Steemit Engagement Challenge S11-W4 | Happy World Cat Day

in Steem of Animalslast year (edited)
Assalamualaikum

Rekan-rekan activist yang baik, semoga kalian dalam kondisi sehat selalu. Jumpa lagi di platform ini. Mengikuti Steemit Engagement Challenge S11-W4 menjadi sebuah keharusan tanpa beban. Apalagi bicara soal binatang. Tentu sangat epik. Silakan membaca!.


cat.png
Edited by Canva

Apakah Anda seorang penjaga kucing atau Anda seorang pecinta kucing? Beritahu kami!

Sejujurnya, saya bukan orang yang alergi dengan binatang khususnya kucing. Namun, terkadang saya dibuat kesal dengan beberapa kucing yang bertipe nakal. Makanya, saya tidak memelihara kucing, meskipun cukup banyak kucing yang berwara-wiri di sekeliling rumah saya.

Meskipun begitu, saya tidak khusus memeliharanya. Ketika dia "bermukim" di sekitaran halaman rumah, saya tidak mengusirnya. Hanya mereka yang nakal saja yang terkenang harus berurusan dengan lemparan batu. Karena sudah mengganggu apa yang sedang saya lakukan di kebun kecil kami.

Kucing memang binatang yang jinak dan baik. Hampir semua orang menyukai binatang mungkin ini. Ketika saya tidak menyukainya, berarti banyak alasan pembenar. Sebab, saya pernah punya pengalaman buruk. Ketika saya masih SMA dulu, pernah disibukkan dengan kucing yang muntah di kamar tidur.

Semua segala tulang berulang ditumpahkan di lantai kamar saya. Jangan tanya bagaimana baunya. Setelah itu, saya menjadi antipati dengan kucing. Tidak memelihara khusus. Tapi, bila dia datang cari makanan, jika sedang ada stok akan saya berikan.

WhatsApp Image 2023-08-16 at 13.10.50.jpeg


Apakah menurut Anda Kucing adalah teman tanpa syarat? Berikan alasanmu!

Benar, kucing memang bisa menjadi teman. Hal tersebut tentu saja sangat tergantung dengan orang yang bersangkutan. Ada anak sepupu yang hobi memelihara kucing. Hampir semua kucing dia sukai. Meski tidak dirawat dengan maksimal, tapi kucing yang dia suka pasti akan terjaga kebersihannya.

Kebetulan saya sendiri seperti masih alergi dengan kucing. Apalagi, ada beberapa kucing nakal yang serig membuang kotoran di tumpukan tanah pertanian saya. Terkadang dia buang kotoran di tumpukan kompos yang sengaja saya persiapkan bertahun-tahun.

Yang lebih parah lagi, mereka buang kotoran di jalan pavinblok. Padahal itu bukan prinsip kucing buang kotoran. Kondisi inilah yang makin membuat saya enggan bersahabat dengan kucing. Walaupun di rumah ada satu kucing yang selalu setia menunggu sisa makanan.

WhatsApp Image 2023-08-16 at 11.23.41.jpeg

Bagaimana pemahaman dan upaya Anda terkait animal welfare untuk kucing?

Dari literatur yang saya baca, ada lima hal yang harus dilakukan terkait dengan animal welfare.

Lima prinsip kebebasan tersebut terdiri atas bebas dari rasa lapar dan haus; bebas dari rasa sakit, luka dan penyakit; bebas dari rasa stress dan tertekan, bebas dari rasa tidak nyaman; bebas mengekspresikan perilaku normal.

Hal yang harus dilakukan adalah melakukan tindakan yang dapat memenuhi prinsip kebebasan dengan dampak negatif yang ditimbulkan sekecil mungkin.

Sudah pasti pemiliknya harus memastikan kelima prinsip itu terpenuhi, terutama masalah kesehatan dan makanan. Jika hal ini terpenuhi tentu tidak ada pelanggaran yang dilakukan oleh manusia sebagai pemilik hawan (kucing).

Adakah mitos yang berkembang di komunitas Anda tentang kucing? Bagikan dengan kami

Saya pernah mendengar mitos kucing yang terjadi beberapa dekade lalu. Kabarnya mitos ini sempat menggemparkan kawasan Kampus Darussalam, Banda Aceh. Mitos ini terkait dengan Hantu Kojek yang disimbolisasi dengan kucing hitam. Ketika warga ramai mengejar orang yang disangka sebagai hantu malah menghilang. Di tempat tersebut yang ada cuma kucing hitam.

