Weekly contest-best diary game|Sesekali boleh la ya

in Steem For Pakistan3 days ago

The diary game

Rabu 25 September 2024
Asalamualaikum sahabat,dimanapun kita berada saat ini mudah-mudahan kita selalu sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT.

Pagi ini seperti biasa sebelum melakukan aktivitas sehari-hari,saya melakukan dulu kewajiban 2 rakaat sebagai umat muslim, setelah itu baru saya lanjutkan menjadi chef untuk keluargaku,untuk membuatkan nasi goreng.

Setelah nasi goreng selesai saya panggil anak-anak saya yang sedang bersiap-siap untuk sarapan pagi,saya selalu membiasakan anak saya untuk makan pagi sebelum sekolah, walaupun tidak selera harus makan walau sedikit.

Hari ini saya bingung antara pergi ke sekolah atau tidak,karena hari ini saya tidak ada jam mengajar,jadi kesempatan saya untuk istirahat hari ini,tapi setelah saya fikir-fikir kalau saya tidak ke sekolah berarti di dalam absen digital kosong dong hari ini,jadi saya putuskan saja untuk ke sekolah hari ini,tapi pulang lebih awal saja.

pukul 8 lewat saya pun sampai di sekolah, langsung saja saya menuju finger print,baru setelah itu masuk ke kantor,sampai di kantor ternyata sepi,karena teman-teman saya masuk kelas,jadi dari pada bosan sendirian,saya buka saja Kun steemit saya,dan saya membalas beberapa komen yang masuk.

Sangking asiknya dengan steemit saya pun TK sadar kalau teman saya sudah ada di sebelah,dan dia mengejutkan saya,lalu dia penasaran dengan apa yang saya kerjakan,lalu saya pun menjelaskan tentang apa itu steemit,tapi sepertinya untuk saat ini dia belum tertarik,karena dia juga tidak begitu suka untuk menulis,tapi kalau besok-besok dia tertarik dia meminta saya untuk membuatkan akun steemit.

1000107212.jpg

membahas tentang steemit

Hari ini rencananya akan ada kunjungan kerumah teman yang tertimpa musibah karena suami beliau kecelakaan,dan kami rencananya akan berangkat dengan 2 mobil,tapi saat kami meminta izin kepada pak kepsek,beliau tidak mengizinkan kalau pulang terlalu awal,jadi karena berangkatnya terlalu siang dan tempat tujuan pun jauh,jadi saya tidak ikut pergi.

Kemudian pukul 11 lewat saya pun pulang, karena belum memasak untuk makan siang, karena pagi tadi hanya membuat nasi goreng saja,sampai di matang kumbang saya melihat jam sekitar pukul setengah 12 dan sepertinya si bungsu sudah keluar kelas, langsung saja saya menuju ke sekolah anak saya.

1000107211.jpg

ternyata masih sepi dan anak saya belum keluar kelas

Ternyata sampai di sekolah kelas 2 belum keluar kelas,jadi saya tunggu saja sebentar, setelah hampir setengah jam saya tunggu namun anak saya belum keluar juga, karena saya belum memasak jadi saya putuskan pulang saja,biar nanti si bungsu pulang dengan abangnya saja.

Sampai dirumah setelah berganti baju saya lanjut ke dapur untuk memasak nasi,tapi kemudian saya bingung harus memasak lauk apa hari ini,yang ada dalam kulkas hanya kangkung dan bayam,dan akhirnya saya tidak jadi memasak lauk,tak lama kemudian suami saya pulang dari bekerja,lalu saya ajak beliau untuk pergi ke Alue ie puteh.

1000107761.jpg

hanya ada sayur bayam

sampai disana tiba-tiba saya teringin makan kuah kari kambing,jadi langsung saya beli saja 1 porsi yang harganya 25.000, ternyata lumayan mahal,tapi sesekali boleh la ya,setelah itu kami pulang,di perjalanan suami saya menyuruh saya untuk membeli gorengan,lalu saya beli beberapa potong gorengan.

1000107760.jpg

membeli gorengan yang masih hangat

Sampai dirumah kami pun langsung makan bersama,baru setelah itu shalat Zuhur kemudian istirahat tidur siang,tak terasa azan ashar pun berkumandang dari mesjid matang kumbang,saya pun langsung bergegas bangun untuk berwudhu,tapi sampai di dapur,ada orang mengucap salam di depan rumah,ternyata itu Abang kurir JNE yang mengantarkan paket saya.

1000107759.jpg

paket datang tepat waktu

Demikian sahabat cerita saya hari ini, terimakasih sudah membacanya,semoga suka ya dengan tulisan saya,dan mohon saran dan masukannya untuk cerita saya ini, terimakasih.
Saya ingin mengundang teman saya
@fauziah95
@haryanto91
@khairiani

Hormat saya

@watii

We invite you to support @pennsif.witness for growth across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.
Click Here
Sort:  

Congratulations, your post has been curated by @dsc-r2cornell. You can use the tag #R2cornell. Also, find us on Discord

Manually curated by Blessed-girl


image.png

Felicitaciones, su publicación ha sido votada por @ dsc-r2cornell. Puedes usar el tag #R2cornell. También, nos puedes encontrar en Discord

Jadwalnya padat ya buk, meskipun kosong jadwal harus selalu hadir. Jangan lupa berbagi untuk saya gorengan hangatnya☺

Iya buk padat selalu kapan longgarnya ya kira-kira 😊,tapi sudah tidak hangat lagi gorengannya buk,gimana tu😁

Enak kali tu pisang goreng nya kak😁

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 65870.41
ETH 2675.73
USDT 1.00
SBD 2.89