Eighth Head | Kepala Kedelapan |

in #fiction7 years ago (edited)

Head Eighth

By @ayijufridar

He told me about the mission in a brackish.

"We're like fishing. Waiting on top of the embankment while lying down with the ends of the fishing line towards the brown water surface. Every time the water surface is rattling, our heart is beating. A moment later a head poked, we pulled the trigger. Then bham !!! Their brains are broken. Our hearts rattle again, firmer. We saw their bodies floating. Two of our colleagues then pulled him to the side. Their corpses go up ashore."

Pause. Draw a cigarette with a deep and long to then blow it into the air. The white smoke danced for a moment, disappearing in the wind.

"And then?"

"Just like that. Popping, bham! Popping, bham! Popping, bham! Up to seven times, "his hand moves like a gun aimed at. "After the seven corpses we laid on top of the embankment like a marinated fish, we thought it was over. But it was not. The commander said there was one more. Troopers saw eight people walk on top of the embankment before disappearing. Estimates, surely they plunge into the brackish. There were eight people, the commander said. So there must be eight corpses. We were asked to wait. They are not fish. Later it will be poking because his lungs can not be used to breathe in the water. We then waited. One minute, one hour, one day. He does not appear. We were kept waiting. One week, one month, one year. Two years, three, four, five, until the seventh year... "

This is not a story about Banyuwangi, where a woman sacrifices herself for her honor so that her water turns into a fragrance. The brackish keeps the stench, the smell of body pieces that can not all be transported ashore. Either way it is difficult to pick up scattered spills of the brain, or to find the seeds of the eyes or the pubic seeds drowning in the bottom of the mud. The incomplete piece had decomposed, mixed with brownish water that had originally spread the odor.

Soldiers are destined to be faithful to the boss's orders like the oath they say. So wait for the 10 soldiers in the brackish bridge. Days, weeks, months, years, until the seventh year. They waited with the tip of the line - as the commander of his team said - that led to the water. They waited for a head to come up from the surface of the water to be greeted by the pull of several triggers at once. Bham! Bham! Bham! The victim's face was not recognized anymore. Then two or three soldiers will pull the floating body to the surface with a wood with a hooked end. As always, the hooks were placed in the victim's pants, or between the shirts when he wore a shirt. Everything depends on body position. If all the ways are not possible, can also be put on the bullet hole that is under the chin. The floating body was then drawn to the edge. There are times when he slid smoothly, like a fish body into a cannery. But not infrequently there is a loose from the wood hook so it must be pulled back. They do not have to plunge into the brackish to push the body to the side. If the wooden hooks are not able to reach it because it floats right in the middle, then they can wait a while until there is a wind that makes small ripples on the surface of the water and pushes the corpse to the edge. A very easy job after winning the battle is also easy.

But there was no eighth head poking out of the water. They are tired of waiting. All activities are done on the brackish edge. Bathing, sleeping, and eating. Even defecation was done on the edge of the brackish. They are tired of the smell of rotting every hour, every day, every week, every year, until the seventh year ...

"A subordinate suggested that we open fire blindly to the entire surface of the brackish. If our enemy is hit by a bullet and is killed, his body will float on the surface of the water. Our job is done."

The suggestion was obeyed. Then scatter hot tin ratuasan into the water accompanied by a barrage of gunshots breaking the eardrum. They waited for the corpse to float. One hour, one day, one week, one month, one year. Two years, three, four, five, until the seventh year...

Not a single corpse floats. They re-seized with saturation. Then came the suggestion for diving. Who knows their enemy is dead and his body is caught in the roots of the trees on the brackish floor.

"Remember when training first. We plunge 10 people into the water. When we get home, we stay nine. A colleague of ours was stuck his foot at the root of the tree at the base sugai. Who knows our enemy too... "

Five soldiers then went to the bottom of the brackish. Dive, look for a corpse that may be caught in the root of the tree. Five other soldiers stand guard overhead. Day after day they dived and searched, until all the basics they searched. But there was nothing they found other than a leather waist strap and a pair of rotting shoes.

"We report to the boss everything we've done and what we found. We ask for the mission to be terminated. Maybe our enemy is indeed seven people. Perhaps the reconnaissance forces mistakenly calculate or mistakenly see. But the boss orders the mission to continue. If there are waist straps and shoes, there are people, he says. Though it could have belonged to another deceased victim.

