Hobby Shopping, Berbelanja di MR.DIY Lhokseumawe

in STEEM FOR INDONESIAlast month
20240518_173858.jpg

Hallo semua

Hari ini saya mencoba untuk mengikuti kontes yang dibuat oleh @steem4indonesia dengan tema Kontes Hobi Belanja edisi 12. Saya bersama keluarga akan berbelanja di Suzuya Mall Lhokseumawe. Disana kami akan ke Gerai MR.DIY yang ada di lantai empat untuk mencari beberapa barang kebutuhan anak anak.

20240518_174135.jpg

Setelah sampai di MR.DIY kami melihat banyak juga pengunjung yang melihat lihat barang yang ingin di cari. Pertama sekali kami menuju ke bagian Kado dan Serba serbi. Disini kami melihat beberapa bental yang akan digunakan oleh anak saya saat ke Pemondokan.

Sekilas tentang MR DIY mereka merupakan perusahaan ritel yang bergerak dibidang kebutuhan rumah tangga yang terbesar di Indonesia. MR DIY lahir pertama sekali di Malaysia tahun 2005. Gerai yang dibuka pertama ada di jalan tuanku Abdurrahman yang ada di Kuala Lumpur. Saat ini sudah ada hampir 2000 gerai ada di Asia, 300 diantaranya beroperasi di Indonesia.

20240518_173323.jpg

Anak saya yang kedua dia lebih melihat lihat di bagian mainan. Beragam mainan ada disini. Mulai dari Tembak – tembakan sampai kepada mobile remote. Harganyapun lumayan murah dibandingkan di tempat lain. Dia merengek untuk dibelikan mainan. Tetapi kami tidak membelinya karena dia baru saja dapat mainan Mobil Remote yang kami beli minggu lalu di Medan.

Saya sendiri melihat di bagian olahrga dan otomotif. Ada berbagai macam raket Bulutangkis dan alat olahraga lainnya. Di bagian otomotif saya membeli gagang Kartu Tol untuk memudahkan membayar saat di pintu Tol. Kemudian saya juga membelu Sikat Brus halus yang bisa digunakan untuk membersihkan Dasbord Mobil dan kisi kisi Ac dari debu yang menempel

20240518_174314.jpg

20240518_174249.jpg

Untuk yang suka binatang, di MR DIY juga ada berbagai macam bahan keperluan khususnya pecinta kucing seperti aneka makanan kucing, kandang kucing sampai ke pernak pernak kecil lainnya

Makanan snak dan air mineral juga ada disini. Anak saya mengambil dua buah taro Net Potato 32 gram. Memang tidak seperti di lantai I yang banyak makanan, minimal saat kita haus bisa langsung membeli air gerai dengan ciri khas warna kuning. Selain itu banyak aneka barang barang unik. Seperti bunga plastic kecil dan unik.

RINCIAN BARANG BELANJA di MR. DIY LHOKSEUMAWE

RINCIAN BARANGHARGASTEEM
Kiara Bantal Violet45.00010
Cabinet Mat20.0004.4
Hawai Himari Piring Bulat17.5003.9
Travel Bottle15.0003.3
Taro Net Potato5.5001.3
Taro Net Potato5.5001.3
Car Holder Extension7.5001.6
Storrage Basket RT14.0003.1
BRUS C614.5003.2
TOTAL144.50032.1

Kalian yang ingin mencari berbagai macam kunci dan perkakas bangunan juga ada. Bahkan lebih banyak yang jarang dijual di toko bangunan.

Tak terasa hampir dua puluh menit lamanya kami di gerai ini. Selanjutnya kami ke kasir untuk membayar. Saat bayarpun harus ikut antrian juga. Total kami belanja di MR.DIY adalah Rp 144.500 atau 32 steem.

20240518_180052.jpg

20240518_180214.jpg

Demikian kegiatan belanja saya hari ini, saya berharapa semoga kawan Steemians semua sehat dan Bahagia Selalu.

20240518_175050.jpg

We invite you to support @pennsif.witness for growth across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.

Click Here

Profil Saya

Terima Kasih, Salam

@muammar607

Foto Asli @muammar607 diambil dengan Samsung A24
Sort:  
Loading...

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.13
JST 0.030
BTC 60270.38
ETH 3307.79
USDT 1.00
SBD 2.40