Survei Lokasi Meet Up Steemian Indonesia

in STEEM INDONESIA2 years ago

png_20230402_173831_0000.png

Hai Steemian

Merespon keinginan beberapa steemian untuk Meet Up, ditambah lagi dorongan dari sahabat SR, mantan CR Indonesia, kurator, admin, dan Mod Komunitas, maka saya bersama kawan-kawan di Steem Indonesia berencana akan mengadakan Meet Up. Meet Up Steemian asal Indonesia yang dikemas dalam kegiatan silaturahmi dan buka puasa bersama ini akan dilangsungkan pada hari Minggu (9/4/2023) bertempat di Ghataf Coffee Premium Teupi Punti, Aceh Utara, Aceh-Indonesia.


IMG20230402162223.jpg
Ghataf Coffee Premium*


Berdasarkan hasil survei ke lokasi, tempat ini sangat layak untuk menjadi pilihan karena kebanyakan Steemian aktif Indonesia saat ini tinggal di seputaran Aceh Utara yang gak jauh dari lokasi ini. Disini juga pernah dilangsungkan Meet Up Akbar Steemian Indonesia tahun lalu, bahkan tim WSP juga pernah melakukan Promo Steem dengan menyantuni anak yatim di sini.


IMG20230402164310.jpg
Salah satu blok dari cafe dengan area terbuka


Tempat yang nyaman, dengan parkiran luas, serta akses transportasi yang mudah menjadi pilihan juga dalam memilih lokasi ini. Sayangnya lokasi yang sangat diminati warga ini selalu penuh di hari-hari seperti ini saat sore menjelang berbuka puasa.


IMG20230402162354.jpg
Karyawan sedang menyiapkan menu orderan hari ini


Kami melakukan reservasi untuk pekan depan dengan rencana kehadiran peserta antara 50 hingga 100 orang. Berbeda dari program sebelumnya yang seluruh biaya ditanggung oleh komunitas yang ada di Indonesia, kali ini kita mengajak Steemian yang ikut untuk memberikan biaya kontribusi atau donasi sebesar Rp. 50.000,-/orang setara 15 STEEM, atau 50 TRX untuk biaya konsumsinya.


IMG20230402162604.jpg
Paket menu yang dipilih


Donasi berupa uang tunai ini dapat langsung dikirimkan melalui Transfer Tunai, atau penyerahan langsung melalui Direksi Komunitas Indonesia @afrizalbinalka. Donasi juga dapat diberikan dalam bentuk STEEM atau TRX yang dikirimkan langsung ke akun @steem.indonesia.

Beberapa peserta yang telah konfirmasi menyatakan keikutsertaan dan dalam Meet Up ini sudah hampir 10 steemian, diantaranya:

  1. @afrizalbinalka
  2. @f2i5
  3. @radjasalman
  4. @uwaisalqa
  5. @masniaty
  6. @ishakaceh
  7. @ridwant
  8. @ponpase
  9. @waterjoe

IMG20230402165755.jpg
Ruang mushalla full AC


Reservasi tempat akan dilakukan pembayaran panjat setelah peserta yang konfirmasi ikut minimal mencapai 20 steemian. Silahkan konfirmasi melalui kolom komentar di bawah ini, atau menghubungi ke nomor kontak 08126971197 untuk keikutsertaannya.

Steemian yang ikut juga silahkan berbagi payoutnya melalui akun @steem.indonesia dengan melampirkan tagar #steemindonesia50pc. Sedang untuk yang mendonasikan melalui transfer STEEM dapat mengirimkan ke akun @steem.indonesia dengan menambahkan memo "Meet Up Steemian Indonesia" agar kamu tidak diskualifikasi dari club.


IMG20230402165105.jpg
Salah satu pojok dalam cafe


Kami juga mengajak akun amal komunitas seluruh dunia terutama yang admin atau moderatornya berbasis di Indonesia untuk ikut ambil bagian dalam kegiatan ini dengan menambahkan item kegiatan "santunan anak yatim". Adapun biaya total untuk item santunan anak yatim adalah Rp 180.000,-/orang atau setara dengan 60 STEEM atau 180 TRX.

