Enam Tahun Penantian | Anak Adalah Mutiara Keluarga-Aronnaawe Contest-1steemCreated with Sketch.

in #esteem6 years ago

Selamat malam sahabat eSteemians
Aku ingin menuliskan tentang sosok anak dari kakak tercinta. Ikut berpartisipasi dalam kontes yang diadakan oleh kak @aronnaawe dalam tema Anak Adalah Mutiara Keluarga detailnya bisa dibaca di link ini. Dua insan yang bertujuan menikah akan mengharapkan hadirnya seorang anak. Ia adalah pelengkap cinta kasih dan generasi penerus. Satu bukti cinta. Anak adalah anugerah Illahi yang paling berharga. Nyawa menjadi taruhannya untuk hadirkan ia ke dunia. Anak-anak adalah cahaya bagi orang tua.

Dari anak-anaklah impian kita titipkan agar kelak mereka wujudkan. Kepada mereka kita ajarkan kedamaian agar bumi Allah penuh dengan kasih sayang, perdamaian. Dunia anak adalah dunia suci.


cqfidvc314.jpg

Dia bernama Danang Rizki Pratama, anak pertama dari kakak perempuanku. Foto ini aku ambil ketika dia berusia satu tahun setengah. Kehadirannya memerlukan waktu yang lama. Selang enam tahun setelah pernikahan kakakku, tepatnya 2009 lalu. Dalam masa penantian akan hadirnya buah hati kakak beserta suami sudah berusaha dengan berbagai cara agar dikaruniai anak, namun Allah belum menjawab doa mereka. Bahkan kakakku sempat bekerja ke luar negeri. Setelahnya tanda-tanda hadirnya buah hati telah ada. Rasa syukur tak terhingga kepada-Nya. Sebab doa mereka terkabul.

De'i adalah panggilannya, Nama lengkapnya adalah pemberiannku. Mengapa aku memberi nama Danang Rizki Pratama karena aku mengaitkan dengan dia adalah rejeki pertama yang paling utama Allah berikan pada kedua orang tuanya dan keluarga yang mengharapkannya dalam penantian enam tahun. Walau ketika dia dilahirkan aku tidak di samping menungguinya. Aku ada di Surabaya. Tapi aku tetap bahagia akannya.
Wajahnya mirip sang ayah, hanya matanya yang mirip sang ibu.


13zvbqpyc7.jpg

Foto ini aku ambil tahun lalu ketika aku cuti dari Taiwan. Aku menmintanya untuk berfoto dengan olahanku, bolu kukus gula merah permintaan ibunya. Baju yang dia kenakan adalah oleh-oleh khas Taiwan untuknya. Wajahnya tetap mungil, meski sudah tidak seimut ketika dia masih kecil dulu.
Kata kakak sifatnya dan sifatku banyak kesamaan. Makanan kesukaan kita kebanyakan sama, mangkanya ketika bersama di rumah kita sering tidak akur. Seperti Tom and Jerry. Jika berantem pasti buat kesel orang tuanya. Aku yang lebih tua pun kadang tidak mau mengalah.

Oh, iya dia memanggilku "Mbak" bukan 'bulik' panggilan dalam bahasa jawa untuk tante ataupun memanggil dengan sebutan tante yang sekarang sering jadi panggilan mengikuti trend. Mungkin baginya aku adalah kakaknya ^-^. Aku tidak memintanya untuk memanggilku sesuai hubungan darah antara aku dan ibunya, aku nyaman dengan panggilan 'mbak'.

Aku menyayanginya sebagai adik, keponakan maupun anak sendiri. Sebab kehadirannya adalah yang kutunggu selalu. Bila dia menangis karena sakit atau dikucilkan teman bahkan orang dewasa karena kenakalannya dan hyperactivenya, aku pun ikut merasa sakit dan geram.


p4afhs93qk.jpg

Kini dia berusia sembilan tahun kelas 3 sekolah dasar, pernah tidak naik kelas ketika kelas satu. Dia tidak suka belajar, tapi lebih cenderung ke hal-hal yang berbau kreatifitas. Salah satu memodifikasi motor-motoran. Atau membuat mainan dari kayu dan sejenisnya. Mungkin bakat dari ayahnya yang bisa menjadi tukang listrik, bangunan, sound system menurun padanya. Dia suka tantangan dan tidak takut untuk mencoba hal baru. Salah satunya adalah belajar mengendarai motor.

Foto ini dikirim oleh ibunya setelah dia belajar membawa motor. Aku kaget dan sempat marah-marah. Sebab ukuran tubuhnya belum cukup untuk bisa mengendalikan kerangka motor. Tapi kakak bilang dia keras kepala seperti aku, ucapannya bukan permintaan izin antara boleh atau tidak, melainkan pemberitahuan bahwa dia akan begini maupun begitu. Dan benar dai tidak takut untuk mencoba dan akhirnya bisa.

