INTRODUCTION PASSWORD (KEYS & PERMISSION) ON STEEMIT PLATFORM (A GUIDE FOR NEWCOMERS) : INTRODUCE MYSELF STEP ACHIEVEMENT2 :

in Newcomers' Community3 years ago (edited)

Salam sejahtera untuk jamaah stemian sekalian, khususnya para pendatang baru (newcomers) di steemit. Hari ini saya hendak menulis dengan maksud dan tujuan untuk mendapatkan verifikasi sebagai #newcomers community pada bagian langkah (step) ke dua, yaitu tahapan #achievement2 memperkenalkan diri (#introducemyself) .Selain untuk bahan pengetahuan bagi diri sendiri, saya juga berharap semoga saja catatan saya ini berguna bagi pendatang baru (newcomers).

Teman-teman steemian yang terhormat, sebelum saya membuatkan catatan singkat ini, saya melakukan penelusuran (browsing) dulu pada beberapa postingan @steemitblog dan dari apa yang saya baca dari tulisan-tulisan di akun itu, menurut saya ada satu tulisan yang "sangat wajib" dibaca oleh pendatang baru adalah:

Sebagai referensi tambahan, saya juga "mengulik" panduan bagi #newcomerscommunity yang ada di posting Pak @radjasalman, yang kemudian atas tulisan-tulisan beliau itu saya temukan pengetahuan dan kiat yang akan saya kemukakan dengan dengan bahasa saya sendiri, yang kalau tidak salah saya maksudnya adalah bahwa bagi seorang pendatang baru untuk melewati tahapan verifikasi #achievement 2, maka pendatang baru tersebut perlu menuliskan pengetahuan (pengenalannya) terhadap macam-macam password, fungsi dan penggunaannya dalam “menjalankan” platform steemit. Untuk lebih jelasnya teman-teman bisa membaca sendiri tulisan beliau di blog atau postnya.

Untuk memulai catatan ini, izinkan saya memulai dengan mengutip peraturan pertama dan yang paling “terutama” dalam dunia per-steemi-an yaitu, ANDA JANGAN PERNAH KEHILANGAN PASSWORD STEEMIT ANDA”. Oleh karena itulah, maka password kita di platform ini mesti disimpan secara aman--tidak boleh hilang, untuk dan karena alasan apapun.

Bisa saja bagi steemian sekalian silahkan menyimpan passwordnya secara online, tetapi banyak yang menyarankan untuk menyimpan pasword steemit kita secara offline--offline menutup celah bagi para penjahat dunia maya untuk meretas. Yang jelas wajib disimpan, terserah bagaimana dan dimana akan menyimpan, yang penting aman.

KALAU SAMPAI PASSWORD STEEMIT ANDA HILANG, TAMATLAH RIWAYAT AKUN STEEMIT ANDA, SELAMAT TINGGAL ASET STEEM, SBD MAUPUN TRON ANDA

Organic Collage Food Facebook Cover.png
source

Sebagai suatu platform media sosial dan asset crypto dengan sistem kerja yang terdesentralisasi (otonom) pada pemilik akun itu sendiri, maka tidak ada satu orangpun--yang bahkan pemilik perusahaan steemit sekalipun tidak akan mampu untuk mengembalikan (memulihkan) akun steemit seseorang apabila orang itu kehilangan password-passwordnyanya. Hal ini tentu berbeda dengan media sosial biasa seperti facebook, instagram, twitter dan lainnya yang menggunakan sistem tersentralisasi, dimana perusahaan memegang kendali utama, sehingga ketika facebook atau twitter kita kehilangan password, kita masih dapat melakukan upaya pemulihan melalui mekanisme perusahaan.

Ingat..! Perusahaan Steemit dan siapun tidak bertanggungjawab atas kehilangan dan penyalahgunaan password steemit anda, semua hal dalam #steemitecosystem adalah tanggungjawab kita selaku penguasa penuh yang otonom (desentralisasi) atas akun kita sendiri.

