The Daily Cash Book Game, 8 Desember 2023 || menerima dan memberi

in Steem SEA6 months ago (edited)

ASSALAMUALAIKUM


Hai sahabat @steem.sea di manapun anda berada. Semoga kita semua selalu sehat dan bahagia 🤲💪. Salam hangat untuk anda pak @waterjoe dari aku @safridafatih dari Matangkuli, Aceh Utara, Indonesia. Aku sangat senang bisa berpartisipasi kembali di kontes yang anda selenggarakan ini. Terimakasih atas kesempatan ini.

Pagi ini aku kembali memulai aktivitas ku seperti biasanya membangunkan suami dan anak-anak serta segera ku laksanakan shalat subuh dua rakaat sehabis ku dengar suara azan subuh dari arah Mesjid al-khalifah Ibrahim Matangkuli. Setelah itu aku ke dapur untuk menanak nasi dan menyiapkan menu sederhana untuk sarapan. Pagi ini aku hanya menggoreng beberapa potong ikan dan ku hangat kan kari bebek sisa uang sudah ku masak kemaren.

Selanjutnya aku membuka pintu belakang dan aku pun keluar sebentar untuk berolahraga ringan berjalan kaki berkeliling halaman depan dan belakang sebanyak beberapa kali. Setelah itu aku menuju ke kebun kecil di halaman belakang, aku memotong sereh secukupnya untuk ku rebus bersama dengan kunyit dan jahe. Ketika sudah berada di dalam aku langsung merebus air dan ku masukkan sereh dan kunyit serta jahe.

Kemudian aku mencuci piring, menyapu dan mencuci pakaian serta menjemur pakaian tersebut di halaman belakang rumah ku. Lalu aku menikmati air rebusan tadi. Setelah itu aku mandi, beberes pakaian, sarapan dan bersiap untuk berangkat ke sekolah. Tiba di sekolah usai menekan tombol absen elektrik aku bergegas menuju ke meja kerjaku. Aku langsung membuka laptop dan ku ketik sebuah bahan penting punya seorang kawan.

Setelah selesai ku buat bahan tersebut aku langsung memberikan ke temanku . Dia memberikan ku uang Rp. 100.000 ( 23,8 steem). Aku tidak berani menolak karena yang memberi sangat memaksaku untuk mengambil nya. Mungkin beliau merasa bahan yang ku ketik ini lumanyan banyak dan melelahkan. Setelah itu aku melanjutkan kegiatan ku dengan tugas yang lain.

IMG_20231208_081113.jpg

Saat aku akan mengetik bahan penting punya seorang teman

Aku menerima beberapa buku rapor murid untuk wali kelas. Kebetulan wali kelas yang tidak hadir hari ini. Setelah itu aku masuk ke dalam ruang kepala sekolah. Aku dan beberapa guru yang lain mengikuti rapat dengan kepala sekolah sampai selesai.

IMG20231208095338.jpg

Di dalam kantor kepala sekolah hari ini

Sepulang dari sekolah aku pergi ke rumah salah satu istri paman ku. Aku menjenguk ibu mertua beliau yang sudah sangat tua. Setiba disana aku langsung masuk ke dalam kamar dan ku lihat kondisi ibu mertua paman ku yang sedang berbaring lesu di atas kasur di samping tempat tidur utama. Aku sangat sedih melihat keadaan beliau. Beliau tidak mengenal ku dan anaknya. Sebelum pamit aku memberikan sedikit uang sebesar Rp. 50000 ( 11,9 steem). Setelah itu aku langsung pamit pulang. Tiba di rumah usai

IMG20231208113902.jpg

Kamar ibu mertua paman ku

Setiba di rumah usai membersihkan diri dan makan siang serta shalat dhuhur, aku langsung beristirahat tidur siang bersama si bungsu. Setelah waktu ashar aku mengerjakan pekerjaan rumah tangga yang biasa aku lakukan. Mencuci piring, menyapu dan mengangkat jemuran. Setelah itu aku mandi dan bersiap untuk pergi ke pasar tradisional Matangkuli tepatnya di tempat bang Hamid langganan ku. Aku membeli beberapa kebutuhan, diantaranya aku membeli sabun cuci piring Rp. 12000 (2,8 steem), sabun pencuci pakaian merek Soklin Rp. 20.000 ( 4,7 steem), kemudian aku membeli odol dua Rp. 20000 (4,7 steem), shampoo Rp. 20000 ( 4,7 steem).

IMG20231208161901.jpg

IMG20231208161855.jpg

Di tempat bang Hamid langganan ku

Selanjutnya aku menuju ke warung makan Awo Latansa, aku membeli satu porsi ikan panggang seharga Rp. 10000 ( 2,4 steem) dan sedikit kuah asam pedas Rp. 3000 ( 0,7 steem). Setelah itu aku langsung pulang ke rumah. Tiba di rumah setelah membereskan semua belanjaan ku aku langsung makan malam, dan bersiap untuk shalat magrib. Usai shalat seperti biasanya aku membimbing si bungsu belajar dan mengaji. Usai shalat isya aku segera beristirahat malam.

IMG20231208181557.jpg

di warung bang Awi Latansa

Demikian postingan ku di komunitas yang luar biasa ini. Terimakasih banyak aku ucapkan Kepada @waterjoe and @steemitsea atas kesempatan yang telah diberikan untuk kami.

Pada kesempatan kali ini, aku juga ingin mengajak teman-teman terbaik ku, @khairiani, @maryulis, @nurasma, dan @wirdahanum untuk berpartisipasi di kontes yang luar biasa menyenangkan ini.


Salam,

@safridafatih
About me

Sort:  
 6 months ago 

Orang baik akan selalu di kelilingi oleh kebaikan sehat selalu buat kakak ku.

 6 months ago 

Terimakasih atas support dan doanya say

 6 months ago 

Sama-sama kakak ku yang baik hati😍

 6 months ago 

aamiin say🤲. Semoga selalu Allah Bimbing untuk menjadi manusia yang lebih baik setiap waktu

 6 months ago 

🤲

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

 6 months ago 

Luar bias kakak ku yang satu ini, selalu menebar kebaikan di manapun berada, sehat selalu kk🤗

 6 months ago 

Terimakasih doa dan kunjungannya say. Semoga dirimu juga sehat say.

 6 months ago 
DescriptionActionScore
#club5050✅️1
Plagiarism-Free✅️1
Bot-Free✅️1
Verified User✅️1
#steemexlusive✅️1
Markdown on writing✅️1
GPT✅️1
Quality Content2,5
Total Score9,5
Period09 November 2023 ke 09 Desember 2023
Transfer to Vesting232.785 STEEM
Cash Out6.000 SBD
Voting CSI37.4%
Support burnsteem25❌️

Terimakasih telah berpartisipasi di Kontes The Daily Cash Book Game

 6 months ago 

Thank you so much

 6 months ago 

Kebaikan akan membawa kita dalam keberkahan. Sehat selalu Bu @safridafatih.

 6 months ago 

Benar say. Terimakasih atas doanya. Doa yang sama untuk dirimu juga. Semangat dan sehat selalu untuk kita semua 🤲💪

Coin Marketplace

STEEM 0.21
TRX 0.12
JST 0.028
BTC 66210.68
ETH 3579.65
USDT 1.00
SBD 2.60