The Lifestyle Diary Game : Sabtu, 25 Mei 2024 - A wonderful day to enjoy

in Steem Fashion&Style2 months ago

7AED0459-9BEB-4656-8E3D-A9473F4BF9ED.png
Cover edit by Canva

Assalamu’alaikum…

Adzan berkumandang membangunkan saya dari lelap tidur malam. Saya bangun dan duduk dipinggir kasur dengan kaki saya turunkan. Sekitar 1 menit saya duduk untuk mengalirkan peredaran darah hingga sampai ke otak, karena menurut penelitian akan sangat bahaya jika bangun langsung berjalan akibatnya bisa saya terjatuh di kamar apalagi langsung menyiram tubuh menggunakan air dingin dimulai dari kepala itu sangat bahaya.

IMG_8823.jpeg
Tumis Sawi

Kemudian saya beranjak ke kamar mandi mengambil air suruh dan melaksanakan ibadah shalat subuh. Selesai dari itu, saya menuju ke dapur untuk menyiapkan sarapan pagi untuk keluarga serta membantu ibu saya mengoreng risol. Beginilah Rutinitas setiap pagi saya. Walau saya mengerjakan itu-itu saja, saya cukup menikmatinya.

Waktu di pagi hari memang terasa berjalan sangat cepat, tanpa terasa sudah pukul 07.00 WIB yang artinya saya sudah harus bergegas untuk bersiap ke tempat kerja. Saya langsung beranjak ke kamar mandi untuk membersihkan diri lalu menggunakan seragam kerja. Tentunya yang tidak boleh terlewatkan adalah berdandan ha ha ha.

Saya sampai di sekolah tepat waktu, terlebih hari ini merupakan hari kami melaksanakan gotong royong bersama. Kami membersihkan setiap sudut dan halaman sekolah. Guru, Staf beserta peserta didik bekerjasama agar gotong royong hari ini berjalan lancar dan dengan harapan cepat selesai. Waktu yang disisihkan untuk gotong gotong sekitar 45 menit yang dimulai pada pukul 07.30 WIB dan berakhir pada pukul 08.15 WIB.

IMG_8584.jpegIMG_8818.jpeg

Hari ini saya masuk mengajar menggantikan guru yang sudah pindah tempat kerja karena lulus mengikuti seleksi Guru sehingga dibeban kepada saya untuk dua minggu kedepan sebelum ujian berlangsung. Tanpa terasa saya sudah berada di sekolah hingga jam sekolah berakhir. Bel berbunyi tanda semua kegiatan di sekolah selesai dan terlihat para siswa yang serentak keluar dari kelas mereka.

IMG_8826.jpeg

Sesampainya di rumah, saya menunaikan ibadah shalat dhuhur serta menikmati makan siang. Setelah saya kembali bersiap-siap untuk mengikuti pertemuan di Kantor Kepala Desa. Hari ini kedatang Pedamping Desa dan Pedamping Lokal Desa untuk mengsosialiasaikan mengenai menginputan Aplikasi IDM(Indeks Desa Membangun). Saya selaku operator di Desa sudah menjadi tugas saya untuk malksanakan tugas ini.

EE3CB167-9F70-481F-A1F3-1AAAB036A646.jpeg

Pada tahun ini terdapat 2225 pertanyaan yang harus saya isi. Tahun ini terdapat penambahan pertanyaan yang harus saya isi. Serta tenggat waktu yang diberikan pun sedikit yaitu harus selesai pada tanggal 31 Mei. Pada hari itu juga saya beserta Bidan Desa, KPM, serta Kepala Dusun bekerja sama untuk mendata kembali data yang dimintakan pada pengisian kuesioner nantinya.

IMG_8829.jpeg
Data-data yang diperlukan

Kami menyudahi pertemuan ini pada pukul 17.30 WIB Walau data belum lengkap saya terima. Hal ini dikarenakan waktu sudah sore dan sebentar lagi waktu adzan magrib. Namun data tersebut tetap akan diserahkan kepada saya pada keesokan harinya gar bisa segera saya input.

IMG_8832.jpegIMG_8834.jpeg

Malam harinya setelah shalat isya, saya, suami beserta adik saya dan suaminya berencana keluar untuk menikmati malam minggu. Kami ingin menikmati malam ini dengan bersantai karena telat melewati sepanjang hari yang melelahkan. Namun sebelumnya saya mengunjungi Suzuya Mall terlebih dahulu untuk membeli beberapa perlengkapan. Kami berpisah disini, saya menganjurkan adik saya lebih dahulu ketempat yang kami janjikan setelah belanja kami akan menyusulnya karena kami mengkhawatirkan tidak tersedia lagi tempat untuk kami mengingat malam ini merupakan malam minggu. Tentunya akan banyak pengunjung yang datang.

IMG_8865.jpeg

Setelahnya belanja, kami langsung meluncur ke B.S.D Premium Coffe. Yup, ini merupakan cafee yang barus di buka di daerah kami. Dan sesuai perkiraan saya tempat ini sudah sangat padat dan terlihat tidak ada lagi meja kosong. Untungnya adik saya lebih dulu datang jika tidak maka kami harus mencari tempat lain.

IMG_8859.jpeg

Suasana disini cukup sejuk karena tempat ya terbuka bukan didalam ruangan. Selain itu kami juga bisa menikmati bintang yang menghiasi langit malam. Saya rasa duduk disini cukup terbayarkan setelah menghabiskan waktu untuk bekerja sepanjang hari.

IMG_8864.jpegIMG_8852.jpeg

Kami sengaja keluar lebih awal malam ini karena belum makan malam dirumah. Disini kami memesan makan berat yaitu 2 porsi nasi Goreng Pataya, 2 porsi nasi goreng Kampung, dan 4 minuman seger. Kami menunggu pesanan cukup lama ya karena pengunjung malam ini pun sangat banyak kami sedikit memakluminya. Namun saya rasa manajemen Cafe ini juga terbilang kurang sehingga kurang maksimal dalam pelaksanaan dalam memasak hidangan.

IMG_8866.jpeg

Setelah menikmati makan malam dan suasana disini kami memutuskan untuk pulang. Perjalanan pulang kami pun terbilang lama yaitu swkitar 30 menit untuk sampai ke rumah. Sebelumnya kami mengisi Bahan Bakar terlebih dahulu di SPBU. Antrian malam ini juga panjang ya tentu karena malam minggu, hehe. Kami sampai dirumah dengan selamat. Setelah berganti pakaian dan membersihakan diri. Kami sepakat untuk segera beristirahat. Karena besok akan ada agenda lain.


Sekian Postingan saya hari ini. Terimakasih atas dukungan dan sampai jumpa pada postingan saya selanjutnya.

Wassalam,

@meriseptriyanti

About me

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

 2 months ago 

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Congratulations, your post has been upvoted by @scilwa, which is a curating account for @R2cornell's Discord Community. We can also be found on our hive community & peakd as well as on my Discord Server

Manually curated by @ abiga554
r2cornell_curation_banner.png

Felicitaciones, su publication ha sido votado por @scilwa. También puedo ser encontrado en nuestra comunidad de colmena y Peakd así como en mi servidor de discordia

Loading...

We support quality posts and good comments Published in any community and any tag.
Curated by : @eliany

Thank you @eliany for support My post

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.14
JST 0.029
BTC 66930.79
ETH 3268.09
USDT 1.00
SBD 2.64