Hal Dasar dalam Bersteemit

in #indonesia7 years ago (edited)


Postingan ini saya buat dengan judul "Hal Dasar dalam Bersteemit" karena sepertinya dunia steemit itu sangat luas, selalu ada pengetahuan baru tentangnya hampir setiap hari.

Mengawali tulisan ini, saya ingin menyampaikan, diawalnya saya memahami steemit adalah :

media sosial tak ubahnya seperti facebooks, twiter hanya bedanya di flatform ini, setiap postingan dinilai dengan reward dalam bentuk steem dollar ($) yang dapat dikonfesi ke rupiah setelah 7 (tujuh) hari.
Seberapa besar kemungkinan reward yang akan didapat sangat tergantung dari seberapa besar postingan anda menarik perhatian dari steemian lainnya untuk memberi upvote/like dan reply/berkomentar.

Melihat reward yang didapat oleh para steemian memang sangat variatif, beragam hampir tidak memiliki standar, tapi setidaknya dari beberapa postingan mereka dapat dirange berapa rata-rata reward $ yang didapat oleh masing-masing steemian.

Untuk menarik perhatian steemian dapat direkayasa, tidak semata-mata diperhatikan karena postingan yang bagus, walau postingan bagus juga penting, tetapi di steemit tidak baik dilakukan secara individual.



Steemit terus berkembang, baik itu perkembangan aplikasi dari pihak ketiga, taktik dan strateginya, maka berikut beberapa saran saya untuk kita-kita yang masih tergolong newbie/steemian baru.

Membentuk komunitas, karena akan sulit berkembang diplatform ini jika bergerak sendiri-sendiri, jika ada komunitas maka akan lebih gampang untuk saling mendukung baik untuk upvote atau untuk saling pengayaan kualitas postingan.

Mengikuti meetup atau in house training, hal ini penting diantaranya adalah untuk memperkenalkan akun kepada steemian lainnya, yang kedua adalah untuk menambah pengetahuan dan skill dalam berselancar di dunia steemit, karena selalu ada saja hal baru disini, dan bercerita tentang steemit memang asyik.dan tidak ada habis-habisnya.

memilih media yang tepat dan waktu yang tepat dalam melakukan postingan, setidaknya ada 2 alasan orang dalam memilih media pihak ketiga dalam melakukan postingan (media pihak ketiga yang saya maksud seperti esteem, busy, steepshot dll)

  1. Postingan memang cocok dimedia tertentu, contohnya bila ingin memposting video maka pilihan tepatnya adalah dtube, jika ingin upload foto pilihan tepatnya adalah stepshot dll.

  2. Memilih media pihak ketiga dengan harapan mendapat upvote, hal ini memang terjadi, untuk aplikasi tertentu dengan atau tanpa ketentuan tertentu akan mendapat upvote dari akun tertentu, misal pengguna esteem yang beruntung akan mendapatkan upbote dari esteem, goodkarma dll, begitu juga di busy bagi yang beruntung akan mendapatkan upvote darinya sekitar 0.35.



3. Memilih tagging Dalam memilih tag atau tagging juga memiliki seni tersendiri untuk menambah kemungkinan mendapatkan upvote,

Kemungkinan pertamanya adalah untuk kemudahan steemian lain yang memiliki hoby atau tertarik untuk tag tertentu dalam melakukan searcing sehingga jika postingan kita menarik baginya tentu akan mendapatkan upvote

Untuk mendapatkan upvote dari pemilik tagging atau orang yang mendapatkan mandat dari steem untuk mengawal tagging tertentu.

Sebagai identitas dari postingan, tagging harus mencerminkan isi dari postingan

Memilih judul

Mengapa pemilihan judul menjadi penting, karena postingan kita yang terlihat pertama sekali adalah judul, judul yang menarik akan lebih besar kemungkinan untuk dibaca isinya oleh para steemian lain sehingga kemungkinan mendapatkan reward menjadi lebih besar, sebaliknya jika judul tidak menarik, kecil kemungkinan orang tertarik untuk mengetahui isinya.

Pemilihan Gambar Utama

yang terlihat pada postingan setelah judul adalah gambar, maka pemilihan gambar ya menarik adalah sangat penting, gambar juga sebaiknya mewakili tulisan, artinya kira-kira gambar tersebut harus berhubungan dengan isi.

Tidak plagiat .

yaitu tidak menciplak karya orang lain, sangat dilarang, karena akan di periksa oleh akun chettah.

Referensi

https://steemit.com/indonesia/@nayya24/kembali-ke-platform-steemit-201788t17407461z

https://medium.com/@Oneyesoneno/perbedaan-steemit-dengan-facebook-dan-bitcoin-bongkar-habis-123fb235c62c

https://steem.io

Meetup dan in house training dengan para senior steemit

Pengalaman Pribadi

Demikian menurut saya hal-hal dasar yang harus diketahui di platform ini, semoga bermanfaat.

Sort:  

Sangat bermanfaat bang @saifuddin73, dapat di jadi referensi dalam menulis kedepan.

Terimakasih telah singgah @jamilfian

Luar biasa pencerahannya bang sangat bermanfaat bagi saya yang pemula ini terimakasih telah berpartisipasi terhadap kami yang belum jauh mengenal steemit, salam sukses @saifuddin73

Terimakasih telah singgah @danialves, sama saya juga masih dalam golongan pemula

Bereh B @saifuddin, semoga menang . . . G sempat ikut, kirain belom deadline hehe, alhamdulillah kontes yg dr pur buat, lon merempek 2 steem, tq ilmunya hehe

Wow... Mantap @iqbalgubey, tetap semangat dan teruslah berkarya

bagus pembahasannya bang saya suka

detik terakhir, akhirnya ikut juga.... hehehe
Mantap, tulisan ini layak untuk dipertimbangkan sebagai salah satu winner...

Terimakasih @rezqiwahyudi, ini sebenarnya lebih banyak manifestasi dari yang saya alami saja

Menarik. Tulisannya membuat pembaca semakin tertarik mengupas lebih jauh tentang steemit. Terima kasih bang @saifuddin73

Terimakasih @zulfikarhusein, mungkin masih banyak lagi yang mendasar yang tertinggal dari catatan saya. Thank

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.15
JST 0.029
BTC 63402.76
ETH 2554.52
USDT 1.00
SBD 2.66