The diary game season ketiga ( Kamis 16-September-2021 ) Menghadiri acara Khanduri Blang di kampung halaman

in Steem SEA3 years ago

Salam untuk steemians di manapun berada saat ini, semoga selalu sehat dan dapat beraktifitas dengan lancar.

Beranjak pulang tiba-tiba ke kota Pidie Jaya karena ajakan dari saudara saya, apalagi bertepatan dengan acara Khanduri Blang yang berlangsung di lokasi Cot tinggi, lokasi tersebut berada di tengah-tengah persawahan desa Meunasah Bie Meurah dua kota Pidie Jaya.

IMG_20210916_135319.jpg

Foto bersama para jama'ah tahlil di Cot Tinggi

Acara tersebut rutin di lakukan oleh kelompok tadi berdasarkan hasil musyawarah dengan seluruh perangkat desa setempat, saya selalu hadir apabila waktu memungkinkan walaupun jarak tempat tinggal saya jauh dari kota ini.

Salah satu acara yang paling saya gemari karena kulturnya sangat kental dan tingkat silaturrahmi sesama sangat dekat membuat saya selalu menyediakan waktu untuk hal itu.

IMG_20210916_135317.jpg

Foto suasana Khanduri

  • Jam 06:02 Wib

Saya terbangun dan segera beranjak dari tempat tidur menuju kamar mandi, kemudian saya berangkat pergi menuju kebun untuk mengontrol kondisi cabai dan selanjutnya saya kembali mengurus ternak, beberapa induk dan bibit ayam yang harus saya beri pakan untuk menjaga pertumbuhannya dengan baik dan rutin.

IMG_20210916_133806.jpg

Foto Kuah Beulangoeng

Memperhatikan beberap kendala yang masih terjadi dalam pengelolaan ternak saaatnini karena kekurangan fasilitas membuat saya kembali harus berpikir lebih kuat untuk lebih cepat menangani persoalan ini.

Perihal ini akan terus tertangani secara pelan-pelan dengan keinginan yang kuat, seterusnya saya harus mengawasi kebutuhan yang masih kurang dan saya terus berusaha mengoptimalkan kebutuhan tersebut hingga semua berjalan dengan lancar dan sesuai rencana.

IMG_20210916_133748.jpg

Foto persiapan makan bersama di Khanduri Blang

Setelah selesi mengurus ternak saya segera beranjak pergi untuk bersiap sarapan pagi bersama, sambil berbincang dengan istri tentang rencana kepulangan saya ke kota Pidie Jaya hari ini.

Beberapa hari lalu baru saja saya meninggalkan Pidie Jaya, namun hari ini saya harus kembali lagi ke sana untuk sebuah urusan yang berbeda.
Setelah selesai sarapan pagi saya segera beranjak ke kamar mandi untuk membersihkan dan kemudian saya bersiap untuk berangkat.

IMG_20210916_133738.jpg

Foto suasana setelah tahlilan

Sebelum berangkat saya menyisihkan waktu sejak untuk bermanja dengan anak saya yang sedang bermain di halaman rumah, kemudian saya berpamitan dari istri untuk segera berangkat ke kota Pidie Jaya.

Saya menghubungi kawan untuk memberitahukan bahwa saya sudah berangkat, kemudian saya segera melanjutkan perjalanan pulang ke kota Pidie Jaya.

Kecepatan lebih tinggi dari biasanya agar tiba tepat waktu di kota Pidie Jaya, tidak ada kendala sama sekali dalam perjalanan hingga tiba di warung terminalTOR.

IMG_20210916_133708.jpg

Foto dapur dari jarak jauh

Tiba di warung tersebut saya segera berkoul dengan kawan yang sudah terlebih dulu berkumpul di sana, kami saling tegur sapa tanda tatakrama seorang tamu dan tuan rumah dalam menyambut tamu, begitulah seharusnya dalam ilmu adap tanda terbukanya pintu silaturrahmi dengan orang-orang.

Kami menghabiskan waktu hingga siang hari, kemudian saya pamit untuk pergi ke masjid untuk menunaikan kewajiban shalat dhuhur, setelah selesai melaksanakan shalat dhuhur saya bersama Nazar bergerak pergi menuju sawah, tepatnya di Cot Tinggi untuk menghadiri acara Khanduri Blang yang hampir setiap masa tanam padi di selenggarakan oleh masyarakat Gampong atau masyarakat desa setempat.

Acara tersebut sudah sangat indentik dengan kulture masyarakat Aceh, hal ini sudah menjadi kebiasaan bagi masyarakat petani di seantero wilayah Aceh, para pemuda dan yang lebih tua juga ikut berpartisipasi dalam acara tersebut.

  • Jam 14:20 Wib

Acara selesai dan kami segera berangkat pulang ke warung terminalTOR untuk menikmati kopi khas Aceh seperti biasanya, kemudian kami terus berkumpul bersama teman-teman hingga waktu shalat asar tiba.

IMG_20210916_133647.jpg

Foto

Setelah selesai melaksanakan shalat asar saya bersantai di di terminalTOR bersama kawan-kawan, kebetulan hari ini Bang @fajar.perangin79 yang baru saja tiba dari kota Bener Meriah untuk bertamu ke kota Pidie Jaya sehingga suasana semakin berbeda dan lebih berkesan dalam berdiskusi dan kami menghabiskan waktu hingga tiba waktu shalat Maghrib.

Setelah selesai melaksanakan shalat Maghrib kami menuju warung untuk makan malam bersama, sejenak bersantai sebelum menuju ke terminalTOR untuk kembali berkumpul dengan kawan-kawan.

Inilah cerita harian saya hari ini sebagai bentuk partisipasi di kontes thediarygame, semoga bermanfaat dan menjadi tambahan ilmu yang berguna bagi setiap pembaca.

Salam hormat saya untuk

@anroja @nazarul @curiesea @herimukti @ikhsan01 @mad.demon @kang.mose @muhd.abrar yang selalu mendukung kami

Jika ingin mengenal saya lebih dekat klik disini

Salam sukses by @green07

Sort:  
 3 years ago 

Sayang tat loen terlewatkan kanduri kalinyoe 😪😪

 3 years ago 

Nikmatnya khanduri cot tinggi

 3 years ago 

Jeut lieh seungkee cek

 3 years ago 

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.15
JST 0.028
BTC 62104.41
ETH 2404.22
USDT 1.00
SBD 2.49