The diary game season 3, betterlife, selasa 25 Mei 2021. Memandang pohon hijau di sekolah

in Steem SEA3 years ago (edited)

Assalamualaikum

Hai Steemian

Salam sehat untuk sahabat steemian..

Assalamualaikum..

Apa kabar sobat steemian, semoga kita tetap fit dan sehat setiap hari ya. Aamiin..

Setiap pagi kita pastinya selalu sibuk dengan segala aktivitas yang baru, dari pagi hingga malam pastinya kita selalu

mempunyai tugas yang harus kita selesaikan, baik itu tugas yang baru, ataupun tugas yang tertunda kemarin. Alhamdulillah.. Patutnya saya pribadinya bersyukur kepada sang pemilik alam semesta, yang selalu memberikan kita kesehatan dan kekuatan sehingga saya masih dapat bersemangat untuk bekerja khususnya mengajar setiap hari di sekolah, memasak masakan untuk suami dan anak - anak, serta dapat bersenda gurau dengan keluarga.

Seperti pagi ini, aktivitas rutin yang selalu saya kerjakan setiap hari, yaitu bangun pagi dan shalat subuh, kemudian saya beranjak ke dapur untuk mempersiapkan masakan pagi. Tak lama anak - anakpun bangun dari tidurnya, siap - siap mandi dan memakai baju seragam sekolah. Setelah rapi, anak - anak sarapan sambil menonton televisi untuk sementara waktu, karena memiliki waktu untuk bersantai sejenak. Tak lama setelah itu mereka pun berangkat ke sekolah.

Sesaat suasana hening dan sepi di pagi hari, si kecil masih dalam peraduannya, karena setelah subuh tadi si adek sudah minum susu, jadinya bersambung kembali tidur lelapnya.

Sayapun beranjak ke kamar untuk bersiap - siap memakai seragam sekolah juga untuk mengajar. sekolah. Tak lama sikecil bangun dari tidurnya dan saya memandikannya serta membuat sarapan untuknya, kemudian baru saya titipkan di rumah kakak ipar, dan bermain - main dengan kak shally.

Setibanya di sekolah, saya meletakkan tas di meja saya dan masuk ke ruang kelas untuk mengajar seperti biasanya, disaat saya sedang mengawasi siswa menulis catatannya, sesaat saya keluar kelas dan berdiri di depan kelas sambil memandang halaman sekolah, sejenak saya pandangi pohon - pohon yang berwarna hijau, karena konon katanya dalam ilmu pengetahuan alam yang saya pelajari, agar bersering memandangi tumbuhan yang berwarna hijau agar mata tidak cepat lelah, tetap sehat dan pikiran kita tetap segar.

IMG20210525112233.jpg
foto pemandangan di depan kelas

IMG20210525112306.jpg

Tak lama bel pulang berbunyi, kemudian siswa mengakhiri belajar dengan berselawat. Saya meninggalkan kelas dan berjalan beriringan dengan siswa yang baru keluar kelas juga.

Akhirnya saya pulang ke rumah dan melihat anak - anak sudah sampai duluan pulang. Kemudian saya mempersiapkan makan siang untuk mereka dan merekapun makan sambil menonton televisi. Sambil menunggu makan siang anak - anak, saya mengambil wudhu untuk shalat zuhur, karena waktu shalat telah tiba.
tak lama temannya Alfatih datang ke rumah untuk menonton bersama, karena di rumah ada wifi dan jika saya perhatikan mereka suka menonton animasi.

IMG20210525152726.jpg

IMG20210525152701.jpg
foto teman - temannya alfatih yang sedang nonton

Saya masuk ke kamar untuk beristirahat sesaat. Sore telah menjelang, saya menjemput sikecil saya di rumah kakak ipar, karena abidzar minta tidur siang di rumah mereka. Di sana dek Neni anaknya kakak ipar sudah membuka outlet jajanan sore seperti biasa, yaitu risol, kanji rumbia, puding, tahu goreng, dan yang lainnya, rupanya abidzar sudah duluan makan jajanan yersebut, saya tinggal membayarnya. Saya hanya tersenyum mendengar penjelasan dek Neni.

Sambil menikmati santai sore, saya berkumpul duduk dengan ibu mertua dan kakak ipar. Tidak lama duduk bersama, akhirnya saya pamitan pulang untuk mengantar Alfatih dan Alya pergi mengaji. Kemudian saya sampai di rumah dan berwudhu untuk shalat maghrib.
Selesai shalat saya mengajari Abidzar mengaji iqra', beberapa saat Abidzar mengaji sudah tidak mau lagi. Sambil menonton, kami menunggu Alfatih dan Alya pulang mengaji abidzar minta dibelikan kembang api .

IMG20210525205420.jpg
foto abidzar beli kembang api

IMG20210525181753.jpg
foto bersama ibu mertua saya

IMG20210525180844_1.jpg
foto outlet jajanan dek neni

Sekian diary saya, terimakasih saya ucapkan kepada bu @ernaerningsih, bu @safridafatih, pak @radjasalman yang sudah membagikan imunya, pak @iiss, dan sahabat steemian yang sudah mampir di platform saya.


Salam,

@ellia

About me


Sort:  
 3 years ago 

Terimakasih pak @radjasalman dan bu @safridafatih telah memberikan suaranya untuk saya, semoga semakin sukse terus ya bapak dan ibu.. Dan thanks utk teman yang lain yang telah mendukung saya.

 3 years ago 

Sama-sama 🙏

 3 years ago 

Sama-sama Bu @ellia 😄. Harus semangat kita ya Bu eli

Coin Marketplace

STEEM 0.17
TRX 0.13
JST 0.027
BTC 59046.50
ETH 2654.73
USDT 1.00
SBD 2.50