They continue the mission. Wait wait and wait. Nothing is more boring for the soldiers than to wait. Even the practice and practice they continue to do - without ever facing a real battle - is the most boring thing. But they've been indoctrinated. Their enemies are not actually the enemies they kill on the tip of a weapon. True enemies are themselves; lust, swearing offense, defying orders from superiors, including boredom. So they have to wait, wait, and wait until the mission is over.

Actually they can escape from the task. They can leave the brackish. The reasons can be all sorts and everything is rational. Various attempts have been made to find an enemy who plunged into the brackish when caught sight of scouts. A reconnaissance force might be misinformed. And their only enemy - if the information of the reconnaissance force is correct - is not too dangerous. Seven of his colleagues have been paralyzed - their term for enemy shot dead. What their enemies can do without the support of their peers. He is not important. So, this mission is not important to continue.

If the boss can not accept the reason, they can stop being a soldier. Can wander to a small town and become a construction worker there. No one will recognize them. If anyone recognizes, can wander to another city again. The world is vast. They can be whatever they want. Those warriors are only a point in the vast universe.

But the soldiers are destined to be faithful to the command. Let alone escape from the task, thinking to get out of the mission alone is a violation for a true soldier.

"So anyone who had thought to run away, every soldier immediately punish themselves by diving to the brackish grounds. Looking for a living enemy. But what we found was fresh, fat fishes. Perhaps they are full of fragments of our enemies. Now it's our turn to eat the fish. "

He has finished his last cigarette. Nothing else can be smoked because none of us are smokers. Sometimes we do provide some packs of cigarettes to give to anyone in need. But the last wrap we've given to the man.

"We have sacrificed a lot. We agreed to complete the mission. One morning, we saw a head poking from the surface. Head to eight. We immediately welcome him, bham! Bham! Bham! Up to nine times. Right, nine times. It was not his brain that was broken. His head was crushed. Half of his body was destroyed. He was not recognized even by his wife. We cheered, the mission was over. We pulled his corpse with a hooked pad. Then we lie on top of the embankment like a fish to be marinated. We show the body to a boss who usually orders under the air conditioner."

Silence again. Looking at us cold. No emotion.

"Mission accomplished?"

Shook his head. "We were lined up, given an extraordinary promotion. But we had only nine. We have prepared the answer; one soldier has been absent from the task. He runs away silently for not being able to carry out irrational orders. Somewhere now he was. No body knows…"


Soldier.jpg
Source


Kepala Kedelapan

Oleh @ayijufridar

Dia bercerita tentang misi di sebuah payau.

“Kami seperti memancing. Menunggu di atas pematang sambil tiarap dengan ujung-ujung pancing mengarah ke permukaan air yang kecoklatan. Setiap kali permukaan air gemeriap, jantung kami seperti berdetak. Sesaat kemudian sebuah kepala menyembul, kami menarik pelatuk. Lalu bham!!! Otak mereka terburai. Jantung kami berdetak kembali, lebih kencang. Kami melihat tubuh mereka mengapung. Dua rekan kami lalu menariknya ke pinggir. Mayat mereka kmi naikkan ke darat.”

Berhenti sebentar. Menarik rokok dengan dalam dan panjang untuk kemudian mengembuskannya ke udara. Asap putih itu menari-nari sejenak, sebelaum menghilang ditelan angin.

“Terus?”

"Begitu saja. Menyembul, bham! Menyembul, bham! Menyembul, bham! Sampai tujuh kali,” tangannya bergerak seperti orang membidik dengan senjata. “Setelah tujuh mayat kami baringkan di atas pematang seperti ikan yang hendak diasinkan, kami pikir semuanya sudah selesai. Tapi ternyata belum. Komandan bilang masih ada satu lagi. Pasukan pengintai melihat ada delapan orang berjalan di atas pematang sebelum menghilang. Perkiraannya, pasti mereka terjun ke dalam payau. Ada delapan orang, kata komandan. Jadi harus ada delapan mayat. Kami diminta menunggu. Mereka bukan ikan. Nanti pasti akan menyembul karena paru-parunya tidak bisa dipakai bernafas di dalam air. Kami lantas menunggu. Satu menit, satu jam, satu hari. Dia tidak juga muncul. Kami diminta terus menunggu. Satu minggu, satu bulan, satu tahun. Dua tahun, tiga, empat, lima, sampai tahun ketujuh…”

