The Diary Game : Sabtu, 27 April 2024 - A happy Saturday

in Healthy Steem4 months ago

Assalamu’alaikum…

IMG_7468.jpeg
Menu Pagi dengan Sayuran

Pagi ini seperti biasanya saya bangun pagi-pagi sekali untuk menunaikan ibadah shalat subuh. Setelahnya saya menuju ke dapur untuk menyiapkan sarapan pagi untuk keluarga yang akan melakukan rutinitasnya. Saya memasak menu sederhana namun menyehatkan. Disetiap hidangan saya selalu menyiapkan sayuran untuk menyeimbangi makan lain yang mengandung banyak kalori.

IMG_7439.jpegTiba di Sekolah

Setelah sarapan bersama, saya bergegas untuk bersiap-siap untuk menuju ke sekolah yang merupakan tempat saya bekerja. Pagi ini cuaca sangat cerah dan membuat saya semakin bersemangat menjalani rutinitas hari ini. Saya sampai ke sekolah membutuhkan waktu sekitar 5 menit dari rumah. Suasana sekolah masih sangat sepi hanya ada beberapa siswa yang baru sampai. Hal ini dikarenakan saya memang datang lebih cepat yaitu pukul 07.20 WIB sampai di sekolah.

IMG_7441.jpegSaya setiba Disekolah menuju ke ruang guru

Setelah memarkirkan kendaraan, saya menuju ke ruangan untuk melakukan absen elektronik. Setelahnya saya menuju ruangan guru untuk meletakkan tas dan segera bergabung dengan guru piket yang berada di pos piket. Di pos piket kami menyambut siswa yang datang dan sudah menjadi tradisi swkolah kami setiap siswa yang datang menghampiri kami memberi salam serta bersalaman dengan kami paru guru.

IMG_7443.jpegMenyapu dalam kegiatan gotong royong bersama di sekolah

Setiap Hari Sabtu Disekolah kami selalu mengalawi dengan gotong royong bersama guna agar perkarang sekolah bersih dan nyaman untuk lingkungan belajar pada siswa. Saya dan rekan yang satu ruang dengan saya membersihkan ruangan Unit Kesehatan Sekolah (UKS) bersama. Ruang UKS ini dibagi menjadi dua fungsi yaitu untuk UKS dan BK (Bimbingan Konseling).

IMG_7445.jpegIMG_7444.jpeg

Setelah selesai gotong royong, kami pra guru berkumpul di ruang guru untuk istirahat sebentar sebelum jam pertama dimulai. Selayaknya makhluk sosial kami bertukar cerita dengan rekan kerja. Namun tak terasa bel berbunyi pertanda jam pertama dimulai. Semua guru berpencar menuju ke ruangan masing-masing.

72CBB9C4-9B73-448F-968E-E3CDC6709539.jpegIMG_7449.jpeg

Berangkat menuju ke kantor Cabdin

Setelah tugas di sekolah selesai, saya segera pulang dikarena ada agenda lain pada siang ini harus saya ikuti yaitu pengarahan dan bimbingan untuk penerimaan SK yang akan dilaksanakan pada hari Senin. Saya berangkat dengan orang tua saya yang kebetulan mereka akan melakukan perawatan di Bireuen. Kami membutuhkan waktu sekitar 50 menit untuk sampai ke Dinas.

IMG_7461.jpeg09D3A791-6695-4A5A-9129-C1C2B77E5977.jpeg

Sesampainya saya di Kantor Cabdin (Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Bireuen) sudah banyak yang tiba disana. Saya segera menuju ke Aula yang berada lantai dua. Disana sudah ada rekan saya yang lain sudah lebih dulu sampai. Ruangan pun sudah dipadati dan kursi kosong hanya ada beberapa yang belum terisi.

BF2FEE99-AFD9-4E65-83A3-24C465DEF01E.jpegBEFFAD37-A75C-4D49-B992-92DC2316732F.jpeg

IMG_7460.jpeg

Selang beberapa waktu, acara pengarahan pun dimulai. Pada acara kali ini banyak dibahas mengenai persiapan kami di hari Senin dimulai dari seragam yang akan kami gunakan, atribut, berkas yang harus kami penuhi di hari Senin serta jadwal dan tertib acara yang akan dilaksanakan besok.

IMG_7463.jpegIMG_7462.jpeg
IMG_7466.jpegIMG_7467.jpeg

Acara selesai sekitar pukul 16.10 WIB. Saya pulang bersama dengan rekan saya anjuran ibu saya dikarena pengobatan orang tua saya belum selesai. Di perjalanan pulang kami tidak ingin pulang dengan tangan kosong. Maka dari itu kami mencari beberapa cemilan yang bisa kami bawa pulang. Target pertama kami yaitu toko donat kentang Syifa. Saya membeli satu box sedangkan rekan saya membeli dua box. Harga satu box donat ini terbilang sangat terjangkau yaitu seharga Rp 18.000 atau setara dengan 4.2 Steem. Dengan isi satu box donat terdapat 6 donat. Donat disini juga menawarkan toping yang berbeda dan bisa dipilih sesuai dengan selera.

IMG_7464.jpegMembeli Mie Limpak

Setelah selesai dari toko donat, kami beralih untuk membeli Mie Hun di Mie limpak. Kami memesan tiga bungkus dengan harga Rp 54. 000 atau setara dengan 12.7 Steem. Setelah selesai berbelanja sedikit cemilan untuk dibawa pulang kami segera melajukan kendaraan agar segera sampai di rumah. Sekitar pukul 17.30 WIB saya tiba di rumah. Segera membersihkan diri dan menunaikan ibadah shalat asar yang sudah sedikit telat.

IMG_7470.jpegMenu makan malam yang saya siapkan

Untuk makan malam saya menyiapkan menu yang bergizi untuk keluarga. Saya membuat ayam geprek, tempe dan terong goreng, sambal terasi serta tumis sayur yang tidak boleh ketinggalan. Menu sederhana namun paling disukai oleh keluarga saya. Maka dari itu saya sangat suka menghidangkan makanan di meja makan karena selalu ludes dinikmati oleh keluarga saya.


Sekian The Diary game saya hari ini. Sampai jumpa pada postingan selanjutnya dan Terimakasih atas dukungan teman-teman semuanya.

Wassalam,

@meriseptriyanti

About me

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

 4 months ago 

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

TEAM 1 Congratulations! This post has been upvoted through steemcurator04. We support quality posts, good comments anywhere, and any tags.

Curated by : @mvchacin

 4 months ago 

Thank you for support My post @mvchacin

Loading...
 3 months ago 

I really enjoyed when I read your post

 3 months ago 

Thank you

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.13
JST 0.028
BTC 59452.12
ETH 2603.11
USDT 1.00
SBD 2.39