Aktivitas di Ramadhan ke #20

in STEEM FOR INDONESIA2 months ago

photostudio_1711958510772.jpg

div.png

The Hobbies Diary Game

Minggu, 31 Maret 2024
Morning Diary....!

Hari ini adalah ramadhan ke-20 dimana aktivitas pertamaku di awal hari adalah bangun untuk makan sahur bersama keluargaku.

Setelah makan sahur dan sholat subuh, aku mencoba menulis postingan untuk hari ini sebelum melakukan aktivitas lainnya di akhir pekan ini yang merupakan hari libur.

Setelah semuanya kelar, aku mulai melanjutkan kegiatan diluar rumah karena matahari pun sudah mulai meninggi.

Si Oyen lagi makan

Aktivitas pertama adalah memberi makan si Oyen dan mengganti cat litternya. Aku menempatkan wadah pakan si Oyen di pinggir kolam ikan agar dia lebih leluasa bermain diluar rumah karena di siang harinya dia lebih suka berada diluar rumah.

Si kecil memberi makan ikan

Ayam-ayam kami akan diberikan makanannya oleh si Abang sementara si kecil ikut membantu memberikan makan untuk ikan molly yang ada di kolam sebelah Utara rumah kami.

Pagi ini aku juga membersihkan halaman rumah kami yang sudah sedikit kotor oleh rumput dan juga dedaunan yang jatuh. Tidak lupa aku menyiram tanaman-tanaman kami di pagi ini.

Kami juga mengangkut serta memotong kayu-kayu bakar yang ada di kebun seberang jalan rumah kami. Aku harus menahan diri dari aktivitas yang cukup melelahkan ini karena sedang berpuasa.

Langit mendung

Setelah waktu sholat Zuhur, cuaca terlihat sedikit mendung. Memang sudah agak lama tidak turun hujan di wilayah kami. Mudah-mudahan akan turun hujan yang cukup bagi tanaman dan keperluan lainnya.

Tetapi ternyata semakin sore, hujan tidak turun juga. Dan sore ini di rumah ibu kami sudah datang adik beserta istri dan anak-anak mereka. Mereka akan berbuka puasa di rumah ibu kami sore ini.

Bocil di pinggir kolam

Dan anak-anak mereka selalu bermain dengan si sekecil Alvira di rumah kami. Apalagi di kolam ikan sudah ada isi ikan molly yang kami beli saat hari pekan kemarin.

Membakar sampah

Sore ini aku juga membakar sampah yang terdiri dari daun-daunan kering dan sampah lainnya hasil pembersihan tadi pagi. Menjelang turun hujan, ada kebiasaan dari masyarakat untuk membakar sampah di rumah mereka. Aku pun tidak tahu alasannya mengapa. Tetapi itu sudah menjadi kebiasaan orang-orang sejak aku masih kecil.

Setelah membakar sampah, aku memberikan pupuk NPK mutiara untuk pohon anggur dan tanaman lainnya. Lalu juga menyiraminya satu persatu.

Si Oyen iftar 🤭

Terakhir, aku memberi makan ayam-ayam dan juga si Oyen seperti biasa. Menjelang sore dia sudah pulang dan nongkrong di pinggir kolam. Dan aku pun menuangkan pakan pelet untuknya agar dia bisa makan sampai kenyang.

Setelah semuanya beres, aku segera membersihkan diri dan menunggu suara azan magrib agar bisa berbuka puasa dengan keluargaku.

Sekian diaryku kali ini. Stay safe and Fun.....Ciao...!

Regards

@alee75

ABOUT ME

We invite you to support @pennsif.witness for growth across the whole platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available.
Click Here
Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Loading...
 2 months ago 

Thank you for sharing your post in the STEEM HOBBIES community.
DescriptionInformation
AI Free✅️
Plagiarism Free✅️
Status Account✅️
Club StatusClub5050
Support #burnsteem25✅️
Support @steemhobbies❌️
Reviewed by: @zubaer

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.13
JST 0.032
BTC 65355.17
ETH 2949.96
USDT 1.00
SBD 3.67