SEC S11W1 : "Activist Diary Game" (Rabu 26/07/2023)
edit by picarts
Hai Steemians..
Suatu kesenangan bisa berpartisipasi di komunitas Steem of animals dalam Steemit Engagement Challenge S11W1. Sebuah topik sederhana telah dipilih yaitu "Activist Diary Game".
Sesuai dengan topik kita kali ini, saya akan berbagi aktivitas yang saya lakukan hari ini. Dimulai dari pagi hari, siang dan sampai sore hari. Berbagi kegiatan dan pengalaman adalah hal yang menyenangkan. Terkadang sebagian dari kegiatan itu telah kita rencanakan dan sebagian lagi terjadi begitu saja.
Pagi hari
Pagi ini saya memulai aktifitas di rumah seperti biasa. Setelah mandi saya mengganti pakaian untuk membeli sarapan di warung kopi tak berapa jauh dari rumah. Namun kali ini saya juga mengajak istri dan anak saya karena kami sekalian akan ke pasar untuk berbelanja. Jadi kami ingin menikmati sarapan di sebuah warung kopi di pinggiran pasar tradisional.
nasi gurih dan segelas teh manis sebagai sarapan pagi
Selesai sarapan saya segera berkeliling pasar untuk membeli beberapa kebutuhan dapur di rumah untuk makan siang. Ada banyak ikan-ikan segar yang dijual, harganya juga bervariasi tergantung jenis ikan. Setelah berkompromi dengan istri saya memutuskan untuk membeli ikan bandeng satu ekor seharga Rp 28.000 atau sekitar 10 Steem. Beratnya tidak mencapai 1kg, hanya sekitar 700 gram.
ikan segar di tempat pedagang ikan
Selesai membeli ikan saya mendatangi tempat penjual sayuran. Ada berbagai jenis sayuran segar yang dijual. Tetapi saya hanya membeli bawang merah, cabe merah dan juga tomat sebagai bahan bumbu halus untuk memasak ikan yang barusan saya beli. Tak ketinggalan saya juga membeli minyak goreng.
Di tempat penjual sayur
Siang hari
Sambil menunggu istri saya siap memasak di dapur, saya mendatangi rumah kakak saya dan juga tetangga sebelah rumah. Saya ingin mengadopsi seekor kucing. Beberapa hari yang lalu kakak saya telah menawarkan seekor kucing untuk saya pelihara di rumah, jadi hari ini saya ingin melihatnya dan memastikan akan rencana adopsi tersebut. Saya sepertinya tertarik dengan kucing ini, bulunya sangat indah dan sifatnya juga sangat ramah. Saya memberikan makanan khusus kucing yang di jual di toko pertanian, karena disini tidak ada toko khusus yang menjual makanan hewan.
Bermain dan memberi makan kucing
Petang hari
Sore hari tepatnya usai melakukan solat Ashar saya mendatangi kebun pisang di belakang rumah. Saya melihat ada banyak hewan jenis serangga di rerumputan. Ada capung, belalang, bahkan laba - laba yang sedang membuat jaring rumahnya. Saya sangat terkesan dan memperhatikan pergerakan hewan-hewan kecil itu. Lalu timbul inisiatif untuk mengambil gambar hewan-hewan tersebut, dan saya segera kembali ke rumah untuk mengambil ponsel dan kamera macro.
Dibawah ini adalah beberapa gambar yang berhasil saya abadikan dengan ponsel dan menggunakan camera macro. Mohon maaf jika kualitas gambarnya tidak seindah gambar fotografer profesional 😊😁
laba - laba
belalang
capung
capung
Setelah merasa puas dengan beberapa gambar yang saya ambil, saya segera kembali ke rumah. Saya segera mandi dan berwudhu untuk bersiap menyambut waktu solat maghrib. Dan tak berapa lama kemudian sudah terdengar suara azan berkumandang di mesjid dan mushala terdekat.
Demikianlah Activist Diary Game saya pada kontes kali ini, semoga terhibur. Saya juga berharap Partisipasi @chopper46 @arispranata5 dan @sailawana. Terimakasih 😊😊
Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
please click it!
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)
The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.
Senang mengikuti aktifitas anda dalam keseharian. Anda memang orang yang telaten, beraturan dan saling berbagi kebahagiaan bersama keluarga. Sebuah konsep yang patut ditiru. Kebahagiaan dalam satu keluarga memang selalu dimulai dari hal-hal kecil. Intinya saya sangat menyukai keseharian anda. Ohya, walaupun bukan seorang photographer, tapi hasil tangkapan anda cukup bagus dan nyaman dipandang mata, sepertinya anda mengerti dengan seni mengambil gambar. Apalagi memakai kamera macro, tingkat kesulitannya cukup tinggi, tapi anda bisa melakukannya dengan sempurna, terlebih dengan alat tempur seadanya (smartphone) terimakasih telah mengundang saya, pastinya saya juga senang menerima undangan ini. Selamat brother, semoga sukses dalam kontes
Terima kasih banyak atas kunjungan anda tgk @arispranata5..
Senang membaca komentar anda yang membangun,
Salam sukses...
Hola sr @chefdanie un dia mivido para udy sus diligencias, que bueno le dio comida a ese gatito habla muy bien de su buen corazon, lindas fotos nos comparte. Bye
Terima kasih banyak atas kunjungan dan dukungan anda,,
Sangat menyenangkan jika kita dapat bermain dengan hewan peliharaan.