The Diary Game – #24: Sabtu, 26 Januari 2023 - Full day on the road

in Steem For Ladies4 months ago

Assalamu’alaikum

Hello everyone,

Cuaca pagi ini berbilang cukup cerah setelah semalam hujan mengguyuri bumi. Setelah sarapan saya bergegas mengendarai sepeda moto menuju ke sekolah tempat saya bekerja. Hari ini kami akan melakukan gotong royong untuk membersihkan lumpur yang bawa banjir kemarin. Setelah gotong royong sebentar saya beserta 5 guru dan Kepsek menuju ke salah satu universitas di kota saya untuk mengikuti seminar pendidikan.

IMG_3295.jpeg

Kami menempuh perjalanan dengan mengendarai sepeda moto. Saya dibonceng oleh teman sejawat saya. Butuh waktu sekitar 30 menit untuk sampai ke universitas tersebut. Setelah memarkirkan sepeda motor kami langsung menuju aula yang terletak di lantai 3. Terlihat sudah ramai peserta lain yang sudah lebih awal datang. Setelah registrasi kami memasuki aula dengan kotak kue yang diberikan.

0105F7EC-743E-41B2-89B2-1752A9CA3C62.jpeg

Kami mengambil posisi di barus tengah-tengah. Setelah beberapa menit kami duduk acara belum juga dimulai dikarena ada beberapa peserta belum sampai dan panitia masih mengecek ulang persiapan hari ini.

IMG_3364.jpeg

Sekitar pukul 09.30 WIB acara dibukakan dengan persembahan tarian khas Aceh yaitu Ranup Lampuan. Tarian ini di bawakan oleh mahasiswi seni dari universitas yang mengadakan acara.

IMG_3296.jpeg

Selanjutnya acara di pandu oleh MC untuk acara formal. Setelah serangkaian acara pembukaan, kita sambutan sekaligus pembukaan acara seminar oleh rektor universitas penyelenggara. Sambutannya berkaitan tentang penguatan Pendidikan berbasis literasi bagi siswa. Karakter dan akhlak dari siswa harus ditingkatkan dan dibangun agar menciptakan siswa yang berprestasi yang mampu mencetak penerus bangsa yang membanggakan bukannya melakukan kriminalitas. Sungguh sambutan yang sangat memukau.

IMG_3306.jpeg

Setelah serangkaian acara formal selesai. Selanjutnya acara yang ditunggu yaitu seminar penguatan karakter, literasi dan teknologi guru dalam pengelolaan pendidikan. Seminar ini didatang 3 pemateri dari latar belakang yang sama yaitu sama seorang yang terjun dalam pendidikan diantara yaitu 2 pemateri yang menjabat sebagai dosen dan yang satunya lagi sebagai kepala cabang pendidikan kabupaten Bireuen.

IMG_3309.jpeg

Seminar selesai dilaksanakan pada pukul 12.30 WIB. Kami mendapatkan sertifikat sebagai tanda bukti dan penghargaan atas keikutsertaan pada seminar ini. Selanjutnya saya di jemput oleh ayah dan ibu saya di depan gerbang universitas. Kami akan menuju ke Aceh utara tepatnya di Blang Jruen tempat kakak sepupu saya. Tujuan kami kesana yaitu selain menjalin silaturahmi kami juga membawa undangan pernikahan adik saya yang sebentar lagi akan dilaksanakan.

Selanjutnya sekitar pukul 16.00 WIB kami berangkat dari Blang jruen menuju ke Lhokseumawe ke rumah suami saya. Sesampainya disana kami saling bertukar kabar karena udah beberapa hari tidak berjumpa karena berbagai kendala baik dari jarak ataupun pekerjaan yang harus diselesaikan. Sekitar hampir dua jam kami pun pamit untuk segera pulang, karena harus mengambil titip nyakwa (panggilan kakak dari ayah).

IMG_3321.jpeg

Kami sampai di Bireuen tepat pas adzan berkumandang. Kami Memilih Meunasah kulah Batee yang merupakan tempat ibadah terdekat dengan Apotek Cemerlang yang merupakan tempat pengambilan obat nyakwa. Setelah shalat kami menuju ke apotek namun masih tutup. Kami sepakat untuk menunggu beberapa menit karena sesuai informasi yang didapat apotek ini buka tutup pada malam minggu. Namun setelah menunggu hampir setengah jam kami memutuskan untun pulang saja.

Pukul 20.30 WIB kami sampai di Peulimbang, sebelum melaju ke rumah kami terlebih dahulu membeli nasi goreng untuk makan malam kami. Kami membeli 4 bungkus nasi goreng dengan harga RP 60.000 setara 17.29 Steem.setelahnya kami segera pulang. Sesampainya dirumah kami menyantap nasi dan berberes-beres untuk segera beristirahat. Hari ini perjalanan yang cukup melelahkan.


Sekien The Diary game saya hari ini. Terimakasih untuk teman-teman yang sudah memberi dukungan untuk saya dan sampai jumpa pada postingan saya selanjutnya.

Wassalam,

@meriseptriyanti

About me

Sort:  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

 4 months ago 
Club StatusClub100
Steem Exclusive
Plagiarism Free
BOT Free
Voting CSI20.2 ( 0.00 % self, 106 upvotes, 80 accounts, last 7d )
Steemladies0%
Burnsteem2525%
AI contentHuman
Word count553
MOD's Observations/suggestions

Hi @meriseptriyanti,

It seems like you've had a tiring day participating in the event and traveling to your husband's home. Enjoyed going through your diary!

Thank you for participating…..

Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high-yield developments with the resources available. Vote here

 4 months ago 

Thank you for riview

 4 months ago 

Congratulations!
Your post is nominated by Steem For Ladies for booming vote as a contest winner.
The community where the Steemian ladies can be free to express themselves, be creative, learn from each other, and give support to their fellow lady Steemians.
"Only posts that are original, adhere to the rules, and are not cross-posted are nominated. If approved, you will receive an upvote within the next few days."

Good luck!
@patjewell

 4 months ago 

Thank you very much

Coin Marketplace

STEEM 0.27
TRX 0.12
JST 0.032
BTC 66251.96
ETH 3068.34
USDT 1.00
SBD 3.70