Steemit Engagement Challenge S11W5 - “Flavors and Traditions”
image edit with canva
Sebagai salah satu pecinta beragam kuliner, melihat tema kontes SEC season 11, week 5 ini membuat aku bersemangat untuk berpartisipasi. Namun seperti biasa aku akan kembali mengundang sobat steemians yang aktif dan produktif untuk turut serta di kontes ini @waterjoe @msharif @wilmer1988 @inspiracion @alejos7ven @harferri @f2i5 @dederanggayoni. Ini tautan kontesnya
Berikut ini ulasanku tentang tema kontes sekaligus menjawab pertanyaan pada kontes.
Sebagai warga keturunan Aceh, Indonesia maka aku akan menampilkan makanan khas Aceh yang hanya lazim dijumpai di daerah Aceh. Makanan yang akan aku tunjukkan adalah makanan rumahan namun special karena dimasak menggunakan bumbu khas yang hanya berasal daerah Aceh.
Makanan tersebut diberi nama tumis Aceh bahan utama masakan ini biasanya menggunakan, ikan, udang atau tiram. Sesuai dengan nama bahan utamanya maka makanan tersebut akan dinamai dengan ikan tumis Aceh, atau Udang Tumis Aceh dan Tiram Tumis Aceh
Masakan tumis Aceh, merupakan menu yang sering dimasak oleh masyarakat Aceh dan menjadi masakan favorit bagi setiap keluarga di Aceh . Cita rasanya yang khas yaitu pedas, gurih, asam dan segar menyatu dengan bahan yang khas, membuat kita tak pernah bosan mencicipinya. Apalagi proses memasaknya yang praktis dan efisien. Aku dan keluargaku juga memfavoritkan masakan tumis Aceh terutama udang tumis Aceh
Hampir semua rumah makan menyediakan masakan tumis Aceh ini, selain itu hidangan tumis Aceh ini juga sering dijadikan menu sajian di acara tertentu oleh masyarakat Aceh, seperti pada acara pesta perkawinan, perayaan hari besar agama, peringatan kematian dan acara lainnya.
Adapun yang menjadi bahan utama pada masakan tumis Aceh adalah bumbu nya yang memang special dan unik yang hanya terdapat di daerah Aceh saja. Bahan bumbu utama pada masakan tumis Aceh yang sangat khas dan memegang peranan penting bagi cita rasa masakan tumis Aceh yaitu Asam sunti, bahan ini terbuat dari buah belimbing wuluh matang yang dikeringkan dengan cara dijemur dibawah sinar matahari selama beberapa hari dan buah belimbing ini juga diberi taburan garam. Asam sunti ini merupakan salah satu produk kearifan lokal masyarakat Aceh dan dibuat sendiri oleh masyarakat Aceh. Bahan ini juga hanya ada di Aceh, Indonesia saja.
Berikut ini aku tunjukkan bahan-bahan lainnya yang digunakan untuk membuat hidangan masakan udang Tumis Aceh
Bahan-bahan |
---|
1. Udang
2. Asam sunti
3. Cabai rawit, cabai merah
4. Cabai hijau
5. Bawang merah
6. Kunyit
7. Daun Kari
8. MInyak goreng
9. Bawang putih
10. Garam
Proses Pembuatan |
---|
1. Bersihkan udang, cuci bersih dan lumuri garam
2. Siapkan bumbu tumis, lalu haluskan, siapkan juga daun kari dan cabai hijau serta bawang merah yang diiris, untuk menumis nanti
3. Panaskan minyak di atas kompor, tumis irisan bawang , masukkan daun kari dan cabai hijau, biarkan sebentar hingga harum
4. Masukkan bumbu yang telah dihaluskan tumis sebentar lalu masukkan udang, dan tambahkan sedikit air, masak hingga udang matang dan bumbu tumis neresap kedalam udang .Selanjutnya masakan udang tunis Aceh siap disajikan
Menurutku dengan masakan khas Aceh yaitu "tumis Aceh" yang menggunakan bumbu khas Aceh tentu saja telah mewakili keahlian memasak lokal.dari daerah Aceh. Karena masakan ini khusus hanya di ketahui oleh masyarakat Aceh proses dan cara membuatnya. Apalagi bumbu khas Asam sunti hanya ada di Aceh dan dibuat sendiri oleh masyarakat Aceh secara manual dan tradisional. Bumbu asam sunti ini yang merupakan kunci utama dari cita rasa masakan khas tumis Aceh, dimana tak semua orang mampu mengolahnya kecuali bagi mereka yang sudah ahli dan memiliki pengetahuan meracik bumbu masakan khas Aceh.
Note :Seluruh image yang aku bagikan di publikasi ini adalah sepenuhnya milikku sendiri yang aku ambil menggunakan kamera smartphone samsung A31 |
---|
Demikianlah tulisanku hari ini, semoga publikasiku ini bermanfaat dan partisipasiku pada kontes diterima. Terimakasih bagi yang sudah berkunjung ke blogku dan memberikan komentar positif. Sampai bertemu lagi..
Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available. Vote here
Tidak diragukan lagi tentang salah satu masakan tradisional aceh ini. Tumis aceh, Dengan berbagai bahan utamanya yang kaya rempah-rempah. Menggugah selera untuk mencicipinya.
Semoga sukses dalam kontes ini bunda.
Iya..pak makasih atas kunjungannya..
Jadi lapar ya pak pagi2 liat masakan tumis Aceh heheh..
Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
please click it!
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)
The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.
Masakan tumis aceh memang sangat di favoritkan oleh masyarakat Aceh dan masyarakat diluar Aceh.
Masakan khas ini cita rasanya sangat kuat dan bumbu utamanya juga sangat khas hanya ada di daerah Aceh saja.
Smoga sukses di kontes ini ya @sailawana
Tetap semangat..
Yuup.. favorit kita semua ya masakan tumis Aceh.
Thanks atas kunjungan dan komentar positifnya brother @radjasalman
Thank you for being part of the community, we look forward to continue enjoying your delicacies and eventualities in your meals.
Greetings.
Thanks for the support and appreciation..
Kuah teucra’h kop mangat. Jadi pengen rasa buatan sis pasti sangat enak.
Sukses selalu sis
Aamiin..makasih atas komentar positif dan do'a baiknya..
Smoga keberuntungan berpihak pada kita
Aamiin
saya juga baru entry mengenai topik ini bu.
Thank you for participating in this contest.I am happy to learn about your delicacy and how it is prepared.
Thank you for stopping by..
Holaa sra @velawana veo que su comida tradicional tiene bastantes vegetales y el pescado que es nutitivo seguro es muy saludable. Bye❤️.
Terimakasih atas kunjunganya..anda venar bahawa masakan traditional Aceh kaya dengan bumbu dan rempah.
Salam
Waduh makanannya kita ini bikin liur menetes dan apabila dimakan dengan nasi panas pastilah mertua lewat ga dihiraukan he..he
Hahah..bisa aja kakak..makanan khas aceh memang kaya cita rasa dan menggunakan bumbu rempah yqng khas