Ini bukan cerita tentang Banyuwangi, di mana seoarng perempuan mengorbankan diri demi kehormatannya sehingga airnya berubah menjadi wangi. Payau itu tetap menyimpan bau busuk, bau potongan tubuh yang tidak semuanya bisa diangkut ke darat. Bagaimana pun adalah sulit untuk memungut ceceran otak yang bertaburan, atau menemukan biji mata atau biji kemaluan yang tenggelam di dasar lumpur. Potongan yang tidak utuh itu telah membusuk, bercampur dengan air kecoklatan yang sejak awalnya sudah menebar aroma tak sedap.

Prajurit ditakdirkan untuk setia pada perintah atasan seperti sumpah yang mereka ucapkan. Maka menunggulah 10 prajurit itu di pematang payau. Berhari-hari, berminggu-minggu, berbulan-bulan, bertahun-tahun, sampai tahun ketujuh. Mereka menunggu dengan ujung pancing – seperti kata komandan regunya – yang mengarah ke permukaan air. Mereka menunggu sebuah kepala menyambul dari permukaan air yang akan disambut dengan tarikan beberapa pelatuk sekaligus. Bham! Bham! Bham! Wajah korban pun tidak dikenali lagi.

Lalu dua atau tiga prajurit akan menarik tubuh yang mengapung itu ke permukaan dengan kayu yang ujungnya diberi pengait. Seperti yang sudah-sudah, pengait itu dicantelkan di celana korban, atau di antara buah baju kalau ia mengenakan kemeja. Semuanya tergantung posisi tubuh. Kalau semua cara tidak memungkinkan, bisa juga dicantelkan pada lubang bekas peluru yang ada di bawah dagu. Tubuh yang mengapung itu kemudian ditarik ke pinggir. Ada kalanya ia meluncur dengan lancar, seperti tubuh ikan yang masuk tempat pengalengan. Tapi tak jarang ada yang lepas dari kayu pengait sehingga harus ditarik kembali. Mereka tak perlu terjun ke payau untuk mendorong mayat itu ke pinggir. Kalau kayu pengait tidak mampu mencapainya karena mengapung persis di tengah-tengah, maka mereka bisa menunggu beberapa saat sampai ada angin yang membuat riak-riak kecil di permukaan air dan mendorong mayat itu ke pinggir. Sebuah pekerjaan yang sangat mudah seusai memenangkan pertempuran yang juga mudah.

Namun tak ada kepala ke delapan yang menyembul dari permukaan air. Mereka sudah bosan menunggu. Semua kegiatan dilakukan di pinggir payau. Mandi, tidur, dan makan. Bahkan buang air besar pun dilakukan di pinggir payau. Mereka bosan mencium bau busuk saban jam, saban hari, saban minggu, saban tahun, sampai tahun ketujuh…

“Seorang anak buah kemudian mengusulkan kami agar melepaskan tembakan membabi-buta ke seluruh permukaan payau. Kalau musuh kami terkena peluru dan tewas, tubuhnya akan mengapung di atas permukaan air. Tugas kami selesai.”

Saran itu dituruti. Maka berhamburanlah ratusan timah panas ke dalam air yang disertai rentetan suara tembakan memecah gendang telinga. Mereka menunggu mayat yang akan mengapung. Satu jam, satu hari, satu minggu, satu bulan, satu tahun. Dua tahun, tiga, empat, lima, sampai tahun ketujuh…

Tak ada satu pun mayat yang mengapung. Mereka kembali dihinggapi rasa jenuh. Lalu muncul saran untuk menyelam. Siapa tahu musuh mereka sudah mati dan mayatnya tersangkut di akar-akar pohon di dasar payau.

“Ingat ketika latihan dulu. Kita terjun 10 orang ke dalam air. Saat pulang, kita tinggal sembilan. Seorang rekan kita ternyata tersangkut kakinya pada akar pohon di dasar sugai. Siapa tahu musuh kita juga begitu…”

Lima prajurit kemudian terjan ke dasar payau. Menyelam, mencari sesosok mayat yang mungkin tersangkut di akar pohon. Lima prajurit lainnya berjaga-jaga di atas. Berhari-hari mereka menyelam dan mencari, sampai seluruh dasar mereka telusuri. Namun tak ada apa pun yang mereka temukan selain sebuah tali pinggang kulit dan sepasang sepatu yang sudah membusuk.

