Terpaku di Lorong Waktu Asrama Haji Banda Aceh

in Steem SEA2 months ago
Assalamualaikum...

KALI ini saya bercerita tentang Asrama Haji Banda Aceh. Asrama Haji ini berada di bibir jalan Teuku Nyak Arif, Jeulingke, Banda Aceh. Maps. Kini, bangunan tersebut sudah direvitalisasi oleh kementerian terkait.

20240330_173559.jpg

Bagi saya, Asrama Haji Embarkasi Banda Aceh ini bukan barang baru. Beberapa tahun lalu, saya paling sering membuat liputan di sini. Khususnya pada musim haji. Bangunan-bangunan di sini dibangun berdasarkan dana Anggaran Pendapatan Belanja Aceh (APBA).

Bahkan, karena mandeknya anggaran, bahkan hingga kini masih ada bangunan yang mangkrak. Seperti yang terlihat pada gambar di atas. Bangunan yang berada di tengah-tengah itu, sudah belasan tahun mangkrak.

Pembangunan Asrama Haji ini murni memakai dana daerah. Hadirnya Asrama Haji juga bukan hadiah pusat, tapi harus diperjuangkan dengan nyawa, darah dan air mata Bangsa Aceh. Baru kemudian, pada masa Presiden BJ Habibie mengabulkannya.

20240330_173505.jpg20240322_094103.jpg

Belakangan ini, saya sudah jarang ke sana. Baru dua pekan lalu saya kembali ke ini untuk mencari tempat buka puasa bersama. Dari situ saya tahu, rupanya kini Asrama Haji Banda Aceh itu sudah di bawah kendali pusat. Sudah dikelola Unit Pelaksana Teknis (UPT).

Menurut informasi yang dirilis Kementerian Agama, mulai tahun 2013, Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah mencanangkan program revitalisasi asrama haji.

Program tersebut di antaranya untuk memperjelas status kelembagaan asrama haji. Setahun berikutnya, Kementerian Agama menerbitkan Peraturan Menteri Agama Nomor 44 tahun 2014 tentang Organisasi dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis (UPT) Asrama Haji.

Dengan terbitnya PMA tersebut, maka status kelembagaan sembilan belas asrama haji menjadi jelas. Sembilan belas asrama haji tersebut adalah UPT Asrama Haji Aceh, UPT Asrama Haji Medan, UPT Asrama Haji Padang, UPT Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, UPT Asrama Haji Surabaya, UPT Asrama Haji Balikpapan, UPT Asrama Haji Banjarmasin, UPT Asrama Haji Makassar dan UPT Asrama Haji Lombok.

20240330_173449.jpg20240330_173428.jpg

Dengan demikian, semua pemasukan dari kegiatan wedding party, simposium, seminar dan lainnya penyewaan gedung lainnya semua dananya dikirim ke pusat. Padahal, gedung dan tanah bangunan ini milik daerah yang awalnya dikelola Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag).

20240330_175810.jpg20240330_175752.jpg

Selama bulan puasa Ramadan 1445 Hijriah ini, Aula Arafah, Kompleks Asrama Haji tercatat paling banyak disewa untuk komunitas untuk kegiatan sosial. Salah satunya, seperti yang kami lakukan selama ini adalah mengadakan buka puasa bersama. Aula ini disewakan Rp2.600.000 per hari.

Sementara aula yang lain di luar bulan puasa, biasa dipakai untuk resepsi pesta pernikahan. Di komplek Asrama Haji ini ada juga beberapa bangunan yang dipakai untuk penginapan alias hotel. Bahkan ada masjid yang pembangunannya hasil sumbangan para jemaah haji yang pulang dari tanah suci.

Terima kasih sudah membaca postingan saya.

*****

10 % payout to @steem.amal

Thanks to Steemian friends and the Steemit Team who always support me. I really appreciate it.

*****

Achievement-1

Salam @Munaa

6/4/2024

Sort:  

Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
image.png
please click it!
image.png
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)

The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.11
JST 0.030
BTC 67646.69
ETH 3790.48
USDT 1.00
SBD 3.50