The Diary Game Season 3, Better life, Sabtu, 1 Januari 2022 ( Perjalanan Menuju ke Kemire)

in Steem SEA3 years ago

IMG_20220101_134824.jpg

ASSALAMUALAIKUM

Hai sahabat steemian......,,,, Apa kabar anda semua.....? Harapan saya untuk sahabat semua di mana pun anda berada semoga kita senantiasa dalam lindungan Allah SWT.... aamiin.

Pagi yang semakin sejuk awal Januari 2022 karena hujan terus mengguyur daerah kami belum ada tanda-tanda untuk berhenti karena cuaca sangatlah mendung bahkan sangat gelap, sehingga membuat saya seakan-akan tidak mau beranjak dari tempat tidur, namun apalah daya hari ini saya mau menempuh perjalanan yang sedikit jauh, tentu saja saya harus segera beranjak dari tempat tidur, sehingga saya harus bangun tepat jam 05.00 pagi untuk mengawali aktivitas saya di hari ini.

Alhamdulillah di pagi Minggu ini tepatnya di tahun yang baru meskipun hujan terus mengguyur, tetapi tidak sedikitpun mengurangi niat saya untuk berangkat mengunjungi keponakan saya di kemire Aceh Besar, namun sebelum berangkat ke kemire, saya Pergi bersama kakak saya meski hujan terus mengguyur untuk memetik gambas di kebun pak imran, kemudian saya membeli lontong untuk keluarga saya.

IMG_20220101_070841.jpg
Warung lontong mi ni

Setelah saya membeli lontong, kemudian saya berlanjut menuju ATM Bank Aceh, begitu saya sampai di sana ternyata banjir sudah tergenang di depan dan harus saya lalui dengan jalan kaki, tanpa bisa lewat kenderaan.

IMG_20220101_073549_1.jpg
Banjir di depan Bank Aceh Matangkuli

Seusai keperluan saya di ATM Bank Aceh, kemudian saya berangkat mencari tempat jualan timpan untuk saya bawa oleh-oleh kepada keponakan saya kemire Aceh Besar.

IMG_20220101_074608.jpg
Tempat saya beli timpan

Pukul 08.00 pagi

Saya bersama kakak pulang kerumah, kemudian saya meminta putri saya bersiap-siap untuk berangkat ke kemire Aceh besar, dan saya pun bergegas menuju kamar mandi lalu bersiap-siap, karena mobil sudah mau menjemput kami. Setelah selesai kami berpakaian Dane tidak lama kemudian jemputan pun datang.

Pukul 09.00 pagi

Saya bersama putri saya tercinta berangkat dari rumah menuju kemire Aceh besar, dengan menumpangi mobil L.300, namun mobil masih berkeliling untuk menjemput sewa tempat lain, kemudian setelah penjemputan sewa semuanya selesai barulah mobil L.300 yang kami tumpangi berangkat.

IMG_20220101_121545.jpg
Jalan yang kami tempuh menuju kemire Aceh Besar

Di sepanjang jalan perjalanan kami terus di guyur hujan tanpa berhenti, sehingga saya pribadi sedikit khawatir akan perjalanan ini, namun Alhamdulillah perjalanan kami sungguh sangat kami nikmati meskipun hari tidak cerah, karena semua ini adalah kehendak dari Allah SWT. dan dalam perjalanan banyak juga tempat yang kami singgahi karena banyak keluhan dari penumpang dan keperluan supir sendiri untuk mengisi bensin.

IMG_20220101_125118_1.jpg
SPBU jeniep tempat pengisian Bensin

Setelah selesai pengisian bensin, mobil kembali berjalan dengan pelan-pelan nya sambil mencari warung untuk makan siang dan shalat dhuhur, namun hujan tak juga kunjung berhenti, tidak lama berjalan sampailah kami di bateilik dan akhirnya kami pun singgah untuk makan siang. Setelah selesai menikmati makan siang kami pun berangkat lagi dan Alhamdulillah akhirnya perjalanan kami sampai di kawasan aceh besar dan saya bersama putri saya langsung turun mobil L.300, dan lanjut naik kereta yang sudah di tunggu sama keponakan saya.

IMG_20220101_132935.jpg
Sa'at makan siang di ulegle bersama putri saya

Pukul 06.00 sore

Saya sampai di rumah keponakan, sesampainya saya di rumah keponakan, kemudian saya di persilahkan masuk kerumah lalu di saja minuman, selanjutnya saya langsung mandi dan shalat magrib, setelah shalat magrib saya beristirahat sejenak. Kemudian di malam harinya saya membantu keponakan saya membuat pergedel.

IMG_20220101_210832.jpg
Membuat pergedel untuk acara maulid di rumah keponakan saya

Pukul 10.00 malam

Saya selesai membantu keponakan saya membuat pergedel, kemudian saya bersama putri saya masuk ke kamar untuk beristirahat, karena kelelahan menempuh perjalanan seharian.

Cukup sekian dulu diary saya hari ini, semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT.... aamiin...

Demikian postingan saya hari ini. Terimakasih kepada teman-teman dan senior-senior saya Bu @ernaerningsih, @aisyahmychun, pak @anroja, pak @radjasalman dan @safridafatih serta teman-teman yang lain yang telah begitu banyak membantu, mendukung dan membimbing saya.

Salam,

@suryani78

About me


Sort:  
 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.14
JST 0.030
BTC 60787.79
ETH 3242.30
USDT 1.00
SBD 2.46