Street Food | "Banana Crispy (Banris)" in Lhokseumawe City Aceh Indonesia

in Steemit Travellast year (edited)

IMG-20230216-172056.jpg

saat membeli cemilan di banris street food


Hai Steemian's Steemit Travel

Apa kabar kamu-kamu steemian enrgik dan aktif? Aku do'akan semuanya baik-baik saja. Salam manis dari ku @sailawana di Indonesia Semoga hari weekend mu indah dan penuh Kegembiraan

Akhirnya aku bisa kembali lagi hadir di sini untuk menyapa member komunitas steemit travel, setelah sekian lama aku absen, maka pada kesempatan ini aku akan membagikan lagi konten milikku. Adapun konten yang aku bagikan ini berhubungan dengan street food sekaligus sebagai partisipasiku untuk join di kontes minggu ini. Untuk meramaikan kontes aku mengundang sobatku steemian energik dan produktif untuk ikutan kontes ini yuk join @asiahaiss @dederanggayoni @chopper46 @elrazi @wuland @arilhatake berikut tautan kontesnya

Sebagaimana kita ketahui pedagang street food mudah kita temui dimana saja dan mereka umumnya menjual makanan di emperan jalan atau biasa di sebut *kaki lima, mereka berjualan di badan jalan dan mereka tidak memiliki warung atau toko. Biasanya mereka menjual aneka makanan, minuman ataupun cemilan yang harganya sangat terjangkau dibandingkan dengan yang dijual di restoran atau cafe. Lebih dari itu rasanya juga enak. Sehingga dengan alasan tersebut banyak konsumen yang memilih berbelanja di pedagang street food

IMG-20230216-170051.jpg

Banana Crispy (Banris) street food

Aku dan keluargaku pun sering sekali membeli jajanan atau cemilan di pedagang street food. Salah satu pedagang street food yang menjual cemilan lezat dan favorit keluarga ku adalah Banana crispy(Banris). Pedagang cemilan ini sudah beroperasi sejak tahun 2016 hingga sekarang.

Adapun lokasi street food Banana crispy (banris) ini terletak di jalan darussalam kampung jawa baru, Lhokseumawe. Berikut lokasinya dalam what3words https://w3w.co/buttercups.lynched.musts


Screenshot_20230218-191550_Chrome.jpg

tampilan peta setaleit lokasi banana crispy

IMG-20230216-172056.jpg

saat membeli cemilan di banris street food

Di tempat ini menjual cemilan khas yang terbuat dari pisang dengan aneka pilihan toping. Harganya juga bervariasi. Seperti sore itu aku membeli 2 macam banana crispy. 1 porsi banana crispy coklat milo Idr. 19000 atau setara dengan 5.2 STEEM. Sedangkan 1 porsi lagi banana crispy coklat oreo Idr.20000 bila dikonversi setara dengan 5.5 STEEM

IMG-20230216-182063.jpgIMG-20230216-182164.jpg

banana crispy coklat orea dan coklat milo orderanku

Serta tersedia pilihan toping lainnya seperti keju coklat, green tea , matcha, milk coklat. Berikut aku tampilkan daftar menu dan harganya pada foto di bawah ini.

IMG-20230216-170550.jpgIMG-20230216-171048.jpg

daftar menu dan harga

Selain cemilan khas berbahan pisang di tempat ini juga menjual cemilan seperti risoles dengan isian nya beragam, ada risol isi sayur, risol ayam dan berbagai pilihan rasa lainnya, bisa dilihat di dafatr menunya

Penjual street food banris ini mulai membuka gerainya sejak sore hari yaitu pada pukul 16.00 WIB hingga pukul 23.00 WIB. Jika sobat steemian yang berada satu kota denganku ingin mampir dan mencicipi cemilan di tempat ini silahkan datang dan mampir di jam tersebut.

IMG-20230216-170342.jpg

saat nongkrong di okasi banris yang strategisdi pinggir jalan raya

Lokasinya yang strategis dan mudah di jangkau membuat Banris ini dengan gampang ditemukan tempatnya. Banyak kawuka muda yang jadang hang out sambil menikmati cemilan di tempat tersebut. Mereka menikmati cemilan dan suasana jalanan yang ramai lancar.

IMG-20230216-171153.jpgIMG-20230216-170644.jpg

ketika nongkrong bersama kedua putriku di banris street food

Link konversi dari Rupiah ke Steem : https://www.coingecko.com/id/koin_koin/steem/idr

Demikianlah sharing ku tentang Salah satu street food yang ada di kotaku Lhokseumawe Aceh Indonesia. Sebagai partisipasi aktifku pada kontes. Aku berharap tulisan sederhana ku ini bermanfaat bagi diri ku sendiri juga bagi pembaca yang mampir di postingan ku ini. Jika ada kritikan dan saran membangun maka akan aku terima dengan senang hati

Terimakasih sudah berkunjung dan membaca postingan ku hari ini, juga terimakasih sudah bersedia memberikan komentar positif, semoga kesuksesan dapat kita raih bersama

Terimakasih dan salam hormat bagi seluruh team komunitas steemit travel
@ponpase
@ripon0630
@hotspotitaly
@alegnita
@simonwigwe
@loloy2020

Warm Regards,

@sailawana

About me


Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

¡Congratulations! This post has been upvoted through -steemcurator06.
We support quality posts, and good comments anywhere, with any tags.

PicsArt_01-31-10.21.11.png
Curated by :<@afrizalbinalka>

 last year 

Thank you sc06

 last year 

Makanan kaki lima belakangan ini memang semakin merebak di mana-mana, berbagai kuliner lokal maupun mancanegara telah mulai berkembang dengan pesat dan patut untuk di kunjungi

Terimakasih undangannya semoga sukses

 last year 

Iya nih rame ya pedagang street food sekarang..

 last year 

Sungguh menggugah selera beragam cemilan kaki lima 🤤🤤

Semoga sukses ya buk 🥰

 last year 

Iya nih harga nya juga murah-murah kan ya..
Yuk join kontesnya juga..

Makasih udah mampir

 last year 

Gak ada kontennya buk 🤭🤭

 last year 

Wah cemilan enak ni ya kayaknya cocok dimakan sore hari sambil duduk-duduk santai. Tau aja ni fitri teman-tempat makanan enak😁kapan-kapan ajak kita beli bareng ya😁 sukses buat kontesnya ya

 last year 

Hehe .. siip kak gampang itu.. skalian nongky kita ya..

Loading...

TEAM MILLIONAIRE

Your post has been successfully curated by @irawandedy at 30%.

Thank you for your committed efforts, we urge you to do more and keep posting high quality contests for a chance to earn valuable upvotes from our team of curators and why not be selected for an additional upvote in the weekly list of Top Contests.

 last year 

Thank you for the support sc03

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.12
JST 0.028
BTC 54635.52
ETH 2893.76
USDT 1.00
SBD 2.03