Facebook Versus Steemit, Mana Media Sosial Masa Depan?

in #steemit7 years ago (edited)

48EDD1A6-9951-46DC-AF13-FE794389BDE1.jpeg

Steemit adalah media sosial berbasis cryptocurrency (mata uang virtual). Mirip Facebook tapi banyak bedanya. Steemit lebih tepat disebut sebagai blog berbasis media sosial. Banyak pengamat menilai Steemit adalah media sosial masa depan. Artinya, nanti semua media sosial akan seperti Steemit. Kalau tidak, mereka akan tenggelam, sama seperti media sosial lain sebelum Facebook dan Twitter berjaya.

Mengapa? Karena ada perbedaan mendasar antara Steemit dan media sosial lain. Untuk jelasnya, saya akan membandingkannya dengan Facebook, Medsos terbesar saat ini.

81945E06-001B-4CCC-86E8-1211B91F3974.jpeg

Facebook dan Steemit

Sebelum mengenal Steemit, saya memakai Facebook dan Friendster. Yang terakhir itu tak lagi terdengar kabarnya. Baca Facebook sekarang juga tak menarik. Isinya cuma komentar sepotong-sepotong dan sekarang riuh oleh politik dan hoax. Saya sudah jarang buka Facebook.

Setelah menjajal Steemit beberapa pekan, ada beberapa perbedaan penting dari Steemit dengan Facebook yang perlu dicatat. Perbedaan paling utama adalah dalam Steemit ada reward dalam bentuk uang virtual bernama Steem Dollar (SBD) yang dapat kita tukar ke uang biasa melalui pasar uang virtual.

Berikut ini perbedaan antara keduanya:

Posting

Facebook Kau posting, kau tak dapat apa-apa

Steemit Kau posting, kau dapat reward

Komentar

Facebook Kau tulis komentar, kau tak dapat apa-apa

Steemit Kau tulis komentar, kau dapat reward

Like vs Upvote

Facebook Kau bisa Like posting temanmu,kau tak dapat apa-apa

Steemit Kau Upvote posting temanmu, kau dan temanmu dapat reward

Iklan

Facebook Ada iklan, yang untung ya FB

Steemit Tak ada iklan

Pertemanan

Facebook Membantu kamu membangun jaringan pertemanan

Steemit Kau didorong untuk berteman dengan sebanyak mungkin orang

Tulisan

Facebook Terserah kau mau menulis apa saja, tak ada konsekuensi apa pun dalam sistem. Tulisanmu jelek paling-paling tak dibaca orang.

Steemit Kau harus menulis tulisan yang bermutu dan bermanfaat agar banyak orang memberi upvote, yang akan menaikkan pendapatanmu. Kalau tulisanmu jelek, tak ada yang upvote atau malah dapat downvote alias pengurangan pendapatan.

Foto dan Video

Facebook Sama seperti tulisan

Steemit Sama seperti tulisan

Batasan Isi

Facebook Secara formal dibatasi secara ketat, seperti:

You will not post content that: is hate speech, threatening, or pornographic; incites violence; or contains nudity or graphic or gratuitous violence.

Steemit Tak ada batasan, kecuali tindakan kriminal. Yang membatasi adalah komunitas itu sendiri.

Keterbukaan Isi

Facebook Hanya posting yang dinyatakan “publik” yang bisa dibaca semua orang. Sebagian besar postingan bersifat tertutup.

Steemit Terbuka bagi seluruh pembaca di dunia.

Silahkan kamu tambah lagi bila menemukan perbedaan penting lainnya.

Semoga tulisan ini bermanfaat. Kalau Anda mendukung saya untuk menulis artikel-artikel semacam ini, tolong Upvote dan Resteem artikel ini. Silahkan pula follow saya @blogiwank.

Foto-foto: sumber: Pixabay

Baca Juga

Puisi, Tuhan, Ismail dan Agha Shahid Ali
Di mana Mencari Gambar dan Foto Bebas Hak Cipta?
Optimalisasi Steemit dengan Markdown Agar Tampil Cantik

Sort:  

Steemit dan Facebook jelas dua social media yang berbeda. Karena perbedaan itu, keduanya tak harus sama dan menyamakan diri, kan bang? Jadi biar saja facebook seperti sekarang ini atau bagaimana Mark ingin FB seperti apa nantinya. Yang di Steemit ya silakan saja pakai keduanya. :D

Betul. Itu pilihan masing2 orang. Tapi bisnis berbeda. Mereka akan bersaing. Aku dengar Facebook juga menyiapkan model blockchain juga. Tapi akan sulit karena harus menjelaskan ke semua user soal blockchain dan separuh user mungkin menolak dan keluar. Nah. Repot kan

Lama-lama orang akan beralih ke steemit karena jaman udah berubah. Mana mau terus2san posting tapi tak dapat apa2. Baru steemit yang bisa kasi reward sepertinya..

Betul. Kita lihat pertarungan para raksasa sebentar lagi akan terjadi

Di steemit tulisan kita tidak bisa kita delete. Bener ga, Bang Iwan?

Betul. Kita cuma punya waktu 7hari untuk mengeditnya tapi tak bisa menghapusnya. Kalau menyesal sudah posting, mungkin bisa diakali dengan menghapus dan menggantinya dengan naskah lain. Tapi, sebaiknya kitalah yang harus hati-hati menulis. Pikir dulu sebelum diposting.

Aku kira, saat ini sudah banyak platform begini bang. Tapi kita saja yang tak tahu. Banyak org-org pintar sekarang bikin media sesuai dengan hobinya, sekaligus bisa menghasilkan uang ahahhaa. Masalah dua media itu, aku tetap share ke fb. Ada manfaatnya jg

Ya, pakai saja semua media untuk mempromosikan karyamu. Kalau berguna, mengapa ditinggalkan? Aku tetap posting di Twitter yg terhubung ke FB. Jadi sekali posting akan muncul di dua Medsos

Tentu saja sangat bermanfaat bang. Ini langkah awal untuk para steemian mengenal steemit. Mereka harus tahu dan paham betul apa itu steemit. Terima kasih sudah memberi pencerahan melalui tulisan yang keren ini. Salam sukses selalu

Sama-sama Dik Ana :)

Ini dia yang ku suka. Hayo. Saya suka dengan perbedaan ini. Memang aneh juga kalau kita masih berfacebook dengan aktif. Bagi saya, facebook hanya sebagai alat share tulisan. Atau sekedar melihat perkembangan pemakai facebook. Itu saja bang.

fungsi dan kegunaannya juga berbeda

Ada beberapa platform yang menyerupai dengan steemit (entah sebaliknya steemit lah yang menyerupai platform itu). Yang pasti sama-sama menggunakan sistem pemberian reward cryptocurrency/uang virtual bagi penggunanya. Di steemit untuk memiliki akun memang tidak semudah seperti Facebook.

Ya ada. Steemit mengakui bhw platform-nya mirip Reddit

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 59391.37
ETH 2525.88
USDT 1.00
SBD 2.47