The Diary Game (Kamis 5/10/2023) | Silaturrahmi dengan rekan SR Indonesia

in STEEM INDONESIAlast year

IMG_20231006_223236.jpg

edit sampul menggunakan Canva

Hello sobat steemian tercinta..

Saya selalu termotivasi untuk beraktivitas sejak pagi, meskipun malamnya selaku terlambat merebahkan badan di tempat tidur. Banyak pengalaman baru dari pengguna di plaform mendorong kami tetap berambisi bekerja keras untuk memperjuangkan kosistensi kami bersama Steem. Saya berharap selalu sehat dan dapat beraktivitas dengan baik setiap hari karena tanggungjawab saya sebagai kepala keluarga sangat mempengaruhi kebutuhan keluarga dan motivasi bagi anak-anak saya.

Hari Kamis (05/10/2023) saya memulai menulis perjalanan cerita diary sejak pagi. Sekitar pukul 07.40 wib saya sudah berada di kantor setelah sebelumnya mengantar anak-anak saya kesekolah mereka.

IMG20231005075705.jpg

Saat tiba di halaman kantor pertanahan

Pekerjaan saya selalu ada dan harus saya kerjakan tepat waktu untuk menghindari penumpukan dan konflik pekerjaan setiap hari guna menjaga keseimbangan pekerjaan yang baik (work life balance). Jumlah staf di instansi pertanahan sangat minim, beberapa pekerjaan berbeda harus mampu di kuasai dan dikerjakan oleh satu orang staf guna kelancaran urusan pekerjaan para kepala seksi pada bidang kami.

Saya harus bekerja di satu PC untuk menangani dua pekerjaan berbeda, yaitu merekap data pensertifikatan (luas tanah dan pemilik) lahan masyarakat korban tsunami, serta menyiapkan presentasi tata cara pelaksanaan pengadaan tanah untuk luas tidak lebih dari 5 hektar.

Pekerjaan tersebut saya hentikan sejenak, karena saya harus berangkat menuju ke pasar untuk berbelanja beberapa pesanan kebutuhan dapur dari istri saya untuk menu makan siang. Saya tiba di pasar Inpres sekitar pukul 09.30 wib.

IMG20231005094404.jpg

Situasi saat tiba di pasar Inpres Lhokseumawe

Saya tiba di pasar tradisional mota Lhokseumawe disaat jam sibuk dan ramai oleh pembeli. Pasar Inpres merupakan salah satu pasar tradisional terbesar dan tersibuk di Kota kami. Saya hanya berfokus pada dua pesanan kebutuhan yang hendak saya beli, yaitu ikan dan sayur. Selesai membeli dua kebutuhan tersebut saya segera keluar dari keramaian pasar dan kembali ke rumah untuk menyerahkan belanjaan ke istri saya.

IMG20231005094626.jpg
IMG20231005095912.jpg

Saat membeli ikan mentah dan sayur

Setiba di rumah, istri saya sudah menunggu hasil belanjaan saya di teras, kemudisn saya pamit untuk kembali ke tempat kerja. Kurang satu jam bersama komputer adalah waktu yang sedikit untuk menyelesaikan pekerjaan saya, sementara jadwal saya bertemu dengan kanda @heriadi sudah saya tetapkan pada pukul 11.00 wib. Kemudian saya kembali menghidupkan sepeda motor menuju ke warung Pak Wen Coffee di kawasan pusong Baru Kota Lhokseumawe.

IMG20231005113224.jpg

Photo bersama momen silaturrahmi dan ngopi

Saya dan kanda Heriadi terlibat pembicaraan tentang perkembangan komunitas Steem Indonesia sambil menunggu kedatangan kanda @radjasalman , Bapak @alee75 dan bapak @fantvwiki . Kebetulan saya sudah lama tidak bertemu dengan para senior steemit Indonesia tersebut. Sehingga momen silaturrahmi ini saya manfaatkan untuk mendapatkan pengetahuan dan masukan dari sejumlah pengalaman mereka di platform dan sebagai inisiator komunitas global untuk pengembangan Komunitas Steem Indonesia kedepan.

Saat berada di halaman Masjid Jamik
Setelah bubar, saya menuju ke Masjid Jamik untuk melaksanakan shalat Dhuhur sekaligus menjemput anak lelaki saya pulang sekolah di MTsN 1 Lhokseumawe.

Cuaca terik dan panas membuat badan letih dan gerah. Setiba dirumah saya meluangkan waktu untuk beristirahat sejenak selesai makan siang. Saya juga menghabiskan dua gelas air hangat sebelum kembali berangkat ke tempat kerja.

IMG20231005162417.jpg

Pekerjaanku selesai pada pukul 16.00 wib, saya menuju ke mushalla untuk melaksanakan shalat Ashar. Selesai shalat saya kembali ke ruang kerja untuk membuka platform steemit dan menuju ke halaman komunitas Steem Indonesia. Saya melakukan kurasi beberapa postingan disana sebelum mematikan perangkat komputer dan bersiap meninggalkan bangunan kantor yang mulai sepi.

Sinar sang surya mulai pudar. Bola api raksasa terus bergerak dan tenggelam perlahan di ufuk barat. Sebelum tiba dirumah, saya menyempatkan diri singgah ke swalayan Sabana di Jalan Listrik untuk membeli jajanan anak-anak, shampo dan pasta gigi.

IMG20231005173103.jpg
IMG20231005173043.jpg

Saat berbelanja di swalayan Sabana

Demikian cerita perjalanan aktivitas saya hari Kamis 5 Oktober 2023. Terima kasih atas kunjungannya...

Indonesia, 6 Oktober 2023
Regards,
@ridwant

Introduce myself

Let's support the Steem growth & Steemit platforms by choosing @pennsif.witness as a witness. Campaign Post
IMG_20230720_222033.jpg
Support @pennsif.witness
Vote, or Klik disini

Sort:  
 last year 

Congratulations!

This post has been supported through the account Steemcurator06. for containing good quality content.

Curated by : @harferri

 last year 

Terima kasih banyak kanda @harferri atas kurasinya...

 last year 

Hari yang melelahkan pastinya, namun terbayar tuntas dengan beberapa momen indah yang tercipta. Sungguh kesempatan yang langka bisa berkumpul dan semeja bersama. Semoga ada jalan keluar bagi kemaslahatan komunitas kita. Semoga saya mendapat kesempatan untuk semeja dengan para senior komunitas. Salam buat bg @radjasalman @fantvwiki brother @heriadi serta tokoh sepuh mr @ale75 salam takzim semuanya, sukses dan sehat selalu

 last year 

Pekerjaan saya selalu ada dan harus saya kerjakan tepat waktu untuk menghindari penumpukan dan konflik pekerjaan setiap hari guna menjaga keseimbangan pekerjaan yang baik (work life balance).

Wah ini menarik. Konflik pekerjaan yang selama ini tanpa saya sadari menjadi tercerahkan hari ini. Terkadang memang perlu menuntaskan pada hari itu juga agar semuanya seimbang. Benar sekali. Saya suka kalimat ini...

 last year 

Terima kasih atas kunjungannya pak @munaa

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.16
JST 0.029
BTC 68565.31
ETH 2455.74
USDT 1.00
SBD 2.62