Pesanku ketika telepon dengannya adalah tidak boleh ke jalan raya, begitu pula aku meminta sangat ke kakak agar menjaganya dengan baik.
Berjauhan membuatku rindu padanya. Senakal apapun dia di mata orang, dia adalah mutiara bagi ibu-bapaknya, aku dan kakek-neneknya.


Menjadi baik atau buruk seorang anak tergantung bagaimana keluarga mendampinginya. Sebaba keluarga adalah pondasi pertama, sekeras apapun dunia luar jika prinsipnya kuat dia akan bertahan, menjadi baik.
Anak adalah pelita bagi orang tua, dunia maupun akhirat.

Selamat beristirat sahabat semoga anak-anak kita kelak menjadi nur untuk kehidupan kita dan menjadi penolong kita sampai akhirat. Aaamiin.

Terima kasih Kak @aronnaawe telah mengadakan kontes ini, dengan adanya kontes ini aku bisa mencurahkan rasa tentang keponakanku tersayang.

Salam aksara @ucizahra (KSI-TW)

(All photo from my gallery)

Sort:  

Those are pretty smiles, Impressive article

Anaku juga mba belum juga 8 tahun sudar ribut aja pengen di belikan motor.😀😀 katanya mau jadi pembalap

Nah itu mbak kadang pengaruh lingkungan...

Posted using Partiko Android

iya mba di kampung kecil2 sudah pada bawa motor

Betul mbak, marak begitu, merasa bangga sudah bawa motor

Posted using Partiko Android

Kelas 3 sudah Bawa motor...kayak anak2 didesaku mbak. 😓😓 Ngeri juga

Iya mbak taoi cuma di depan rumaj, anaknya bandel an.. 😂

Posted using Partiko Android

Sy waktu pulang 2016 kemarin..kaget Anak SD pada Bawa motor ke sekolah

Posted using Partiko Android

Di lingkungan saya juga gitu mbak

Posted using Partiko Android

Berarti lingkungan Kita sama mbak uci...

Btw, yg sabar atas musibah yg menimpa. Didoakan saja semoga diberi kelapangan kubur. Karena sejatinya mau tidak mau Kita pasti pulang kembali. Tetap semangat yaaa

Posted using Partiko Android

Iya mbak, aamiin terima kasih

Posted using Partiko Android

😊😊😊

Posted using Partiko Android

Nama yang sangat bagus. Btw, ponakanku semua manggil aku teteh. Hahaha... Dulu mau dipanggil bibi aku ga mau, pas SMA gengsi denger nya. Kayak udah tua.

Posted using Partiko Android

Terima kasih
Ponakan semua ya manggil gitu teh,

Posted using Partiko Android

Teeimakasih @ucizahra.

Posted using Partiko Android

Terima kasih juga @arteem

Posted using Partiko Android

Semoga aja bawa motornya itu hanya untuk gaya2an di foto. Menurut saya, memberikan izin pada anak di bawah umur mengendarai kendaraan bermotor bukanlah tindakan kasih sayang, sekaligus menunjukkan sikap tidak memiliiki tanggungjawab sosial, juga pelanggaran hukum berkendaraan. Berlapis-lapis pasalnya. Hahaha.

Memang salah, Bang tapi di lingkungan saya banyak anak di bawah umur udah bawa motor, untuk ponakan saya ini, dia hanya dibolehkan di halaman rumah.

Posted using Partiko Android

Helo @ucizahra! Artikelnya bagus ini.. telah kami resteem ke 7807 follower yah.. Byteball tebar hadiah. Ayo klaim airdrop kita!. (Sebutir kontribusi kami sebagai witness di komunitas Steemit Indonesia.)

Ponakannya yang manis mbak @ucizahra. Anak zaman now berani-berani ya, beda dengan zaman kita dulu 😀😀
Terima kasih sudah berpartisipasi.🙏

Terima kasih, Mbak, iya zaman sekarang anak-anak lebih berani, kita dulu mainannya cuma lompat tali, petak umpet, rumah2 an dan launnya, sepedahan saja tidak ada, apalagi motor.. 😊😂

Posted using Partiko Android

Congratulations! This post has been upvoted from the communal account, @minnowsupport, by Ucizahra from the Minnow Support Project. It's a witness project run by aggroed, ausbitbank, teamsteem, someguy123, neoxian, followbtcnews, and netuoso. The goal is to help Steemit grow by supporting Minnows. Please find us at the Peace, Abundance, and Liberty Network (PALnet) Discord Channel. It's a completely public and open space to all members of the Steemit community who voluntarily choose to be there.

If you would like to delegate to the Minnow Support Project you can do so by clicking on the following links: 50SP, 100SP, 250SP, 500SP, 1000SP, 5000SP.
Be sure to leave at least 50SP undelegated on your account.

Gagal fokus karena melihat bolu kukus
yang merekah & menggugah selera mbak @ucizahra 😋😁

Silahkan dinikmati mbak, heheh, bolu kukus suka buatnya ngk terlalu suka makannya... 😂

Posted using Partiko Android

Coin Marketplace

STEEM 0.19
TRX 0.13
JST 0.029
BTC 60796.54
ETH 3365.01
USDT 1.00
SBD 2.50