[50% Payout Saya Dedikasikan untuk @steem.amal] Seharian di Rumah dengan Berbagai Aktivitas | Betterlife The Diary Game, 28 Juni 2021

in Steem SEA3 years ago

Kali ini semenjak dari pagi setelah saya siapkan makanan dan minuman untuk sang ayah sebagai menu sarapan paginya. Berhubung hari tidak terdapat agenda penting, ya paling cuma menjaga ayah yang tidak bisa jauh dari pantauan, maka saya mengambil kebijakan meminta izin untuk melanjutkan pengecetan depan toko milik kami. Karena jarak antara rumah dan toko tersebut cuma dipisahkan oleh jalan raya.

Setelah mendapat izin dari ayah, saya langsung menggantikan baju kerja dan segera ke toko. Awalnya saya harus terlebih dahulu mempersiapkan tangga untuk dapat tercapai ke atas atap, karena salah satu objek yang akan saya cet ialah dibagian atap.

IMG20210628104509~2.jpg

Dua karyawan bengkel sedang memperbaiki mobil


Toko tersebut bersampingan dengan bengkel, saya melihat dua karyawan sedang memperbaiki mobil yang berjenis Honda Jazz. Sesaat bersama mereka sambil sedikit bincang-bincang. Saya segera memulai pekerjaan, saya tidak menggunakan katrol akan tetapi saya kira kuas lebih mudah dan efektif dalam berkerja.

IMG20210628114239~2.jpg

Area yang sedang saya cet


Oleh karena itu rasa nyeri dibagian leher sangat terasa karena posisi kepala selalu terarah ke atap. Beberapa jam berlangsungnya pekerjaan ini, tak terasa matahari telah tegak di atas langit, azan telah dikumandangkan. Target saya pun sudah usai. Sesaat kemudian saya segera meninggalkan toko lalu pulang ke rumah untuk melaksanakan shalat.

Setelah mandi dan shalat, saya segera menyiapkan makanan siang untuk ayah. Dan saya juga ikut makan menemaninya. Usai makan, saya melihat motor saya sudah begitu kotor akibat telah lama tak berteman dengan air, tak menunggu lama saya langsung membawanya ke dosmeer (tempat cuci motor).

IMG20210628144113~2.jpg

Motor kesayangan sedang asyik dimandikan


Sepulang dari tempat pencucian itu, saya bergegas kembali ke rumah, karena di rumah ayah sedang sendirian, saya tak boleh berlama-lama di sana. Setiba di rumah, karena sebelumnya saya telah melihat bahwa lampu belakang motor saya tidak berfungsi lagi, dalam hal ini saya pun membukakan kaca Lampu tersebut dan menggantinya dengan yang baru, karena setelah saya melihatnya kondisi lampu itu telah putus.

IMG20210628151648~2.jpg

Motor saya harus digantikan lampu seri


IMG20210628152308~2.jpg

Jenis lampu yang saya gantikan


IMG20210628152417~2.jpg

Dua lampu yang berbeda, lampu lama telah putus, dan lampu sebelah kanan masih baru dan bagus


Karena barang berupa lampu tersebut tersedia di toko saya, saya tidak perlu ribut-ribut untuk membeli dan mencarinya. Dan saya langsung memasang dengan yang baru.

IMG20210628151902~2.jpg

Membelikan ikan


Tiba-tiba dari kejauhan nampaklah tukang ikan yang sedang membawa ikan dengan motornya, ia adalah langganan kami. Saya segera memanggilnya untuk saya belikan ikan tersebut.

IMG20210628162010~2.jpg

Proses menggoreng ikan dan memasak nasi


Setelah itu saya meminta bantu bersihkan ikan pada bibi yang bersebelahan rumah. Kemudian kami segera menggorengkan ikan dan tak lupa juga untuk memasak sedikit nasi tambahan.

Semuanya telah siap, bibi pun berpamitan, azan di kumandangkan, saya segera mengambil handuk untuk membersihkan badan lalu melaksanakan shalat Asar sendirian.

Nah, sore pun tiba, hawa dingin kembali terasa seperti sore kemarin, tanda-tanda hujan telah nampak. Saya cuma bisa menikmati di teras rumah terhadap ramainya penggunaan jalan di sore hari. Sedang ayah sudah masuk ke dalam.

Rencana saya akan kembali ke pasantren adalah nanti malam, sesampai ibu ke rumah maka saya akan segera berpamitan karena terdapat beberapa kewajiban yang belum saya tuntaskan.

Di malam harinya, setelah melaksanakan shalat Maghrib, saya cuma asyik rebahan di kamar sambil menunggu ibu pulang, yang katanya telah sampai di kota Bireuen.

Sesaat setelah saya tunaikan shalat Isya, ibu pun tiba di rumah dengan selamat. Sejenak duduk melakukan obrolan bersamanya. Dan pada akhirnya saya harus segera bergegas ke pasantren. Saya langsung menyiapkan perlengkapan dan segera melakukan perjalanan.

Inilah cerita saya hari ini


📷 PictureSmartphone
ModelRMX1805
Android9
Photographer@khairil98
LocationAceh
EditGoogle Foto

Salam @khairil98

Ingin mengenal saya klik disini

Saya ucapkan Terima kasih kepada @anroja yang telah mengajak saya berpartisipasi di The Diary Game.

Terimakasih juga kepada :
@radjasalman, @nazarul, @el-nailul, @ikhsan01, dan komunitas Asia Tenggara.

Sort:  
 3 years ago 

Motor mandi terus, orangnya gmna...

 3 years ago 

Orangnya udah ganteng bg. Hahaha

 3 years ago 

Kwkwkw

 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.

Coin Marketplace

STEEM 0.16
TRX 0.15
JST 0.027
BTC 59476.67
ETH 2299.07
USDT 1.00
SBD 2.48