SEC-S13/W3 | "Bare Feet 🐾"

in Healthy Steem10 months ago

Sahabat steemit semuanya salam sukses selalu buat anda semuanya dimanapun anda berada....


Tambahkan judul (4).png

Edit by Canva

Berbicara tentang kesehatan tak akan pernah habisnya, sebelumnya saya ingin mengajak beberapa sahabat steemit untuk berpartisipasi dalam challenge "SEC-S13/W3 | "Bare Feet 🐾", seperti @walictd, @f2i5 dan @ridwant untuk ikut dalam challenge yang sangat menarik ini.

🕳️✅ Do you like walking barefoot? Explain your reasons.

image.png

Image source

Bagi saya berjalan tanpa alas kaki memang sering saya lakukan, namun saya melihat dimana saya akan melakukannya. Dan tentunya ada waktu dan lokasi yang saya pilih ketika saya berjalan kaki tanpa alas. Hal ini saya lakukan ketika saya berjalan di areal yang basah dengan pasir yang dapat dikatakan tidak adanya parasit yang membuat kaki saya menjadi bermasalah. Intinya saya akan berjalan di pasir yang berada di tepi pantai dengan memperhatikan keadaan pantai kotor atau tidak.

Sedangakan untuk berjalan kaki tanpa alas saya menghindari, apalagi ketika baru saja turun hujan. Tanah menjadi lembab yang membuat tidak akan melakukannya. Belum lagi kondisi jalan yang becek, inipun akan saya hindari. Berjalan kaki tanpa alas akan saya lakukan pada tempat dengan kondisi tertentu saja.

🕳️✅ How important is taking care of your feet?

image.png

Image source

Karena kaki merupakan bagian yang sangat penting bagi kita, tentunya kita akan melakukan perawatan secara rutin. Setidak seminggu sekali akan memotong kuku kita yang sudah panjang, hal ini untuk menghindari parasit yang mungkin saja bisa datang tanpa kita ketahui waktunya. Selain kuku merawat kaki kita dengan cara memberikan cairan pelembab ataupun dengan cara menjaga kesehatan permukaan agar terhindar dari yang namanya jamur kaki, misalnya kulit kaki menjadi pecah-pecah, maka kita akan berusaha mengobatinya dengan memberikan obat.

Karena kaki adalah alat untuk kita berjalan dan tentunya memperhatikan kondisi kaki adalah sebuah hal yang sangat wajar kita lakukan agar kesehatan kaki kita tetap terjaga dengan baik. Berbagai cara akan kita lakukan untuk mendapatkan kaki yang sehat, misalnya jamur yang timbul pada kaki kita, kita akan segera pergi ke dokter untuk mengecek mengapa kaki kita bisa berjamur, adakalanya membeli obat langsung agar kaki kita cepat sembuh.

Untuk menghilangkan jamur saja kita rela merogoh kantong yang dalam, bahkan terkadang tatkala kaki kita tidak bisa diobati dengan obat-obatan yang sangat mudah kita temui, akan melakukan konsultasi dengan dokter special.

🕳️✅ What do you think of the saying “Don't walk barefoot, parasites can get in”?

image.png

Image source

Tidak ada yang salah dengan kata tersebut, hal ini adalah sebuah bagian yang harus kita perhatikan ketika kita melakukan kegiatan tanpa alas kaki, terutama di pagi hari di rumput yang sedikit basah bahkan kita tidak tahu berapa banyak parasit yang ada di rumput tersebut.

Di lain waktu di tanah yang lembab akibat hujan ataupun hal lainnya, kita bermain dengan tanpa alas kaki dan tidak ada jaminan kita bebas dari parasit yang terdapat di tanah tersebut. Untuk menhindarinya kita perlu berusaha untuk menjaga kuku kita maupun kaki kita, apabila sudah kita bermain kotor sebaiknya segera membersihkan kaki dan tentunya dengan menggunakan pembersih dan sesudahnya memberikan cairan yang dapat membuat kaki kita terhindar dari yang namanya parasit.

🕳️ ✅ What do you think of a world without shoes?

image.png

Image source

Dunia tanpa sepatu merupak sebuah hal yang bisa terjadi, namun hal ini tentunya tidak akan berlangsung lama. Karena tanpa pelindung kaki, kita tidak mungkin dengan bebas beraktifitas, walaupun orangtua kita dahulu sering tidak menggunakan alas kaki dalam berbagai kegiatan.

Alas kaki ataupun sepatu adalah pakaian kita yang tidak mungkin tidak kita gunakan untuk melakukan berbagai aktivitas, apalagi aktivitas dunia perkantoran, bahkan para petani akan menggunakan sepatu dalam situasi tertentu untuk melindungi dirinya benda-benda tertentu.

Apapun ceritanya dunia tanpa alas kaki tidak dapat kita tolerir untuk saat ini, berlainan pada tempo dulu. Tanpa sepatupun kita dapat beraktivitas dimana dan kapan saja, Hal ini masih lumrah saat itu, walaupun demikian mereka tetap berusaha untuk melindungi kakinya dari benda-benda yang dapat membuat kakinya tidak baik bahkan menghindari dari serangan parasit yang mengintai setiap waktu.

Terimakasih kepada semua sahabat steemit yang telah singgah di post saya. Salam @muzack1.

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

 10 months ago (edited)
 10 months ago 

Walking barefoot on the beach sand is fun and I know no one walks on a beach sand with shoes on. Our feet is a part of our body and as such, should be taken care of just like our hair that we give special treatment to keep it healthy. Our feet can also receive a special treatment to keep it healthy.

Thank you for sharing with us. Best of luck in your entry!

 10 months ago 

Thanks you for support

 10 months ago 

Dear, I know from reading your post that you don't walk on wet ground after rain. You like to walk in certain environments. Walking in a disease-free environment is good for the body. I grew up in the village so as a child I walked a lot without shoes. Good luck to you.

 10 months ago 

We come from a village when we were little, we spent our childhood running in the rice fields with bare feet, thank you for the support you gave

Loading...

Walking bare-footed in the streets is very dangerous because we might step on sharp objects that will definitely injury us. If you look closely you will see that the bottom of shoes weren't made soft but strong instead so that we can't get injured even while putting on our shoes.

I wish you good luck in this contest and I will love you to read and comment on my entry 👇

https://steemit.com/hive-168205/@saintkelvin17/sec-s13-w3-or-bare-feet

 10 months ago 

Alas kaki ataupun sepatu adalah pakaian kita yang tidak mungkin tidak kita gunakan untuk melakukan berbagai aktivitas, apalagi aktivitas dunia perkantoran, bahkan para petani akan menggunakan sepatu dalam situasi tertentu untuk melindungi dirinya benda-benda tertentu.

I totally agree, its really different now and such drastic change is very difficult and almost impossible in my opinion.

Good luck 👍

 10 months ago 

Sebenarnya hal seperti ini perlu kita perhatikan, terimakasih atas dukungan yang anda berikan

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 59527.28
ETH 2462.24
USDT 1.00
SBD 2.49