Kami juga berharap dukungan dari tim steemit dan seluruh steemian untuk kesuksesan kegiatan ini. Masukan dan saran juga sangat kami harapkan agar kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik.

Demikian laporan hasil survei untuk rencana kegiatan Meet Up Steemian Indonesia tahun ini. Semoga menjadi gambaran awal bagi kita dalam merealisasikan kegiatan ini. Terimakasih...

Salam,

@radjasalman

About me


Sort:  
 2 years ago 

Mengingat pentingnya meet up tentu kita semua berharap agar setiap stemians bisa meluangkan waktu untuk hadir, karena inilah saatnya kita tunjukkan pada dunia luar kekompakan stemians indonesia. Mari kita tunjukkan antusiasme kita dalam membangun platform ini, apalagi meet up ini dihadiri oleh beberapa perwakilan steem yang baru terbentuk. Terhalang oleh jarak dan waktu membuat saya sedikit sedih karena tidak bisa menghadiri perhelatan akbar bertajuk meet up ini, namun saya tetap berusaha untuk bisa hadir terimakasih brothers @radjasalman

 2 years ago 

insyaAllah bang anroja dari Pidie Jaya juga hadir.

¡Congratulations! This post has been upvoted through -steemcurator06. We support quality posts, and good comments anywhere, with any tags.
Congratulations!.png
Curated by :<<@afrizalbinalka>>
 2 years ago 

Sebelumnya saya mengucapkan terima kasih telah meluangkan waktu untuk mensurvei lokasi yang nantinya digunakan pertemuan/meet up di bulan ramadhan ini. Saya berharap langkah tersebut memberikan hasil dan dukungan untuk mensukseskan program tersebut.

Dan untuk para mantan CR dapat memberikan waktu kosong hadir di sini khususnya SR yang sudah terpilih agar hadirkan acara ini dalam upaya meningkatkan pertumbuhan steemit di Indonesia.

Good job, semoga acara ini dapat terlaksana dengan sukses.

Steem On !!!
🚀🚀🚀

 2 years ago 

Semoga acara berjalan lancar Amin...

 2 years ago 

Aamiinn...

 2 years ago 

Harapan besar kita semua kiranya acara Meet Up Steemian Indonesia akan berjalan lancar sebagaimana rencana semua unsur yang terlibat mewakili semua komunitas steemit di Indonesia. Substansi dari acara ini adalah buka puasa bersama dalam rangka menjalin silaturrahmi antara sesama steemian Indonesia.

 2 years ago 

Aamiinn..

Congratulations, your post has been upvoted by @scilwa, which is a curating account for @R2cornell's Discord Community. We can also be found on our hive community & peakd as well as on my Discord Server

Manually curated by @ abiga554
r2cornell_curation_banner.png

Felicitaciones, su publication ha sido votado por @scilwa. También puedo ser encontrado en nuestra comunidad de colmena y Peakd así como en mi servidor de discordia

 2 years ago 

Thanks grand pa

 2 years ago 

Terimakasih banyak sudah memfasilitasi survey lokasi untuk terlaksananya acara Meet Up dan semoga sukses selalu semua Steemian :)

 2 years ago 

Aamiinn...Silahkan mengajak kawan-kawan untuk bergabung bersama.

 2 years ago 

semoga kegiatan ini berjalan lancar.

 2 years ago 

Aamiinn...

 2 years ago 

Acara yang luar biasa, semoga mendapatkan keberkahan di bulan suci Ramadan. Semoga acaranya berjalan dengan lancar.
Mohon maaf untuk sementara waktu saya belum bisa memberikan keputusan untuk keikutsertaan dalam acara ini. Tapi saya akan berusaha untuk bisa mengikutinya.
Terimakasih 🙏🙏🙏

 2 years ago 

Oke, ditunggu kabarnya

 2 years ago 

Baik Pak 🙏🙏

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.16
JST 0.030
BTC 60637.39
ETH 2405.34
USDT 1.00
SBD 2.59