Steem Culinary Contest |"Menikmati Kuliner Martabak Durian Warkop Nanda dan Mie Arang" By @sailawana |Support #burnsteem25

in Steem Entrepreneurs2 years ago

25% rewards sets to @null and 10% donate to @steemkindness


IMG_20220805_164126_854.webp

Halo Steemian's Entrepreneurs

Bagaimanakah cerita hari-hari mu? Semiga semua aktivitas berjalan lancar dan kesuksesan membersamai kita semua. Salam hangat dan salam kompak selalu.

Akhirnya aku kembali lagi aktif di komunitas favirit ku ini Steem entrepreneur Setelah sebelumnya aku kurang aktif menulis karena padatnya aktivitas di real life yang melelahkan.

Hari ini aku akan mencoba join di steem culinary contest 3rd yang di inisiasi oleh mr @f2i5. Aku juga mengajak steemian hebat untuk ikutan meramaikan kontes ini yuk join @ridwant @safridafatih @moer @ikwal

Pada kesempatan ini aku akan membagikan pengalaman ku menikmati kuliner sederhana namun rasanya maknyus dan endull, selain itu kuliner ini juga merupakan salah satu kuliner favorit ku.

Adapun kuliner tersebut adalah martabak durian dan mie arang. Kedua makanan ini di jual di sebuah retail tradisional yaitu warung kopi (warkop) Nanda

Warkop (warung kopi) Nanda merupakan warung sederhana yang berada di jalan lintas nasional.Medan Banda Aceh dan lokasinya berada di daerah Geudong, Kecamatan Dewantara, Aceh Utara Indonesia. Berikut lokasinya berdasarkan what3words https://w3w.co/lolly.shave.revealed


Screenshot_20220805-163211_Samsung Internet.jpg

*lokasi menggunakan peta satelit
https://w3w.co/lolly.shave.revealed


KOLORO_1659689590661.jpg

warkop Nanda

Meskipun tampilan warung kopinya sangat sederhana namun cita rasa makanan yang di jual di sini layak mendapatkan 2 jempol. Aku sendiri sering kali rindu dan mengidamkan makanan nya bila sudah lama tak berkunjung ke tempat tersebut.

Layaknya sebuah warung kopi, warkop nanda menyediakan lokasi tempat duduk dengan meja dan bangku biasa. Tak ada sentuhan tampilan interior kekinian di sini. Untuk Makanan yang di sajikan adalah selain martabak durian juga ada martabak telur dan roti cane. Juga mie arang.

Martabak durian yang di jual di sini menurutku sangat lezat karena selain teksturnya yang lembut, isian duriannya benar-benar menggunakan durian asli yang rasanya juga pas tidak terlalu manis dan tidak tawar. Dengan 1 gigitan saja kita sudah merasakan nikmatnya martabak durian di sini. Meskipun banyak penjual martabak durian di berbagai tempat, tapi bagi ku hanya di warkop nanda ini kita benar-benar bisa mencicipi martabak yang rasa duriannya real


KOLORO_1659689534088.jpg

martabak durian


KOLORO_1659689554535.jpg

menikmati martabak durian

Mie arang merupakan mie yang di masak dengan menggunakan api yang berasal dari tungku yang bahan bakar nya arang. Pengolahan mie dengan cara ini memiliki aroma dan cita rasa yang khas sehingga menambah kelezatan dari makanan ini.


KOLORO_1659689643153.jpg

KOLORO_1659689707088.jpg

mie arang


KOLORO_1659689681515.jpg

ketika aku menikmati mie arang di warkop nanda

Untuk harga makanan dan minuman yang di jual di warkop nanda tersebut juga, sangat sangat terjangkau. Harga 1 porsi mie arang dengan telur hanya Rp.9000 atau setara dengan 2.31 STEEM
Sedangkan 1 porsi martabak durian hanya Rp.8000 saja bila di konversi setara dengan 2.05 STEEM. Martabak telur harganya cuma Rp.5000 yaitu 1.28 STEEM

Untuk minuman kisaran nya Rp.4000 hingga Rp. 8000 saja, Sangat murah bukan? Bagi yang penasaran, silahkan datang dan cicipi langsung makanan nya di warkop nanda tersebut, jangan lupa ajak teman-teman mu.

Demikianlah review singkat ku tentang kuliner martabak durian dan mie arang yang di jual di warung kopi nanda, dan merupakan partisipasi ku pada kontes kali ini. Semoga partisipasi ku diterima. Dan aku berharap infirmasi yang aku bagikan juga bermanfaat sebagai referensi bagi para pecinta kuliner.

konversi harga dari Rupiah ke STEEM : https://www.coingecko.com/id/koin_koin/steem/idr

Terimakasih kepada sobat entrepreneur yang sudah sedia berkunjung untuk memberikan support terbaiknya, serta komentar positif di postingan ku ini. Kritik dan saran nya aku nantikan, agar aku bisa terus meningkatkan lagi kualitas postingan ku nanti nya. Salam sukses dan salam hangat untuk sobat entrepreneurs semuanya di mana pun berada.

Special mention @harferri @tucsond @subkiusman @afrizalbinalka @f2i5


,Regards

@sailawana

About me


Sort:  
 2 years ago 

It was shared on twitter

Loading...
 2 years ago 

Adiknya kita seru-seruan di kontes ini ya 😁🤣
Ngomong-ngomong martabak duriannya sangat menggugah selera ya, udah llana ni gak mencicipi ini 😁

 2 years ago (edited)

Iya kak s nur.smpe namboh mkn nya 😁. Kpn2
Kt kstu ya kak

 2 years ago 

Dua Kuliner ini selalu mengundang selera dan merasa "berkeinginan" untuk menikmatinya. Saya Melihat photo martabak durian jadi kepingin juga ne.. Bu @sailawana 😀

 2 years ago 

Iya nih kuliner murah meriah namun lezat..buruan beli martabak duren nya 😁🤭

 2 years ago 

InsyaAllah bu ! saya dan keluarga malah suka martabak durian.

Your post has been successfully curated by our team via @irawandedy at 35%. Thank you for your committed efforts, we invite you to do more and keep posting high quality posts for a chance to win valuable upvotes from our team of curators and why not be selected for an additional upvote later this week in the Top Seven.

received_495607172074545.jpeg
Note: Always use the tag #fintech to quickly access your post.

 2 years ago 

Thanks sc 05 for the best support

 2 years ago 

wah, udah sampe ke kampung saya aja ya buk, jadi rindu kampung halaman nih😁

 2 years ago 

Hehe..ntar klu plg kt meet up ya

 2 years ago 

siap buk. 😊

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.16
JST 0.033
BTC 64261.31
ETH 2787.80
USDT 1.00
SBD 2.66