JENIS DAN FUNGSI PASSWORD (KEY & PERMISSION) DI STEEMIT

Sebagai panduan dalam membuat catatan tentang Jenis dan fungsi password, key dan permission ini saya membaca tulisan yang boleh dikatakan panduan di @steemitblog yang berjudul STEEM BASICS: UNDERSTANDING PRIVATE KEYS serta membaca juga STEEM KEY MANAGEMEN
Saya mendapatkan pengetahuan disana bahwa dalam menjalankan akun steemit, ada empat kunci (password) penting yang harus dipahami apa fungsi, kapan digunakan dan apa kegunaannya oleh pemilik akun steemit secara benar, sebab tanpa memahami fungsi serta apa kegunaan dari kunci-kunci (keys) tersebut, para steemian tidak akan dapat menjalankan akun steemitnya dengan baik dan apalagi untuk mengamankan akunnya apabila terjadi peretasan akun oleh si pembajak jahat.

Apa Saja Empat Pasword (KEYS & PERMISSION) di Steemit, dan apa saja fungsi, dimana dan Kapan kunci-kunci tersebut akan digunakan? Berikut ini adalah jenis password (keys & permission) yang berlaku dalam platform steemit.

  • 1 POSTING KEY

Posting Key hanya berfungsi untuk mempublikasikan tulisan, memberi komentar, melakukan re-steem (membagikan posting orang lain), melakukan upvote ataupun downvote, mengkuti (follow) dan untuk melakukan mute pada akun tertentu. Selain itu, posting key juga dapat digunakan untuk melakukan log-in pada aplikasi-aplikasi yang terkait langsung dengan steemit. Sementara itu Posting key tidak dapat digunakan pada urusan keuangan (wallet).

  • 2 ACTIVE KEY

Active Key adalah kunci yang hanya berfungsi dan perlu digunakan dalam mengakses (log-in) walet steem anda, seperti; melakukan transfer token (Steem dan SBD), mengconversi asset steem (steem to SBD, SBD to Steem, Steem to SP), memilih wittness, serta mengganti profil pada akun kita.

  • 3 OWNER KEY

Owner Key adalah kunci yang berfungsi untuk merubah (re-generate) kunci “Posting Key” dan “active key”, selain itu Owner Key juga berfungsi untuk me-recover (pemulihan) akun, yang berdampak semua Kunci (keys) kita tergantikan dengan yang baru. Setelah melakukan pemulihan, semua Keys baru harus disimpan dan diamankan kembali.

  • 4 MASTER PASSWORD

Dari namanya saja Master Password sudah pasti kegunaannya juga sebagai master. Master Pasword sendiri dapat berfungsi sebagai pasword untuk kunci pembuka (log-in) pada semua aktifitas di platform steemit, baik itu berkaitan dengan sosial media (menulis, comment, vote, dll), maupun sebagai password keuangan (melakukan transaksi kirim dan trading). Namun demikian, sesungguhnya fungsi yang paling skaral dan utama dari master pasword adalah untuk mengambil kembali (memulihkan akun), apabila akun kita diretas misalnya. Master Password hanya diberikan sekali saja, yaitu saat pertama kali kita mendaftarkan akun steemit.

Walaupun master password dapat digunakan untuk menulis, vote, comment dan transaksi asset steem anda, tetapi ia tidak disarankan untuk digunakan pada fungsi-fungsi tersebut. Mengapa? Karena dikhawatirkan apabila digunakan sebagai password dalam seluruh aktivitas steemit, maka apabila terjadi peretasan melalui web pishing atau lainnya maka master password kita akan langsung dimiliki oleh si peretas, yang dengan kata lain seluruh aset #STEEM, #STEEM DOLLARS dan #TRON milik anda berpindah milik menjadi milik si peretas seluruhnya.
Tetapi kalau Master Password masih aman, ketika kita tau adanya peretasan, maka peretasan itu hanya dapat terjadi pada hal yang berkaitan dengan fungsi pasword yang kita gunakan saja, tidak mencakup seluruh akses kedalam akun steemit kita. Al-hasil akun kita masih aman.