“Kami laporkan kepada atasan semua yang telah kami lakukan dan apa saja yang kami temukan. Kami minta misi diakhiri. Mungkin musuh kami memang tujuh orang. Mungkin pasukan pengintai keliru menghitung atau keliru melihat. Tapi atasan perintahkan misi tetap dilanjutkan. Kalau ada tali pinggang dan sepatu, berarti ada orang, begitu katanya. Padahal bisa saja barang itu milik korban lain yang sudah meninggal.

Mereka melanjutkan misi. Menunggu, menunggu, dan menunggu. Tidak ada yang lebih membosankan bagi prajurit selain menunggu. Bahkan latihan dan latihan yang terus mereka lakukan – tanpa pernah menghadapi pertempuran yang sesungguhnya – adalah sesuatu yang paling membosankan. Tapi mereka sudah didoktrin. Musuh mereka sebenarnya bukanlah musuh yang mereka habisi nyawanya di ujung senjata. Musuh sejati adalah diri mereka sendiri; nafsu, pelanggaran sumpah, membangkang perintah atasan, termasuk kebosanan. Jadi mereka harus tetap menunggu, menunggu, dan menunggu sampai misi selesai.

Sebenarnya mereka bisa kabur dari tugas. Mereka bisa meninggalkan payau itu. Alasan bisa macam-macam dan semuanya rasional. Berbagai upaya telah mereka lakukan untuk menemukan seorang musuh mereka yang menceburkan diri ke dalam payau ketika kepergok pasukan pengintai. Pasukan pengintai bisa saja keliru memberikan informasi. Dan musuh mereka yang tinggal satu – kalau informasi pasukan pengintai benar – tidaklah terlalu berbahaya. Tujuh rekannya sudah berhasil dilumpuhkan – istilah mereka untuk musuh yang ditembak mati. Bisa apa musuh mereka itu tanpa dukungan rekan-rekannya. Dia bukan orang penting. Jadi, misi ini pun tidak penting untuk dilanjutkan.

Kalau atasan tidak bisa menerima alasan, mereka bisa berhenti jadi prajurit. Bisa merantau ke sebuah kota kecil dan menjadi buruh bangunan di sana. Tidak ada bakal yang mengenali mereka. Kalau pun ada yang mengenali, bisa merantau ke kota lain lagi. Dunia ini luas. Mereka bisa jadi apa saja yang mereka inginkan. Mereka prajurit hanyalah satu titik di alam semesta raya yang mahaluas.

Namun prajurit ditakdirkan untuk setia pada perintah. Jangankan lari dari tugas, berpikir untuk keluar dari misi saja sudah merupakan pelanggaran bagi seorang prajurit sejati.

“Maka siapa pun yang sempat berpikir untuk kabur, setiap prajurit segera menghukum diri dengan menyelam ke dasar payau. Mencari musuh yang tinggal seorang. Tapi yang kami temukan adalah ikan-ikan payau yang segar dan gemuk. Mungkin mereka sudah kenyang memakan serpihan tubuh musuh-musuh kami. Sekarang giliran kami memakan daging ikan-ikan itu.”

Dia telah menyelesaikan rokoknya yang terakhir. Tidak ada lagi yang bisa dihisap karena tidak ada di antara kami yang perokok. Terkadang kami memang menyediakan beberapa bungkus rokok untuk diberikan kepada siapa saja yang membutuhkan. Tapi bungkus terakhir sudah kami berikan kepada lelaki itu.

“Kami telah banyak berkorban. Kami sepakat menyelesaikan misi itu. Suatu pagi, kami melihat sebuah kepala menyembul dari permukaan. Kepala kedelapan. Kami segera menyambutnya, bham! Bham! Bham! Sampai sembilan kali. Benar, sembilan kali. Bukan otaknya saja yang terburai. Kepalanya hancur. Separuh tubuhnya hancur. Ia tidak dikenali lagi bahkan oleh istrinya. Kami bersorak gembira, misi telah selesai. Kami menarik mayatnya dengan kayu yang diberi pengait. Lalu kami baringkan di atas pematang seperti ikan yang akan diasinkan. Kami tunjukkan mayat itu pada atasan yang biasa memberi perintah di bawah mesin pendingin ruangan.”

