Contest "Kids of the world" | Week №63 | By @idaali

in Ukraine on Steem2 years ago

Assalamualaikum

Hai steemian's!!

Halo semuanya! Saya @idaali, ini postingan saya yang pertama kali di Ukraine On Steem. Saya tertarik untuk mengikuti kontes yang diselenggarakan oleh @olesia yang bertema "Kids Of The World". Saya berharap semoga Allah memberikan kesehatan dan kebahagiaan bagi kita semua, khususnya bagi orang-orang Ukraina. Dan ini adalah partisipasi saya di contest week 63.


IMG_20220521_075622.jpg

IMG_20220609_181541.jpg


Ini adalah foto saya bersama Muhammad Fikri yang tengah merayakan kebahagiaannya saat menerima teropi penghargaan sebagai apresiasi dari pihak sekolah kepada anak-anak didiknya yang telah menyelesaikan kegiatan belajarnya dengan baik disalah satu sekolah taman kanak-kanak di kota saya beberapa bulan lalu.

Muhammad Fikri tampak sangat bahagia setelah mendapatkan teropi tersebut. Ia pun membawanya kepada saya untuk foto bersama sambil memamerkan teropinya.

Ya! Hanya dengan sebuah teropi, perhatian dan kasih sayang, tampak pada wajahnya yang polos dengan senyuman bahagia sehingga tumbuh rasa percaya dalam dirinya.

IMG_20220509_132932.jpg
Saat membawa Muhammad Fikri jalan-jalan dan waktunya makan siang

Bicara tentang dunia anak, itu menarik bagi saya.

Dunia anak adalah identik dengan bermain karena bermain adalah aktivitas yang menyenangkan bagi anak-anak. Dengan bermain anak dapat mengekspresikan dirinya dengan leluasa dan meningkatkan imajinasi dan kreatifitasnya.

Dengan bermain akan melatih anak untuk bersosialisasi dan adaptasi, meningkatkan rasa percaya diri, melatih emosi, memperlancar bahasa dan masih banyak lagi segudang manfaat bermain bagi anak-anak. Selain itu, bermain juga akan membantu anak terhindar dari stres akibat dari rutinitas seharian yang membuat mereka bosan.

Selain bermain yang harus menjadi pertimbangan adalah perasaan bahagia bagi sang buah hati. Ungkapan rasa sayang serta kepedulian kita disegala situasi juga akan membuat anak merasa bahagia, maka akan dikenang dan dirindukan oleh anak selamanya.

Dengan demikian sebaiknya jangan memupuskan kebahagiaan anak-anak hanya karena ego orang dewasa. Dunia anak juga unik karena Kepolosan dan kejujurnya dalam segala hal tanpa adanya rekayasa. Biarkanlah anak-anak dengan dunianya, agar mereka tetap ceria dan terus tersenyum.

Anak adalah amanah Illahi sudah sepatutnya kita sayangi dan anak-anak juga penerus generasi selanjutnya, maka kita harus mempersiapkan untuk mendidik, membimbing dan mengarahkan mereka agar kelak menjadi generasi yang lebih baik.

Demikianlah persembahan saya kali ini. Terima kasih @olesia untuk kontes yang indah ini, semoga anda menyukainya 🙏🤗❤

Saya mengundang @ozzarm @ikwal @wengayo untuk partisipasi 👉Link


Regards,

@idaali

About me


Sort:  

Dek fikri benar2 anak yang pinter bunda ya, semoga ia terus tumbuh menjadi anak yang soleh dan berbakti kepada orang tua, Amin.

Dek fikri benar2 anak yang pinter bunda ya, semoga ia terus tumbuh menjadi anak yang soleh dan berbakti kepada orang tua, Amin.

Aamiin. Terima kasih do'a baiknya

sama sama buk.

All the best for your baby. All the best for you. Very nicely written and presented.

Terima kasih atas kunjungan dan dukungan anda

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 69824.27
ETH 3761.57
USDT 1.00
SBD 3.81