The Diary Game : Jum'at, 22 Maret 2024 - Buka Puasa Bersama dengan unit 03
Assalamualaikum rakan-rakan steemit....
Edit by Incollage
UTS akan segera berakhir, hari ini merupakan UTS terakhir pada mata kuliah TBPP (Teknologi Baru dalam Pengajaran dan Pembelajaran). Saya bangun dan bersiap-siap agar tidak terlambat mengikuti UTS tersebut. Tepat jam 09.40 saya berangkat ke kampus.
Berangkat ke Kampus
Sesampainya di sana saya segera membuka laptop karena UTS akan segera dimulai. UTS kali ini diberikan waktu selama 2 SKS (100 menit) terdiri dari 5 pertanyaan essai. Alhamdulillah saya bisa menjawab semua pertanyaan dan mengumpulkannya tepat waktu.
UTS TBPP
Sebenarnya perkuliahan ke 2 akan dimulai pada jam 14.00, namun dosennya kurang sehat akan digantikan hari lain. Oleh sebab itu, jam 12.00 saya pulang ke kos untuk beristirahat. Dan sorenya ada satu kegiatan yang seru bersama teman-teman sekelas saya di kampus.
Sampai di Kosan
Jam 17.20 saya shalat asar, kemudian bersiap-siap untuk menghadiri bukber (buka bersama) dengan unit 03 PGSD. Lokasi yang kami sepakati ada di Qeez pancake tidak jauh dari kos saya. Begitu jam 18.30 saya dijemput oleh teman saya, Alhamdulillah kami berdua sampai tepat sebelum berbuka.
Qeez Pancake
Begitu terdengar suara azan kami semua berbuka bersama dilanjutkan dengan shalat magrib terlebih dahulu. Selesai saya shalat magrib saya pun makan malam dengan menu yang sudah saya pesan. Menu yang ada di cafe ini sangat bervariasi dan juga enak-enak.
Foto Bersama Teman
Setelah menikmati makan malam bersama, selanjutnya kami berbincang-bincang mengenai perkuliahan, kehidupan, yang intinya lebih mengenal satu sama lain. Selanjutnya kami pun mengambil dokumentasi untuk kenangan. Supaya nantinya jika kami lulus, setidaknya kami pernah berfoto bersama.
Foto Bersama Teman Sekelas
Saya dan teman-teman memutuskan untuk pulang ketika jam 20.00. Sesampainya di kamar kos, saya berencana untuk mencuci pakaian. Setelah pakaian selesai saya cuci, saya bersiap-siap untuk mencari lauk untuk sahur. Setelah itu saya singgah di mini market untuk membeli minuman dingin dan mie instan.
Warung nasi dan Mini Market
Begitu semua keperluan sudah dibeli saya kembali pulang. Sesampainya di kamar kos saya membuat mie instan dan menikmatinya sembari menonton drama korea. Setelah waktu berlalu selama 2 jam saya pun memutuskan untuk beristirahat agar nantinya saya sanggup bangun sahur.
Cukup sekian Diary game saya kali ini. Terimakasih untuk rakan-rakan steemit yang sudah membaca postingan saya kali ini dan sampai jumpa di postingan saya selanjutnya....
💯⚜2️⃣0️⃣2️⃣4️⃣ This is a manual curation from the @tipu Curation Project.
Also your post was promoted on 🧵"X"🧵 by the account josluds
@tipu curate
Upvoted 👌 (Mana: 1/6) Get profit votes with @tipU :)
cepat x bukber nya 😋
Iya karena nanti takutnya pada pulang kampung😅
iy2, kamu nya asli mana