The Diary Game Betterlife || Rabu,24 November 2021 "Persiapan Hari Guru"||

in Steem SEA3 years ago

IMG20211124135832.jpg

Cuaca mendung menyambut pagi ini, dengan mata yang masih terasa mengantuk dan kepala yang masih terasa migren yang entah sampai kapan pergi dengan sendirinya tanpa harus menelan pil pahit yang membuatku merasa enggan untuk membelinya. Membuka mulut saja rasanya nyut-nyutan sampai kepuncak kepala dan membuat nafsu makan berkurang saja.

Jam 07.00 setelah membereskan rumah dan bermain dengan Uwais sambil menunggu adikku siap mandi kemudian bergantian mandi dan menjaga Uwais, ritual pagi yang bak seperti ibuk rumah tangga menjaga anak sambil berdandan dan memakai pakaian dan rasa repot nya luar biasa karena si bocah ini tidak bisa duduk dengan tenang.

Jam 07.40 aku telah tiba disekolah, hari ini jadwal piketku dan setelah lonceng masuk berbunyi segera aku mengecek daftar guru yang memiliki jadwal mengajar jam pertama kemudian standby di pos piket bersama mahasiswa PPL yang bertugas piket juga.

IMG20211124082705.jpg

pos piket

Jam 10.00 menemani kawan untuk membuat pesanan bakso di Krueng Geukueh, tujuan utama di bakso kak Mala namun tempatnya belum dibuka, kemudian pergi ke tempat bakso cita rasa yang terlihat dua orang penjaga warung bakso yang sedang bersiap-siap membereskan tempat dagangannya.

Aku menemui si pemilik warung dan melakukan negosiasi tentang pesanan yang akan kami pesan sebanyak 34 bungkus bakso urat lengkap dan siap diantar ke tempat pada hari Kamis sesuai jadwalnya, lalu membayar uang muka sebagai tanda jadi dan kami kembali ke sekolah dan membeli jajanan dikantin belakang untuk menghilangkan rasa lapar setelah berjalan kesana-kemari untuk menyelesaikan urusan.

IMG20211124101034.jpg

membeli jajanan

Jam 11.20 saatnya masuk kelas untuk mengajar dan melanjutkan meteri yang belum kelar sebelum ujian semester tiba dan tinggal menghitung hari saja, libur akhir tahunpun sudah tercium walaupun belum memiliki agenda untuk menikmati hari libur yang cuma beberapa Minggu saja.

Setalah pulang sekolah ditengah teriknya matahari namun tidak terlalu panas, aku dan adikku @nazila04 pergi membeli kue bolu susu, buah semangka dan juga kap jus untuk persiapan acara besok.

Pertama aku akan singgah di toko kue bolu susu dulu yang berada di simpang ASEAN, kemudian melajukan motor menuju ketempat penjualan buah semangka yang berada didekat PIM. Disana terlihat banyak buah semangka dengan berbagai ukuran, aku menanyakan harga untuk satu kilonya dan ternyata harga semangka sedang berada pada angka Rp 6000 untuk perkilonya dan aku membeli yang ukuran 3 kilo saja karena menyesuaikan dengan dana yang dikumpulkan oleh mereka.

IMG_20211124_195711.jpg

Buah semangka

Satu buah semangka dengan ukuran sedang sudah aku dapatkan, saatnya untuk memutar arah kembali dan membeli kap jus supaya besok anak-anak bisa minum dan tidak usah membawa gelas dari asramanya.

IMG20211124133626.jpg

Membeli Kap Just

Mata yang sudah terasa mengantuk dan sudah jadwalnya tidur siang, aku segera bergegas kembali pulang kerumah setelah mendapatkan semua yang diperlukan untuk besok.

Sekian & Terima Kasih

@rika93

Tentang saya


Sort:  
 3 years ago 

This post has been rewarded by @steemcurator08 with support from the Steem Community Curation Project.

Follow @steemitblog to get info about Steemit and the contest.

Anroja

Coin Marketplace

STEEM 0.18
TRX 0.13
JST 0.027
BTC 61119.19
ETH 2615.15
USDT 1.00
SBD 2.65