The Diary Game Senin 12 September 2022: Antrian di SPBUsteemCreated with Sketch.

in Steem Entrepreneurs2 years ago

Hai Steemian

Senin pagi sudah berada di sekolah sebelum jam 7:15 AM. Hari ini anak-anak mengikuti upacara Senin pagi yang dimulai sejak pukul 7:15 AM. Upacara hari ini berlangsung hingga lewat jam 8:00 AM. Selanjutnya anak-anak sudah kembali ke ruangan kelas masing-masing untuk mengikuti pembelajaran berikutnya.


IMG20220912122356.jpg
Mesjid Baiturrahman Lhokseumawe


Saya melanjutkan pekerjaan di ruangan hingga lewat jam 10:00 AM. Lewat jam 10:00 AM bersama beberapa kawan Kepala Madrasah Unggulan sharing di TR Coffee untuk persiapan tes CBT. Kami diskusi hingga lewat tengah hari.

Menjelang adzan Dhuhur kami sudah kembali ke sekolah masing-masing. Saya singgah di Mesjid Kutablang dulu sebelum tiba kembali melanjutkan kerjaan di sekolah.


IMG20220912141856.jpg
BIOS Komputer


Lewat jam 2:00 PM saya sudah berangkat pulang sambil mengunjungi BIOS Komputer untuk cek printer yang diperbaiki. Banyak printer sekolah yang rusak akhir-akhir ini. Rata-rata kerusakan pada head dan kehabisan tinta cartridgenya.

Singgah kembali di SPBU untuk mengisi minyak. Antrian panjang selalu terjadi di pompa Pertalite sejak selisih harga dengan pertamax mencapai 45%. Apalagi saat kenaikan harga BBM akhir-akhir ini yang benar-benar sangat berimbas pada biaya transportasi. Dampaknya akan berimbas pada kenaikan harga bahan pokok sehari-hari.

Saya yang biasanya menempuh jarak hingga 50 Kilometer perhari lumayan terasa. Dulunya menggunakan motor hanya sepuluh ribu rupiah kini mencapai lima belas ribu rupiah perhari atau setara 5 STEEM. Jika menggunakan mobil dulunya menghabiskan tiga puluh lima ribu rupiah untuk sekali PP, kini harus menyediakan limapuluh ribu rupiah atau setara 16.6 STEEM.


IMG20220912144637.jpg
Antri di SPBU


Tiba di rumah sudah menjelang sore hari. Ba'da Ashar kembali keluar bersama Al-Qarni dan mamanya. Kami pergi memangkas rambut Al-Qarni sambil membeli makanan untuk si Abang.


IMG20220912163726.jpg
Beli bakso


Setelah mengantarkan untuk si Abang di Dayah segera kembali ke rumah untuk melanjutkan rutinitas sore. Menjelang Maghrib semua sudah selesai dikerjakan.


IMG20220912173013.jpg
Bakar sampah


Malam harinya adalah waktu santai bagi kami untuk istirahat setelah kelelahan seharian. Ba'da Isya saya sudah pulas tertidur bersama Al-Qarni. Sebelum tidur saya menyempatkan untuk menulis dan memverifikasi beberapa akun di komunitas.


Salam,

@radjasalman

About me


About My Account
PeriodJune 14 to Sept 14, 2022
Voting CSI18.6
Transfer to Vesting1,104.000 Steem
Cash Out0 STEEM
Club100

Sort:  

Hello friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

 2 years ago 

salam hormat saya kepada kanda @radjasalman. tolong di tinjau ulang achievement1 yang sudah saya edit. besar harapan saya untuk di verifikasi. saya @bilqis05 dan ini link avhievement1 saya yang sudah saya edit.
https://steemit.com/hive-172186/@bilqis05/perkenalan

 2 years ago 

Segalanya terasa semenjak harga minyak di naiikkan, saya sendiri sedikit sulit menjelaskan harga barang yang saya bawa kepada pelanggan, indonesia kaya tapi rakyat masih banyak yang menderita

Sukses selalu pak @radjasalman

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.13
JST 0.027
BTC 58241.28
ETH 2648.33
USDT 1.00
SBD 2.45