Tradisi maulid Masyarakat Adat di negara Indonesia (Aceh Utara)

in STEEM INDONESIA8 months ago

Hai sahabat semua, malam ini saya berusaha untuk ikut berpartisipasi dalam kontes keunikan tradisi yang ada pada negara masing-masing, pada kontes kali ini saya akan membawa tradisi maulid nabi Muhammad SAW.

images (1).png


Ceritakan dengan menarik tentang satu Tradisi unik masyarakat adat di negara / daerah anda ?


Indonesia adalah negara yang terkenal dengan kaya akan kebudayaan dan tradisi, perbedaan budaya atau tradisi antara satu suku dengan suku lain adalah suatu seni yang indah untuk di kagumi, saya rasa pada dasarnya tradisi tidak akan terlihat unik bagi penduduk di tempat atau wilayah, akan tetapi tradisi akan terlihat unik untuk orang yang memiliki suku yang berbeda , dan kali ini saya akan membagikan suatu tradisi yang ada di tempat saya yaitu tradisi maulid nabi Muhammad SAW.

Maulid nabi Muhammad SAW adalah hari untuk memperingati kelahiran nabi Muhammad SAW dan juga mencakup segalah nabi dan Rasul, tradisi ini di adakan dalam setahun sekali pada bulan rabiul awal pada kalender Hijriyah, biasanya perayaannya di masjid, dan pada tempat ibadah lainnya, dan juga ada yang mengadakan nya di rumah pribadi seseorang jikalau mereka memiliki rezeki yang lebih.

Di kampung kami biasanya di adakan di mesjid, menurut pandangan saya yang bikin unik atau menarik nya tradisi ini adalah pada saat zikir nya di karenakan di dalam bacaan shalawat tersebut terdapat kesenian di sana, setiap kelompok yang membacakan shalawat memiliki sekitar 30 anggota, anggota kelompok tersebut bertugas membuat gerakan badan dan setiap orang memiliki gerakan badan yang berbeda beda, dan mereka melakukan nya dengan mengikuti irama zikir yang di bawakan oleh pemimpin mereka, saya tidak bisa menjelaskan nya dengan baik akan tetapi saya akan membagikan sebuah Vidio yang saya ambil dari YouTube secara acak untuk gambaran nya.


Kenapa tradisi tersebut unik ?


Seperti yang telah kalian lihat di atas, saya pikir itu unik dan menarik perhatian untuk kita tontonkan, karena setiap acara biasanya memiliki sekitar 4 kelompok atau lebih, dan mereka berusaha untuk membuat kesenian nya masing-masing dalam gerakan badan tersebut, dan pada saat tertentu kita akan terkagum-kagum akan shalawat yang mereka bawakan dan di tambah dengan keunikan gerakan badan kelompok tersebut.

Kesimpulannya

Keunikan nya atau menarik nya maulid nabi Muhammad SAW adalah pada saat gabungan shalawat dan gerakan badan anggota nya tersebut.

Saya ingin mengundang teman saya : @fikar1213 , @dani0661 , @cbkkeken

tentang saya

THANK YOU

By
@razzor

Sort:  
 8 months ago 

👍🙏

 8 months ago 

Terima kasih telah berkunjung BG.

Loading...

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.13
JST 0.029
BTC 60880.32
ETH 3371.93
USDT 1.00
SBD 2.52