The Diary Game, Tuesday 21th May 2024||"Home Visit to Pick Up Students, and Enjoy Nature space"

in Traveling Steem โ€ข last month (edited)

KOLORO_1716543876135.jpg
santai di alam


Hari Selasa tiba lagi, kuhirup udara pagi ini dengan penuh rasa syukur pada Tuhan yang Maha esa. Aku kembali bersiap untuk menjalani rutinitas harianku lagi. Selepas urusan rumah tangga aku segera mandi dan bersiap untuk ke tempat tugasku. Hari ini aku ada jadwal mengajar di jam sesi pertama.

Seperti biasa akupun kembali berangkat bareng bestie, kami menempuh perjalanan menggunakan kendaraan roda empat miliknya. Sepanjang perjalanan suasana lalu lintas terpantau ramai lancar. Akhirnya begitu tiba di sekolah aku segera menuju ke ruangan dewan guru untuk mengambil perlengkapan mengajar dan saat bel sudah berbunyi, aku bergegas menuju ke ruangan kelas.

Suasana sekolah tampak agak sepi karena hanya tersisa siswa kelas VIII dan siswa kelas VII saja yang mengikuti kegiatan pembelajaran di sekolah hari ini. Sementara siswa kelas IX sudah beristirahat di rumah. Usai ujian akhir sekolan mereka tinggal menanti pemgumuman kelulusan saja.

Aktivitas pembelajaran di kelas hari ini berlangsung lancar, tak lama lagi para siswa kelas VII dan kelas VIII juga akan mengikuti ujian kenaikan kelas. Usai mengajar aku menuju ke ruangan wakil kurikulum. Aku berkonsultasi tentang beberapa siswa kelas IX yang belum selesai ikut ujian, berhubung aku sebagai wali kelas mereka maka akhirnya aku berinisiatif untuk menjemput mereka yang belum tuntas ujian akhir sekolah

20240521_105416.jpg

melakukan kunjungan kerumah siswa

Aku berangkat bersama sahabatku menuju ke rumah siswa, ada tiga orang siswaku yang harus aku kunjungi, dan akan aku jemput agar hadir ke sekolah guna ikut ujian UAS. Lokasi pertama rumah siswa yang aku kunjungi berada di desa Langa Aceh utara. Sesampai di sana aku langsung menemui ibunda dari siswaku. Aku juga mengajak siswaku untuk segera ke sekolah dan menuntaskan beberapa mata ujian yang belum diikutinya.

20240521_113957.jpg

kunjungan kerumah siswa untuk menjemputnya ikut ujian

Setelah selesai, aku lanjut lagi melakukan perjalanan ke daerah geudong, blang pria, Aceh utara. Disana aku menemui lagi orang tua siswa kedua yaitu feri riski, aku membujuknya untuk datang ke sekolah hari ini agar bisa ikut ujian akhir sekolah. Ia akhirnya setuju dan kami berangkat ke sekolah bersama-sama.

Masih belum selesai juga, setelah mengantarkan siswaku ke sekolah untuk ikut ujian, aku kembali menuju ke rumah siswa yang ketiga, lokasinya di desa rayeuk karreng. Sesampai dirumah siswa aku segera menemui orang tua siswa dan kembali mengajak siswaku untuk hadir ke sekolah dan ikut ujian akhir. Demikianlah di siang terik yang panas ini aku sudah melakukan kunjungan kerumah siswa dan menjemput mereka.

Usahaku hari ini berhasill dan akhirnya ketiga siswa di kelas yang aku asuh, datang juga ke sekokah untuk menyelesaikan ujian akhir mereka hingga tuntas. Aku bersyukur untuk itu.

Selanjutnya karena tak ada kegiatan lagi di sekolah akupun segera beranjak pulang kerumah. Sesampai dirumah aku segera membersihkan diri lalu shalat dzuhur dan makan siang. Setelah itu beristirahat sejenak di kamar.

Sore harinya aku segera mandi dan bersiap-siap karena aku akan hang out hari ini. Selesai berdandan aku menunggu bestieku menjemput. Rencananya sore ini kami akan jalan-jalan ke tempat yang bernuansa hijau dengan pepohanan dan suasana alam.nan asri. kami ingin melepas penat dengan menikmati suasana alam.

IMG-20240521-171013.jpgIMG-20240521-172014.jpgKOLORO_1716543843631.jpg

menikmati suasana alam

Sebagai nature lovers aku sangat senang jika diajak hang aout ke alam, karena bagiku saat berada dekat dengan alam kita bisa merecharge energi positif dan melepas energi negatif yang ada di dalam diri kita.

KOLORO_1716543876135.jpg

senangnya menikmati suasana alam

Ketika akhirnya sahabatku tiba menjemput kami segera menuju lokasi hang out di tempat tersebut kami menikmati suasana alam dan menyempatkan diri melakukan sesi foto. Namun sayangnya cuaca yanb mendung dan hujan yang akhirnya membuat kami menyudahi kegiatan hang out sore ini.

IMG_20240521_182051_010.jpg

makan malam

Kami kemudian melakukan perjalanan pulang dan tak terasa sore telah berganti malam. Kami kemudian mampir di sebuah warung untuk makan malam. Apalagi suasana hujan dan aku sudah kelaparan. Setelah selesai makan barulah aku diantarkan pulang kerumah.

20240521_205519.jpg

perjalanan pulang

Malam ini aku segera berganti pakaian dan mengambil waktu istirahat karena esok hari harus kembali bertugas. Aku merasa happy melewati hari Selasa yang meskipun melelahkan namun juga menyenangkan.

Terimakasih bagi yang sudah mampir ke blogku, Sampai jumpa lagi di cerita diaryku hari yang lainnya

Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available. Vote here


Warm Regards,

@sailawana

About me


Sort: ย 

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

ย last monthย (edited)

@sailawana

I like your diary very much because you spent your day in a very good way. It made me very happy and made you happy. Weather is very beautiful. I like the weather very much and it's very cute like when it's raining it looks even better and you see this I like it very much because I have a lot more fun in the rain.

Best Regards
@alisha-doll

ย last monthย 

Thanks for stopping by and reading my post..
I really appreciate it..

Have a good day to you
Greetings and success

ย last monthย 

Thanks for sharing your post in the TS Community. Here you are the feedback and evaluation results:


AI/Plagiarism freeโ˜‘๏ธ
Steemexclusiveโ˜‘๏ธ
Club5050โ˜‘๏ธ
Burnsteem25โ˜‘๏ธ
Free botsโ˜‘๏ธ
Voting CSI12.5 ( 0.00 % self, 130 upvotes, 78 accounts, last 7d )
Score9/10

~ Join the X profile, Discord server + Telegram group and have a happy day.๐Ÿ‘๐Ÿผ



ย last monthย 

Thanks for verify my post

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.12
JST 0.027
BTC 62835.39
ETH 3401.78
USDT 1.00
SBD 2.39