You are viewing a single comment's thread from:

RE: Jika Tidak Ada Kesejahteraan Terhadap Rakyat Steemit? Pemberdayaan Adalah Solusinya?

in #witness6 years ago

Saleum Abang @abunagaya,
Saya sdkit berkomentar ya bang, semoga tidak dihujat karena saya memang gak suka berkomentar hehee..

  • Komunitas sebenarnya tidak amburadul, pengelolaannya harus benar-benar kita kelola dengan baik. Baik itu dari NSC ataupun dari KSI. Sebenarnya simple cuma sudah masuk dalam tahapan yang dirumitkan :)

  • Kisruh antara komunitas sebenarnya bukan antar komunitas, melainkan masalah pribadi yang mencuat hingga harus mengorbankan komunitas, memang yang dilakukan demi komunitas. Tapi alangkah baiknya, kita sebagai teman yang ada dsni saling berdiskusi, agar masalah yang harusnya ga ada jadi diadakan. Itulah yang jadi kacau. Tapi sebaiknya berdiskusi sampai punya kepastian yang bagus.

Komunitas tak pernah salah, yang harus diperbaiki kita sendiri, termasuk saya, abang dan yang lain.

Mungkin itu bang pendapat dari saya atas petikan sedikit kalimat yang abang paparkan di atas. :)

Sort:  

Mohon mf ikut nimbrung. Hhee
Benar apa yg di katakan bg kemal, bukan komunitas yg salah tapi dari diri seseorang itu masing-masing. Saya melihat dari kacamata saya yang masih baru di steemit ini seperti ada sesuatu yang "mengganjal" antara nsc dan ksi, mohon maaf kalau saya salah. Seperti witness misalnya, kenapa tidak banyak yang dukung? Malah saya melihat yang mendukung banyak yang masih baru di steemit. Harusnya kita kan bangga ada witness dari aceh. Ini menurut pendapat saya ya. Hehe
sebaiknya para senior di Nsc dan Ksi duduk diskusi sembari ngopi untuk kebaikan steemit ini sendiri kedepan. Kami aneuk seureudeng hanya menatap saja dari kejauhan. Hehe

Saleum bg @abunagaya dan bg @kemal13

Terima kasih @kemal13 sudah mampir memberi komentar, saya melihat ada komunitas yang amburadul pengelolaannya semoga saja tidak demikian parah, dan sejauh ini Alhmdulillah jika kondisi NSC dan KSI masih stabil dengan kondisi komunitas yang masih bisa memanyungi para steemians dengan lebih baik.

Dan dalam hal ini ada unsur kisruh yang menurut saya lihat yang melakukannya adalah anggota steemians yang tidak bisa kita fatwakan dari komunitas mana, jika dalam bentuk kritikan saya rasa itu real, untuk kemajuan yang lebih baik. tapi jika sudah saling menghujat, ini yang parah.. baik KSI maupun NSC dan juga ada steemians independent, bahkan ada komunitas yang bukan di bawah KSI dan NSC pun saling mengkritik kondisi steemit di negeri ini ya seperti kemal katakan efeknya mengorbankan komunitas dari ulah para anggota steemians di bawah komunitas tertentu.

Nah.. dalam kondisi sekarang ini apa sebab musabab kondisi steemians di negeri ini terlihat kacau, inilah yang saya maksudkan langkah apa yang harus di ambil untuk bisa meredam kondisi ini. Jika kita perbaiki diri sendiri sedangkan mereka tidak, hal ini akan terus menjadi sasaran ocehan. dan sejauh ini NSC hanya focus pada pemberdayaan steemians semampu tenaga walau tanpa ada dukungan SP bahkan tidak di anggap oleh Komunitas lainnya yang memang NSC di anggap sebagai komunitas yang tidak perlu di dukung dari segala aspek, dan saya tidak tau apa langkah gebrakan KSI dalam melakukan pemberdayaan terhadap kondisi steemians kedepan.

Semoga saja kedepan para steemian lebih bijak dalam menggunakan platform ini. sehingga membawa steemit di negeri ini kembali ke fitrahnya.

saleum

Ya bang, saya juga berharap demikian agar kedepannya para Steemian termasuk kita sendiri agar bisa lebih baik dan dapat membangun teman-teman baru semua dimedia ini. Sejauh ini, antara NSC dan KSI juga punya metode masing-masing dalam pemberdayaan kedepan. Semoga kedepan ada perubahan dan semakin solid. Karena tanpa adanya perubahan menandakan kita tidak maju-maju. Terima kasih sudah mau berdiskusi bang, semoga kita selalu sukses dan selalu dalam lindungan Allah SWT.

Saleum...

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.13
JST 0.027
BTC 58092.92
ETH 2616.63
USDT 1.00
SBD 2.43