teemit Engagement Challenge Season 7 Week 4 | What Is Your Favorite Place To Visit?
Assalamualaikum
Hai steemian's!!
Halo semuanya! saya @idaali senang rasanya bisa berpartisipasi di Steemit Engagement Challenge S7W4 dengan tema Apa tempat favorit Anda untuk dikunjungi? di komunitas terpilih Steem For Pakistan. Dan ini merupakan partisipasi saya, di kontes yang luar biasa 👇
Matahari sudah mulai condong kearah barat, sementara jam sudah menunjukkan hampir pukul 4 sore. Saya bergegas menuju kamar mandi, lalu menunaikan sholat asar. Usai melaksanakan sholat lima waktu, saya dan Sulung pergi ke pusat kota Lhokseumawe. Dengan tujuan tempat wisata waduk pusong.
Waduk pusong adalah destinasi obyek wisata yang ada di kawasan Lhokseumawe. Terletak di jalan Reklamasi, kecamatan Banda Sakti, kota Lhokseumawe, Nanggro Aceh Darussalam, yang sering kami sambangi.
Tempat favorit bagi semua orang, terutama tempat berkumpulnya para muda mudi dan anak-anak. Waktu yang baik untuk berkunjung di waduk pusong, saat pagi dan sore hari.
Tempat ini juga menjadi favorit bagi yang suka berolah raga joging, bersepeda, atau hanya sekedar jalan santai. Udara yang segar dan alamnya yang asri membuat berolahraga di waduk pusong menyenangkan.
Sangat cocok untuk bersantai sambil menikmati keindahan alam yang disuguhkan. Lokasinya yang tak jauh dari pusat kota, membuatku selalu ingin singgah saat cuaca cerah.
Menikmati panorama yang indah saat senja tiba. Ya! Saya ingin menikmati suasana sunset di tempat ini, saya suka sunset. Sambil menikmati sunset, kita bisa mencicipi aneka makanan ringan dan minuman yang ada di sekitar waduk.
Para pencari tiram
Di sini kita juga bisa melihat pemandangan dimana pencari tiram yang rata-rata didominasi oleh kaum wanita untuk memenuhi kebutuhan ekonomi keluarganya.
Suasana tempat wisata waduk pusong
Hari pun semakin senja, tampaklah siluet-siluet cantik yang kian terbentuk saat matahari terbenam. Membuat suasana di waduk pusong semakin syahdu dan romantis. Sebuah momen favoritku yang hampir tak pernah kutinggalkan saat ada waktu senggang.
Pantai laut Lhoknga
Satu lagi! Destinasi favorit saya yaitu pantai laut Lhoknga yang indah. Terletak di ujung pulau sumatra, di kabupaten Aceh Besar, Provinsi Nanggro Aceh Darussalam.
Karena pesonanya, banyak wisatawan lokal maupun mancanegara yang selalu ingin berkunjung kembali untuk menikmati segala keindahan yang disuguhkan di sini. Dan ini kunjungan saya untuk yang kedua kalinya, mengingat lokasi tempat ini sangat jauh dari daerah tempat tinggal saya.
Pantai Lhoknga, juga tempat yang bagus untuk menikmati sunset. Suasana sore nan damai dengan ditemani hembusan sepoi angin laut, bisa menjadi alternatif mencari tempat yang romantis.
Itu saja yang dapat saya bagikan hari ini, teman-teman! Semoga kalian semua menyukainya. Dan terima kasih sudah membaca blog saya 🙏🤗❤
Turut mengundang @muthmainnah @peerfaizan @aehryanglee untuk partisipasi di sini
Terima kasih kepada :
@hive-180106 Owner account
@suboohi Founder, Admin
@faran-nabeel mod
@uzma4882 mod
@malikusman1 mod
@sualeha mod
@enamul17 mod
Wow, the place is very beautiful amd peaceful. Truly, this place should love by everybody specially those people who loves traveling. Thank you for inviting me. 😊
Terima kasih, temanku !