#BURNSTEEM25 #CLUB100 || The Economic Diary Game (01-07-2022) : Mempromosikan Usaha Jilbab Siswa (@celgin.scarf)steemCreated with Sketch.

in Steem Entrepreneurs2 years ago

10% payout to @steemkindness & 25% payout to @null

D550203E-F500-4D56-8754-1465286FA1F0.jpeg

Hai Steemians!

Bagaimana kabarnya hari ini? kembali lagi bersama saya @fwinanda. Harapan saya masih dan tetap selalu sama, semoga kita semua selalu dalam lindungan terbaik dari yang maha kuasa. Aamiin!

Pagi ini aku yakin cuaca akan cerah. Aku terjaga tepat pukul 05.00 saat alarm berbunyi. Setelah melaksanakan ibadah shalat subuh dan mengaji, aku bergegas membereskan rumah dan mengurus beberapa keperluan anak-anak begitupun suami yang hendak berangkat bekerja. Lalu setelah selesai, barulah aku bersiap-siap hendak menuju ke kampus untuk mendaftarkan sidang tesisku.

Benar dugaanku, cuaca cukup cerah. Tepat pukul 08.20 aku berangkat ke kampus. Sesampai di sana aku langsung menuju ruang administrasi dan langsung mendaftarkan sidang. Biaya administrasi sidang sudah kubayar kemarin dengan total Rp1.900.000,00 atau setara dengan 584.25 STEEM.

8047017B-3C19-4A5F-91A9-A204DE5C94DD.jpeg

Setelah urusan administrasi selesai aku langsung kembali ke sekolah menuju ruanganku. Aku sudah berjanji dengan siswa jurnalistik untuk membenahi ruangan. Tak lama, mereka datang dan kami langsung membenahi ruangan jurnalis. Beberapa item sebagai penghias ruangan yang kubeli di marketplace beberapa waktu lalu sudah bisa dimanfaatkan sekarang. Aku membeli barang-barang ini saat diskon flash sale bulan lalu. Beberapa item yang kubeli yaitu 5 hiasan dinding dengan harga satuannya cuma Rp1.800,00 atau setara dengan 0,55 STEEM dan rak susun majalah ukuran 40 cm dengan harga Rp14.500,00 atau setara dengan 4,46 STEEM. Cukup murah bukan? Hihi Semoga dengan mendesain ruangan ini dapat menambah kenyamanan dan semangat dalam bekerja kami nantinya, aamiin!

DEB04290-BFA1-47F2-B8CD-8CF4704E7522.jpeg

Tepat pukul 11.30 aku kedatangan tamu siswaku dulu yang kini sudah kuliah di salah satu universitas ternama di Lhokseumawe. Saat ini ia mengisi waktu luangnya dengan berjualan jilbab. Ia memberikanku 2 potong jilbab dan memintaku untuk membantunya mempromosikan jilbab beserta akun jualan jilbab miliknya di akun instagramku. Dengan senang hati aku membantunya.

351E8A6E-8279-4127-978F-259B6FCCE9A6.jpeg

Harga satuan jilbabnya untuk yang paris premium polos yaitu Rp20.000,00 / pcs atau setara dengan 6,15 STEEM sedangkan yang bermotif harganya Rp35.000,00/ pcs atau setara dengan STEEM.

642F5D01-C7C0-4DCD-9605-738CAE07B20F.jpeg

Bagi teman-teman steemians yang mau lihat dan cuci mata atau membeli jilbab bisa langsung ke akun instagram dan menghubungi kontak yang tertera di bio instagram @celgin.scarf di bawah ini ya!

BA459E5F-779E-4D4F-A7F7-51DEB9ACF6B7.jpeg

Tanpa terasa azan zuhur berkumandang, akupun bergegas shalat zuhur lalu menikmati makan siang bersama tim jurnalis sambil sesekali curcol dan saling usil mengganggu temannya yang lagi kasmaran wkwk 😅😂 kali ini kami membeli nasi ayam geprek seharga Rp10.000,00 atau setara dengan 3,08 STEEM per bungkusnya.

Pukul 14.30 waktunya absen, lalu akupun bergegas pulang dan memilih beristirahat bersama anak-anak yang sudah duluan tidur saat aku tiba di rumah. Tepat saat azan ashar berkumandang, aku terjaga dan langsung mandi serta bersiap untuk berbelanja beberapa keperluan di supermarket dekat rumahku.

C466C262-5CA2-4A70-8B06-16B3396F55AF.jpeg

Setelah selesai berbelanja, kamipun singgah duduk di salah satu cafe yang jaraknya juga tak jauh dari rumah untuk minum dan makan ringan sambil quality time ngobrol seraya melepas lelah. Kali ini aku memesan es lemon tea seharga Rp10.000,00 per cup atau setara dengan 3,08 STEEM sedangkan suami memesan es kopi vanilla seharga Rp15.000,00 per cup atau setara dengan 4,61 STEEM.

0B631BE3-389D-4E39-942E-E8307F591219.jpeg

Tepat saat azan berkumandang kamipun langsung pulang dan bersiap untuk shalat magrib dilanjutkan dengan mengaji sebentar baru kemudian shalat isya lalu setelah menikmati waktu menjelang tidur anak-anak, kamipun memilih beristirahat untuk menyiapkan energi karena aktivitas esok sudah menanti.

Best Regards,

@fwinanda

ABOUT ME

Sort:  
 2 years ago 

Membantu mempromosikan sekaligus menjadi model untuk produk jilbab dari bisnis mantan siswi ibu @fwinanda. Mantap! Semoga suasana baru di ruangan kerjanya semakin menambah semangat untuk berkarya.

Team verification results :
Verified userYES
Plagiarism-freeYES
Bot-freeYES
#steemexclusiveYES
#club status#club100
Support #burnsteem25YES
Support #steemkindness10YES
Voting CSI-

Keep up your good work, best regards and good luck !

 2 years ago 

Aamiin! Terimakasih bang ☺️🙏🏻

 2 years ago 

Saya yakin @fwinanda mendapatkan nilai A untuk tesis dan juga sidang.

 2 years ago 

Perlu ditelisik alasan keyakinan ini 🥲 apapun itu, terimakasih doa baiknya, Pak Ayi! Aamiin Allahumma Amiin….

Coin Marketplace

STEEM 0.31
TRX 0.12
JST 0.033
BTC 63747.88
ETH 3130.43
USDT 1.00
SBD 3.89