Postingan Twitter Promosi Musim Panas Cerah Foto Kuning Oranye.png
Photo @aafadjar For #Achievement2

Catatan Penting Untuk Pendatang Baru:


Sebenarnya ada dua lagi kunci di platform steemit, tetapi kunci tersebut tidak secara langsung untuk berkaitan untuk menjalankan fungsi-fungsi akun steemit kita. Kunci tersebut adalah kunci penyangga, yang tidak setiap saat diperlukan. Dua Kunci (Keys) tersebut adalah:

  • Memo Key

Memo ini berfungsi untuk mengenkripsi dan mendeskripsikan pesan pribadi yang dikirim melalui blockchain. Tetapi setau saya Memo Key merupakan sesuatu yang belum digunakan secara umum, sehingga belum terlalu penting untuk kita pelajari.

  • Tron Account Private Key

Menurut saya kunci ini merupakan kunci sesuatu berdiri diluar urusan "pengedalian" akun steemit , tetapi ia tidak dapat dipisahkan dari steem ekosistem. TRON Account Private Key digunakan hanya dalam transaksi transfers dan perdagangan (trading) asset TRON (TRX) saja. Kunci Tron sendiri dapat kita download setelah kita masuk ke akun wallet kita. Sebagai catatan bahwa TRX merupakan #cryptocurrency yang berkembang sangat cepat, bagi teman-teman steemian yang hendak melakukan investasi asset crypto, saya merekomendasi TRX sebagai salah satu asset yang layak untuk kita pilih. Tentunya dengan tetap mempertimbangkan bahwa investasi #assetcrypto merupakan investasi yang dengan resiko tinggi, jadi sebelum memutuskan untuk berinvestasi, tanyakan pendapat para ahli yang ada percaya.

Demikianlah catatan saya tentang jenis dan fungsi password (keys &permission) di platform steemit, semoga catatan ini berguna bagi saya sendiri dan teman-teman newcomers. Mohon supportnya @booming01 @booming02 @booming03
Teruntuk senior #steem-SEA, saya harapkan kalau ada yang salah dalam catatan saya ini, mohon dikoreksi dan dibimbing, supaya saya dapat melakukan perbaikan.
Sebagai pendatang baru (dormant) tentu saya sangat terbatas dalam pengetahuan.
Sekarang ini lagi semangat-semangatnya menulis, bisa jadi kurang jeli dan ketelitian.
Mohon maaf

Mohon perhatian dan kritik serta sarannya dari senior di #steemsea dan newcommer's community:
@nazarul @radjasalman@anroja @steemcurator @steemcurator01 @steemcurator03 @sapwood @fendit @cryptokannon @el-nailul @yohan2on @puncakbukit @cmp2020 @besticofinder @whitestallion @steem.sea @muzack1 @ernaerningsih dan semuanya

Best Regard,
@aafadjar

#steem-exclusive
#steemexclusive
#steem-sea
#promo-steem
#newcomerscommunity

Sort:  
 3 years ago 

Kamu telah diupvote oleh radjasalman dari Steem POD Project

Kami memberikan voting dengan akun Kurator Komunitas Steemit @steemcurator03 untuk mendukung pendatang baru yang bergabung ke steemit.


Silakan kunjungi link ini untuk pedoman dalam melanjutkan tugas Achievement selanjutnya.

Ikuti terus @steemitblog untuk mendapatkan informasi terkini tentang berbagai event dalam steemit.
Terimakasih 🙏

 3 years ago (edited)

Terimakasih supportnya Pak @radjasalman @steemcurator03, InsyaAllah dukungannya dapat menjadi energi buat saya untuk terus belajar dan semoga kedepannya saya dapat berkontribusi untuk komunitas @steem.sea

Sama-sama 🙏

Utk Achievement 1 nya mohon bersabar ya, masih dalam waiting list

 3 years ago 

siap bang @radjasalman..

Welcome back to the world of Steem!

If you want to get started right away, the following community could be of interest to you:


https://steemit.com/trending/hive-119463

You are also invited to take part in my daily delegation draws.
There are 100 and more SteemPower to be won every day.
100 SP can make the start much easier for newcomers in particular.
Here is the link to the current raffle:


https://steemit.com/hive-119463/@kryptodenno/dddd-44-dennos-daily-delegation-draw-incl-winner-of-36

I wish you a great time on our blockchain!

Steem on!

Yours @kryptodenno

 3 years ago 

Thank you for the invitation bro..

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 59758.56
ETH 2523.42
USDT 1.00
SBD 2.47