 😀

Loading...
 2 years ago 

es cierto que el covid-19 dejó un desastre en la economia mundial, es dificil recuperarse de este golpe bajo, pero siento que los pequeños comerciantes ayudaran a sacar adelante la economia y nuestro deber como ciudadanos conscientes es respaldarlos con nuestra compra solidaria y deseando que ellos también puedan crecer y prosperar.
muy buen artículo, estimado @ridwant te felicito, contigo pude conocer un poco mas de tu país.

 2 years ago 

I felt it was a big disaster. because it not only stops the economy, but almost all factors. Hopefully small traders will continue to rise! because I love them.
Thank you very much mrs. @graceleon for the comments and support. Your arrival is a great honor for me.

 2 years ago 

I strongly agree to shop at traditional markets to improve the local economy.
Thank you for mentioning me in your post sir. Insyaallah I will also be present in this interesting contest, sir

 2 years ago 

Terima kasih telah memberi momentar positif adinda @walictd . Tentu kami sangat menunggu partisipasi menarik anda di kontes besar ini.

 2 years ago 

Sama-sama pak @ridwant, sukses selalu dalam menjalani hari-hari indahnya pak

 2 years ago 

Siap adinda.. Aminnnn 😀

 2 years ago 

Ritel tradisional bergaya modern merupakan hal yang sedikit membingungkan bagi saya, semoga beruntunh di kontes ini ya mr @ridwant

 2 years ago (edited)

Terima kasih telah datang dengan masukan positifnya ibu @sailawana . Saya senang atas saggahan menarik anda. Mohon berikan saya masukan berupa asumsi / pemahaman atas kebingungan anda tentang "ritel tradisional bergaya modern". Ini penting agar saya bisa memperbaiki konten terkait lainnya dimasa mendatang.

 2 years ago 

Kenapa membingungkan, cut kak @sailawana.
Ini pak @ridwant sudah ikutan bingung.
Hehehe

 2 years ago 

Tidak masalah bang, kita harus sama sama bingung untuk mendapatkan masukan.. yang tidak membingungkan 😀

 2 years ago 

Los mercados tradicionales se muestran como una alternativa ante las grandes cadenas de distribución de alimentos y otros enseres. Se entiende que esas grandes cadenas compran mucho más económico por el volumen y sus precios tienden a ser mejores que en los mercados populares o tradicionales, sin embargo, la atención, el servicio que rpestan es de mejor calidad humana.

Gracias por compartirlo.

FJJRG Saludos.png

 2 years ago 

Very precise! This condition makes me believe that traditional markets will not be paralyzed if they only compete with modern markets. Except in the biggest cities and areas far from the existence of traditional markets. Because online trading began to mushroom there. Thank you for you nice comment sir @fjjrg

 2 years ago 

Anda benar sekali pak ridwant bahwa dengan berbelanja barang di pasar ritel tradisional akan membangkitkan ekonomi apalagi didalam bidang sektor perdagangan.
Padahal membeli barang diritel akan jauh lebih murah dibandingkan dengan di swalayan, apalagi daerah kita hanya sedikit saja yang menjual barang dengan toko ritel yang lebih modern, dan kita biasanya akan memilih tempat tersebut jika barang yang kita butuhkan lengkap.
Semoga sukses dengan kontesnya pak
👍

 2 years ago 

Ikut berbelanja kebutuhan sehari-hari pada pedagang eceran (ritel Tradisional) adalah salah satu upaya mendorong pelaku usaha kecil dan menegah untuk bangkit serta membantu ekonomi masyarakat kecil terus berkembang, minimal dapat tumbuh sejajar dengan pengusaha ritel modern. Terima kasih banyak Ibu @liasteem atas komentar menariknya.

 2 years ago 

Sama-sama pak,
Anda benar, biasanya mereka yang sudah memiliki banyak modal dari usaha ritel tradisional yang mereka punya akan membuka usaha ritel modern dan beberapa kasus mengatakan bahwa pasar ritel tradisional lebih diminati karena beberapa alasan.

 2 years ago 

Iya! itu bisa saja terjadi! namun kita berharap ritel tradisional akan selalu di diminati oleh masyarakat dengan budaya khasnya "tawar menawar" agar telah tumbuh karena pelaku usaha kecil adalah oleh masyarakat berpendapatan menengah kebawah. sekali lagi terima kasih banyak atas komentar informatifnya Bu @liasteem

 2 years ago 

Sama-sama pak..
👍👍👍

TEAM LUCKY DIP

Congratulations!
This post has been upvoted through steemcurator09.
We support quality posts anywhere and any tags.
Curated by : @patjewell

 2 years ago 

Thank you very much @patjewell

 2 years ago 

Pleasure!

 2 years ago 

Terdengar begitu asyik. Semua orang akan berbelanja secara retail tradisional Karena ada tawar menawar, hehe

 2 years ago 

Benar bu @maulidar , selain itu juga upaya kita membantu mendongkrak ekonomi masyarajat kecil. Terima kasih telah singgah.

 2 years ago 

ini toko serba ada, warga Lhokseumawe akan sangat kenal dengan tempat ini. sukses terus pak.

 2 years ago 

Benar kanda @fantvwiki ! Malahan toko Sabana ini selalu ramai setiap hari karena hampir semua jenis barang kebutuhan sehari hari tersedia disana. Terima kasih telah singgah dan komentarnya.

 2 years ago 

Sama sama Pak🙏🏻

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.13
JST 0.030
BTC 62622.21
ETH 3446.17
USDT 1.00
SBD 2.50