Kucing hitam ini dipakai untuk menakut-nakuti anak-anak yang tidak patuh pada perintah orang tuanya. Ada juga yang cerita kalau hantu kojek suka sekali menculik anak-anak dan menghisap darahnya. Para orang tua sering menakuti anak-anaknya yang masih kecil, akan datang hantu kojek bila sering terlambat tidur karena keasikan bermain pada malam hari. Hantu kojek ini sebut mereka suka berada di daerah gelap dan paling suka mengganggu anak kecil.

WhatsApp Image 2023-08-16 at 13.09.39.jpeg

Karena itu banyak anak-anak yang sangat takut dan percaya kalau kucing hitam itu hantu kojek. Akibat dari cerita hantu kojek ini yang bisa berubah wujud menjadi kucing hitam, maka posisi kucing hitam pada masa itu sering diburu. Bahkan ada juga yang dibunuh oleh masyarakat yang yakin. Sebab mereka tidak membuhuh kucing, tapi membunuh hantu kojek.

Kondisi ini nyaris serupa dengan kejadian pada abad pertengahan atau abad 13 di Inggris. Mereka berlomba-lomba memburu kucing hitam karena mengganggap membawa sial atau pertanda tidak baik. Ketika itu, semua kucing hitam pun diburu karena dianggap sebagai penyihir yang menyamar.

Kelak, kita pun sering mendengar kata-kata kucing hitam itu sebagai perumpamaan bagi mereka yang tidak berbuat, tetapi malah menjadi tertuduh. Malahan kalimatnya sering dipakai dalam frasa kambinghitam. Padahal, bagi saya yang lebih cocok, "siapa yang dikucinghitamkan?". Entahlah...


Saya mengundang @manisha.jain9, @isha46, @noelisdc dan @bosferi123 untuk meramaikan kontes ini.


Thanks to Steemian friends and the Steemit Team who always support me. I really appreciate it.

Regards @Munaa

16/8/2023

Sort:  
Loading...

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

benar terkadang kucing menjengkelkan kan bg tapi saya suka dengan kucing .
karena kucing juga bermanfaat untuk kita. Dia sering menangkap tikus yang ada di sekitar rumah kita bg, terimakasih atas undangan bg salam....

 last year 

Iya benar, meski menjengkelkan, terkadang dia juga membawa manfaat lain bagi kita. Jadi bisa kita pelihara atau sekadar memberi makan apa adanya. Terima kasih sudah singgah di postingan ini...

Congratulations...!!! Your Post Selected Got Upvote %
By: Urdu Community cruated by @yousafharoonkhan


image.png

Subscribe URDU COMMUNITY

Quick Delegation Links

50SP100SP150SP200SP500SP1000SP1500SP2000SP

Our mission to promote Steemit in Urdu Community to all over the world
Stay together
Join the Urdu Community with more confidence.
Steem On

 last year 

Thank you so much...

 last year 

Saya pernah mendengar tentang kisah hantu kojek waktu masih kecil. Namun sampai saat ini saya belum pernah bertemu. 😊
Sangat disayangkan bahwa kucing merupakan hewan yang sangat lucu dan menggemaskan tetapi dibuat mitos yang sangat menakutkan.
Semoga beruntung dalam kontes ini my brother..

 last year 

Benar, seharusnya, ketika kucing hitam menjadi tersangka dalam segala kesalahan pelaku sihir, seharusnya kata yang tepat bukan kambing hitam, tapi kucing hitam..., sehingga ketika kita melempar kesalahan kepada orang lain, isa memakai kata-kata dikucinghitamkan.. saya pikir itu jauh lebih tepat ketimbang dikambinghitamkan.

Karena terbukti, selama ini tidak ada kucing yang disalahkan dalam banyak hal, terutama dalam hal mistis , hehe

 last year 

Hehee.. Betul bang,, banyak orang yang salah kaprah dalam menjadikan kucing hitam sebagai tersangka dalam perkara mistis.. 😊

 last year 

¡Saludos amigo!😊

Cuando tenemos un gato, ganamos un amigo incondicional y, cuando ellos tienen un cuidador, ellos también lo ganan por lo tanto, en estos casos el amor y por supuesto, amistad, triunfan en todos los contextos.

Te deseo mucho éxito en la dinámica, un fuerte abrazo💚

 last year 

Así es, los gatos necesitan mucho cariño como forma de amistad incondicional. Aparte de ser alimentados, también tienen que recibir cuidados, gracias amigos por pasarse por mi post...

TEAM 1

Congratulations! This post has been upvoted through steemcurator04. We support quality posts, and good comments anywhere with any tags.
Curated by : @sduttaskitchen

Screenshot_20221130-164846_Canva.jpg

Coin Marketplace

STEEM 0.22
TRX 0.20
JST 0.034
BTC 96036.43
ETH 3297.82
USDT 1.00
SBD 3.10