The Diary Game Kamis 9 November 2023: Rapat persiapan HUT PGRI dan HGN tahun 2023
Hai Steemian
Pagi ini setelah menyelesaikan tugas di sekolah, saya bergegas berangkat untuk menghadiri undangan rapat perdana dalam rangka persiapan perayaan Hari Ulang Tagun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2023. Rapat yang berulang kali gagal dilaksanakan setelah dijadwalkan ini baru sekarang bisa diselenggarakan di aula SMP Negeri 7 Kota Lhokseumawe.
Rapat persiapan HGN
Rapat yang semula akan dimulai pukul 9:00 AM belum bisa dilaksanakan karena masih sepi. Padahal jam sudah lewat beberapa menit dari jadwal yang tertera di undangan. Saya terus mengikuti rapat hingga pukul 10:00 AM. Selanjutnya saya harus kembali ke sekolah meskipun rapat belum kelar.
Saya ada agenda pertemuan dengan Bank Muamalat Lhokseumawe yang akan mensosialisasikan produk mereka kepada guru-guru dan Tendik di sekolah. Sosialisasi berlangsung hingga menjelang pukul 11:00 AM.
Peserta belum ramai
Sore harinya sudah kembali tiba di rumah. Al-Qarni masih pulas tertidur. Ia telat bangun hari ini karena ia baru mulai tidur saat sudah di rumah. Saya ikut istirahat sejenak setelah menunaikan kewajiban empat raka'at Ashar. Gak lama ternyata Al-Qarni sudah kembali terjaga.
Ia langsung ngajak nongkrong di pekarangan rumah. Saya menemani ia bermain sepeda dengan sepupunya. Setelah kelelahan dan bosan bermain saya memandikannya.
Al-Qarni makan kue
Jam sudah menjelang adzan Maghrib. Waktunya mengantarkan si Abang kembali ke Dayah. Sambil pulang Al-Qarni minta dibelikan roti coklat di swalayan dekat Dayah. Ia susah sekali makan nasi, jadi saya memberinya makanan lain selain nasi untuk mendukung kebutuhan nutrisi baginya. Syukurnya ia masih mau minum susu walaupun seringnya gak pernah habis.
Beli roti
Tepat saat adzan Maghrib berkumandang kami sudah tiba kembali di rumah. Saya segera mandi dan menunaikan kewajiban tiga rakaat Maghrib. Al-Qarni makan malam disuapi mamanya. Ia tampak enggan makan nasi. Setelah makan malam ia mulai golek-golek di kamar.
Adzan Isya mulai berkumandang di Mesjid Al-Ikram Cot Murong. Segera bersiap untuk menunaikan kewajiban empat raka'at Isya. Ba'da Isya saya menemani Al-Qarni golek-golek di kamar. Gak lama iapun sudah pulas tertidur.
Saya lanjut melakukan verifikasi dan kurasi sebelum ikutan mengambil waktu istirahat. Menjelang tengah malam saya sudah menyelesaikan semuanya dan langsung ikutan pulas tertidur.
It was shared on Twitter
Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.
This is a manual curation from the @tipu Curation Project.
Also your post was promoted on 🧵"X"🧵 by the account josluds
@tipu curate
Upvoted 👌 (Mana: 0/7) Get profit votes with @tipU :)
Your post has been successfully curated by @𝐢𝐫𝐚𝐰𝐚𝐧𝐝𝐞𝐝𝐲 at 35%.
Thanks for setting your post to 25% for @null.
We invite you to continue publishing quality content. In this way you could have the option of being selected in the weekly Top of our curation team.
Hello @radjasalman A busy day filled with meetings, family time and responsibilities. Juggling work, socializing and taking care of Al-Qarni shows your dedication and balance. Good night and well deserved rest.
That's right, we have to be able to divide our time between family and work. Thank you for visiting my post. 🤗
you're welcome