GROW YOUR OWN | BETTERLIFE | LETT US GROW TERONG ACEH

in STEEM FOR BETTERLIFE3 years ago (edited)
50% dari pembayaran disumbangkan untuk kegiatan worldsmileproject

Desain tanpa judul.png


Pada kesempatan ini, saya akan membahas cara menanam terong ungu dan agar terong menghasilkan buah maksimum serta sejumlah langkah dan proses harus dilakukan dalam hal apa pun.

Harus kita ketahui, Terong adalah jenis sayuran yang berbentuk memanjang seperti pisang biasanya sangat disukai oleh Perempuan karena bentuknya gimana gitu, terong merupakan jenis sayuran yang gambas, terong seperti daging yang rasanya hambar. Karena rasanya terong yang hambar, terong dapat digunakan sebagai aneka hidangan dan sayuran. berbagai macam jenis masakan yang bisa kita buat dari terong seperti, sop, sayur lodeh, sambal terong dan juga masih banyak yang lainnya.

terong2.jpg


terong1.jpg


Terong adalah sayuran yang mudah tumbuh. kali ini saya manfaatkan pekarangan rumah untuk menanamnya, Karena kita dapat mengolahnya sesuai dengan lahan yang kita miliki. Gambar diatas adalah contoh tanaman Terong saya yang sudah berumur kurang lebih dua bulan lebih. yang harus steemiant ketahui, saya juga memanfaatkan pekarangan belakang rumah rumah saya untuk menanam lebih banyak lagi, dan menjadi Perhatian, bagi teman-teman yang ingin bekerja sama saya perbolehkan. mengingat lahan kosong yang saya miliki lumayan luas.

terong 3.jpg


terong4.jpg


Dibawah ini saya akan menguraikan sedikit pengalaman saya, walaupun saya baru beberapa bulan menanam terong. Mungkin nanti kalau ada yang salah Teman-teman boleh menegur dan saling sharing, tujuannya adalah memperoleh hasil yang lebih baik kedepannya.

Cara Menanam Terong

Sebelum kita memilih terong, Terlebih dahulu kita harus sudah tahu kondisi pertumbuhan untuk tanaman ini. Cara ini dapat membantu kita menemukan cara yang tepat untuk tanaman terong. Berikut adalah kondisi untuk mengembangkan terong.

Jenis tanah lempung berpasir dengan unsur organik

Jenis tanah tidak kalah penting, karna subur dan tidak suburnya tanaman nantinya akan mempengaruhi tanaman.

Persiapan Lahan

Mempersiapkan lahan tanam yang tepat adalah langkah dalam menanam terong dan memainkan peran penting. Lahan untuk menanam yang salah dapat menyebabkan tanaman berhenti tumbuh. Karena itu siapkan lahan tanam yang tepat misalnya tanah yang sudah saya oleh seperti berikut ini.

terong5.jpg

Tanah gembur kaya akan bahan organik akan lebih jika ditambah sekam padi


Pemilihan Bibit Unggul Terong

Kita bisa mendapatkan benih unggul dengan membelinya di Toko benih terdekat atau dari petani setempat. Bibit yang dijual biasanya dalam bentuk bibit atau biji. Dalam menentukan kualitas biji terong agar kita mempertimbangkan hal-hal berikut:

  • Kondisi bibit bersih dan mengkilat
  • Benih sudah melewati proses istirahat yang cukup
  • Kadar air yang terkandung dalam bibit benar-benar cukup
  • Ukuran, bentuk dan warna bibit seragam dan tidak berbeda-beda
Penyemaian Benih Terong

Sebelum kita ditanam di lahan, bibit terong harus kita semai terlebih dahulu. cara semai kita dapat lakukan dengan menaburkan benih ke bedengan semai dan kita dapat juga menaburnya di polybag atau dengan nampan semai.
Rendam benih terlebih dahulu sebelum menaburnya dengan air hangat kuku selama ± 5-6 jam. Kemudian biji dikeringkan dan disemai.
Kita juga harus menghindari sengatan matahari langsung atau air hujan, kita biss buat penutup yang bisa dibuka dan ditutup di atas persemaian.

Proses Penamanan

Benih terong dapat ditanam 25-30 hari setelah semai. Lakukan penanaman di sore hari agar bibit tidak terkena sinar matahari. Kita pilih benih terong yang sehat dan bagus dengan batang kuat dan daun hijau segar dan sebelum bibit ditanam, buat satu lubang untuk satu bibit.

Perawatan dan Pemeliharaan
  • Lakukan penyulaman segera jika tanaman mati, kerdil, atau dimakan hama. Penyulaman berlangsung sampai tanaman mencapai usia 15 HST (hari setelah penanaman).

  • Lakukan penyiraman yang cukup agar tanaman tidak mengering (tergantung cuaca).

Proses Panen
  • Terong dapat dipanen pada 70-80 HST.
  • Lakukanlah panen setiap 3 hari dengan memilih buah yang cukup umur, tidak terlalu tua atau terlalu muda.
  • Petik buah beserta tangkainya dengan menggunakan pisau atau gunting.

Demikianlah pembahasan tentang cara menanam terong semoga dapat bermanfaat untuk saya pribadi dan menjadi referensi buat kawan-kawan steemiant lainnya.


@djadawadjadi.png


Sort:  
 3 years ago 

Postingan yang sangat menarik, semoga para petani menjadi referensi, di postingan ini. Dan para steemians dapat memberi dukungan penuh untuk @djadawadjadi

Terima kasih Mr. @hoesaid

#club5050

 3 years ago 

Mantap

 3 years ago 

This post is awesome and with activities, it is evidence that growth is important and we grow plants against famine period. Thanks for sharing it with us.

 3 years ago 

Saludos tu publicacion es interesante y hermosa aprendi muchas cosas gracias por compartir, a mi me encanta la berenjena a la vinagreta.

 3 years ago 

This post has been featured in the latest edition of Steem Environment Magizene, please allow it

Regard
@klen.civil

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.16
JST 0.031
BTC 61068.10
ETH 2655.77
USDT 1.00
SBD 2.58