Dikabarkan Ditangkap KPK, Hingga Tengah Malam Gubernur Aceh Masih di Mapolda

in #aceh7 years ago

habadaily_dikabarkan-ditangkap-kpk-hingga-tengah-malam-gubernur-aceh-masih-di-mapolda-04-07-2018-9ioGHFk7ME.jpg

HABADAILY.COM - Gubernur Aceh, Irwandi Yusuf hingga Selasa (03/07/2018) sekira pukul 11.30 malam, tampak masih berada di salah satu ruangan di Mapolda Aceh. Orang nomor satu di Aceh tersebut diduga tengah menjalani pemeriksaan.

Sebelumnya, dikabarkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap tangan (OTT) tiga pejabat di Aceh pada Selasa 3 Juli 2018: Bupati Bener Meria, Ahmadi, Gubernur Aceh Irwandi Yusuf dan seorang anggata DPR-RI berinisial F. Ketigaya ditangkap di lokasi berbeda. Gubernur Aceh ditangkap di Pendopo Gubernur Aceh, sedangkan Ahmadai dan F ditangkap di Bener Meriah.

Puluhan jurnalis dari berbagai media tampak berkerumun di teras gedung Dirkrimsus Polda Aceh, gedung tempat dimana Irwandi diduga menjalani pemeriksaan.

Namun sejauh ini belum ada keterangan resmi baik dari KPK maupun dari pihak Polda Aceh, apakah keberadaan Irwandi Yusuf di Mapolda ada keterakitan atas dugaan OTT KPK tersebut.

Juru Bicara KPK, Febri Diansyah yang dihubungi belum mendapat tanggapan, meski tersambung. Begitu juga ketika menghubungi dua penyidik KPK, Wahyudi Triadi dan Amir Arief. []

source [habadaily]

Coin Marketplace

STEEM 0.28
TRX 0.27
JST 0.041
BTC 97761.73
ETH 3586.27
SBD 2.40