Diam lagi. Menatap kami dingin. Tanpa emosi.

“Misi selesai?”

Menggeleng. “Kami dibariskan, diberi kenaikan pangkat luar biasa. Tapi, regu kami tinggal sembilan orang. Kami sudah siapkan jawaban; satu prajurit telah mangkir dari tugas. Dia kabur diam-diam karena tidak tahan melaksanakan perintah yang tidak rasional. Entah di mana kini ia berada. Tidak ada yang tahu…”


Badge_@ayi.png

DQmNuF3L71zzxAyJB7Lk37yBqjBRo2uafTAudFDLzsoRV5L.gif

Sort:  

Bg Meu edit Ju tulisan yang ke dua, bek itameng cheetah eunteuk. Posting tulisan lain Ju. Nyan roh meupost ata set.

Nyan salah esteem @husaini... Ta posting sigoe, ditamoeng dua go. Tapi sudah saya deleted naskah yag satunya lagi.

Cerita fiksi dgn latar non fiksi di daerah konflik? Menegangkan.

Terima kasih Pak @ismadi. Saleum.

Fiksi bagaikan dalam dunia nyata..
Soal eSteem, saya sering juga terjadi demikian, saya sempat juga memposting postingan sudah terposting di tempat postingan baru..

Semangat sekali Esteem-nya @mushthafakamal.

Tulisan ini menyayat hati saya. Sebuah tulisan yang jarang sekali mau dituliskan dari sudut pandamg seperti ini, biasanya prajurit lebih dibuat sebagai penjahat perang yang tidak berperikemanusiaan. Seandainya semua bisa mengerti, bagaimana sulitnya kehidupan yang dirasakan oleh mereka, perjuangan bathin antara berbagai macam rasa ditambah dengan ujian fisik dan ketahanan mempertahankan diri, plus lagi masih harus berpikir keras menyiapkan segala strategi, sulitnya tak terbayang. Kita yang sering menyepelekan mereka, belum tentu sanggup. Sungguh,msaya merinding membacanya.

Pengalaman selama liputan di daerah konflik, jarang ada yang melihat tentara sebagai manusia. Padahal, soldier juga manusiaaa, punya rasaa punya hati. Jangan kau samakan dia, pisau belatiii....

Wah, sulit membayangkan bagaimana Sista @mariskalubis bisa merinding. Membuat Sista merinding rasanya setara dengan mendapatkan nominasi Nobel Sastra...

Pengalaman saya berlatih bersama mereka beberapa kali betul2 membuat saya salut. Menyelam contohnya, pada tahun 1994 saya mencoba turun menggunakan perangkat pasukan katak, berbeda jauh dengan peralatan yang biasa saya pakai, alhasil saya keram dan langsung tenggelam. Tidak kuat saya menahan beban dan peralatan yang sedemikian rupa, bagaimana dengan mereka? Mereka harus bisa bertahan di dalam air tanpa tenggelam berjam-jam dengan peralatan seperti itu. Haduh, nyerahlah!

Dirimu, selalu menggoda! Hahaha...

Ujian ketahanan iman seorang tentara adalah penantian di dalam air Sista @mariskalubis. Wah, ternyata Sista seorang penyelam, bersama Kopaska. Keren...

Ah, tentunya matahari tak hendak menggoda mata tatkala semburat merahnya menyelinap masuk di batas cakrawala.

Nice post pak senior.

Terima kasih Abu

Eric Blair style of story.... Really like to read it.....

Thanks so much PYM @alchaidar. I am not read Eric Blair yet. Just hear his named

seems an interesting ITO again! Useful information friend! I hope to be there!

Selaku Daerah yang pernah diberlakukanya Daerah Operasi Militer sedikit banyaknya kita tahu bagaimana suasana masa konflik saat itu mungkin setiap orang mempunyai sudut pandang, setiap orang memberi nilai yang berbeda .
mungkin tidak seindah cerita fiksi bang @ayijufridar namun sakit itu sulit untuk dilupakan.

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.13
JST 0.029
BTC 58447.77
ETH 3173.14
USDT 1.00
SBD 2.43